Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ketahui ramalan kesehatan kamu dari kondisi saat lahir

Ketahui ramalan kesehatan kamu dari kondisi saat lahir ilustrasi bayi. ©www.dailymail.co.uk

Merdeka.com - Kamu telah makan dengan benar, melakukan olahraga yang teratur, tetapi kamu masih juga memiliki beberapa masalah dalam kesehatan kamu? Bisa saja, faktor gen memainkan faktor penting dalam hal ini.

Riwayat kesehatan keluarga dapat memberikan kamu banyak informasi tentang risiko kesehatan kamu di masa depan. Tetapi, kamu tak hany bisa mendapatkannya dari situ. Ini karena kamu juga bisa membaca kondisi kesehatan kamu dari kondisi saat kamu dilahirkan.

Beberapa kondisi yang dimaksud seperti berat badan, dan kondisi ibu saat melahirkan kamu. Penasaran? Melansir dari prevention.com, berikut ini merupakan tiga kondisi saat kamu lahir yang berkaitan dengan perkiraan kondisi kesehatan kamu di masa mendatang.

Kondisi berat badan saat lahir

Jika kamu lahir dengan berat kurang dari 2,7kg atau lebih dari 4,5kg, maka kamu memiliki risiko yang tinggi mengalami gangguan penglihatan, pendengaran, atau masalah kognitif saat kamu mencapai usia pertengahan.

Ini berdasarkan pada penelitian yang dilakukan oleh tim peneliti dari University of Manchester, Inggris. Studi ini melibatkan sekitar 400.000 orang.

Tim peneliti menemukan bahwa masalah kognitif dan sensorik dapat berasal dari kurangnya gizi yang diperoleh saat masih berada dalam kandungan atau sebaliknya. Jumlah hormon pertumbuhan yang abnormal dapat memengaruhi perkembangan saraf.

Sang ibu berusia lebih dari 30 tahun saat melahirkan

Jika ibu kamu berusia lebih dari 30 tahun saat melahirkan, kamu mungkin memiliki risiko yang lebih tinggi terkena depresi, gangguan kecemasan, atau bahkan stres yang tinggi. Terutama ketika kamu berada di usia 20-an dan berjenis kelamin wanita.

Ini berdasarkan pada hasil studi dari tim peneliti American Psychological Association. Hasil studi tersebut berkesimpulan bahwa wanita yang lahir dari ibu yang berusia lebih dari 30 tahun saat melahirkannya memiliki risiko stres yang lebih tinggi. Ini dibandingkan dengan wanita yang lahir dari ibu yang berusia lebih muda saat melahirkannya.

Lahir pertama (sulung)

Menjadi anak sulung ternyata dikaitkan dengan risiko lebih tinggi mengalami kelebihan berat badan dibandingkan dengan saudara yang lain. Ini berdasarkan pada studi yang melibatkan 13.000 pasang bersaudara di Swedia.

Setelah menganalisis data dari para peserta tersebut, para peneliti menemukan bahwa anak sulung memiliki risiko sebesar 29 persen mengalami kelebihan berat badan. Selain itu, sekitar 40 persen lebih cenderung menjadi gemuk dibandingkan dengan saudaranya yang lebih muda.

Para peneliti menduga bahwa ini ada kaitannya dengan aliran darah ke plasenta. Selama kelahiran pertama seorang wanita, pembuluh darah yang lebih sempit tidak memungkinkan penyerapan nutrisi saat kehamilan. 

(mdk/SRA)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Panduan Orang Tua, Mengetahui Tinggi dan Berat Badan Bayi Ideal Menurut WHO
Panduan Orang Tua, Mengetahui Tinggi dan Berat Badan Bayi Ideal Menurut WHO

Sebagai orang tua, selain rutin menimbang berat badan Si Kecil, yang tak kalah penting juga perlu mengukur tinggi badan anak.

Baca Selengkapnya
Menghitung Berat Badan Ideal untuk Pria dan Wanita baik Anak Maupun Dewasa
Menghitung Berat Badan Ideal untuk Pria dan Wanita baik Anak Maupun Dewasa

Berat badan ideal dapat dihitung dan diketahui berdasar sejumlah perhitungan.

Baca Selengkapnya
Tiga Cara Mengenali Anak Mengalami Stunting
Tiga Cara Mengenali Anak Mengalami Stunting

Dokter menekankan agar balita yang terdeteksi pendek segera dirujuk ke puskesmas atau RS terdekat

Baca Selengkapnya
Cara Membantu Anak Memperoleh Berat Badan Ideal
Cara Membantu Anak Memperoleh Berat Badan Ideal

Berat badan ideal yang dimiliki anak sangat penting untuk pertumbuhan dan kesehatannya. Begini cara orangtua untuk membantu mengupayakannya.

Baca Selengkapnya
Mengapa Usia Bayi Dihitung dengan Bulan pada Masa-masa Awal Kehidupan
Mengapa Usia Bayi Dihitung dengan Bulan pada Masa-masa Awal Kehidupan

Ketahui sejumlah alasan mengapa usia bayi dihitung dengan menggunakan hitungan bulan.

Baca Selengkapnya
Aplikasi Ini Diklaim Tahu Tanggal Kematian Penggunannya
Aplikasi Ini Diklaim Tahu Tanggal Kematian Penggunannya

Death Clock adalah aplikasi berbasis AI yang memprediksi tanggal kematian pengguna berdasarkan kebiasaan dan kesehatan, bertujuan mendorong hidup lebih sehat.

Baca Selengkapnya
4 Tanda Obesitas pada Bayi dan Cara Menanganinya, Orangtua Perlu Tahu
4 Tanda Obesitas pada Bayi dan Cara Menanganinya, Orangtua Perlu Tahu

Terdapat sejumlah tanda obesitas bayi dan cara penanganannya yang harus diketahui orangtua.

Baca Selengkapnya
Ciri-Ciri Bayi Sehat dalam Kandungan Usia 8 Bulan, Perlu Diketahui
Ciri-Ciri Bayi Sehat dalam Kandungan Usia 8 Bulan, Perlu Diketahui

Penting untuk mengetahui kondisi kesehatan janin usia 8 bulan.

Baca Selengkapnya
Sering Merasa Lelah, ini Tips Jitu Badan Tetap Mau Bekerja dengan Aman & Bikin Kerjaan Lancar
Sering Merasa Lelah, ini Tips Jitu Badan Tetap Mau Bekerja dengan Aman & Bikin Kerjaan Lancar

Berikut tips jitu badan tetap mau bekerja dengan aman di saat sering merasa lelah.

Baca Selengkapnya