Kolesterol tinggi bikin orang sulit punya anak
Merdeka.com - Tingkat kolesterol selama ini selalu dikaitkan dengan kesehatan jantung. Padahal kolesterol yang tinggi tak hanya berpengaruh pada jantung, melainkan juga pada kemungkinan seseorang memiliki momongan. Penelitian terbaru mengungkap bahwa pasangan yang memiliki tingkat kolesterol tinggi bisa jadi harus menunggu lebih lama untuk memiliki anak.
Pasangan yang keduanya memiliki tingkat kolesterol tinggi ditengarai harus menunggu lebih lama untuk memiliki anak dibandingkan dengan pasangan yang memiliki tingkat kolesterol rendah. Peneliti juga menemukan bahwa tingkat kolesterol yang terlalu tinggi bahkan bisa membuat pasangan menunggu bertahun-tahun untuk memiliki anak.
"Ini adalah penelitian pertama yang melihat tingkat kolesterol sebagai faktor dalam kehamilan, selain faktor lain yang sudah diketahui seperti usia dan berat badan," ungkap ketua peneliti Enrique Schisterman dari Eunice Kennedy Shriver National Institute of Child Health and Human Development.
-
Apa yang mempengaruhi peluang kehamilan? Usia mempengaruhi peluang keberhasilan kehamilan. Semakin produktif usia, semakin tinggi peluang kehamilan.
-
Mengapa berat badan ideal penting untuk kolesterol? Mengelola berat badan tidak hanya berfokus pada angka di timbangan, tetapi juga pada komposisi tubuh dan distribusi lemak.
-
Apa penyebab kolesterol tinggi selain makanan? Namun, ada pula berbagai faktor risiko penyebab kolesterol tinggi selain makanan, yaitu: 1. Usia 2. Pola makan tidak sehat 3. Obesitas 4. Lingkaran pinggang yang besar 5. Merokok 6. Kurang olahraga 7. Diabetes
-
Kenapa kolesterol tinggi berbahaya bagi ibu hamil? Kolesterol tinggi selama kehamilan bisa menimbulkan beberapa risiko kesehatan bagi ibu dan janin.
-
Apa penyebab kolesterol tinggi? Individu yang memiliki kadar kolesterol tinggi berisiko mengalami berbagai penyakit, termasuk stroke, serangan jantung, dan komplikasi jantung lainnya.
-
Apa dampak kolesterol tinggi pada tubuh? Kadar kolesterol yang tinggi dapat menyebabkan pembuluh darah kehilangan fleksibilitasnya, suatu kondisi yang dikenal sebagai arterosklerosis. Hal ini dapat menghambat aliran darah ke organ-organ vital, dan ketika arteri koroner yang mengalirkan darah ke jantung tersumbat, risiko terjadinya serangan jantung meningkat.
Hasil ini ditemukan peneliti setelah melakukan penelitian terhadap sekitar 500 pasangan lebih. Selama penelitian diketahui 347 pasangan berhasil hamil dalam jangka waktu satu tahun. Sekitar 54 pasangan tidak hamil dan 100 pasangan mengundurkan diri dari penelitian karena mengalami perubahan perencanaan untuk memiliki anak.
Kolesterol merupakan zat berlemak yang bisa menempel pada pembuluh darah. Tingkat kolesterol seseorang bisa dipengaruhi oleh sejarah keluarga atau genetik. Namun juga bisa dipicu oleh pola makan yang salah dan kurangnya olahraga, seperti dilansir oleh Health Day News (21/05).
Schisterman menjelaskan bahwa jika sang istri memiliki tingkat kolesterol tinggi dan suami tidak, pasangan mungkin harus menunggu agak lama untuk bisa memiliki anak. Namun tak lebih lama dari jika keduanya memiliki kolesterol tinggi. Namun jika suami yang memiliki kolesterol tinggi dan wanita tidak, tampaknya tak terjadi efek serupa.
Meski penelitian ini menunjukkan kaitan antara tingkat kolesterol dengan waktu yang dibutuhkan pasangan untuk memiliki anak, namun peneliti tak mengetahui dengan jelas apakah hal ini disebabkan oleh kolesterol atau pengobatan yang dijalani seseorang untuk menjaga kolesterolnya tetap stabil.
(mdk/kun)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Tak hanya makanan yang dapat sebabkan kolesterol, beberapa kebiasaan ini juga dapat meningkatkan kolesterol.
Baca SelengkapnyaInfertilitas adalah kondisi ketika pasangan tidak bisa hamil setelah berhubungan seksual tanpa alat kontrasepsi secara teratur selama satu tahun.
Baca SelengkapnyaHamil di usia tua (di atas 35 tahun), memiliki beberapa risiko terkait kesehatan ibu dan janin yang wajib diketahui.
Baca SelengkapnyaUsia seseorang sangat mempengaruhi peluang dan keberhasilan kehamilan. Ketahui usia paling idealnya.
Baca SelengkapnyaGaya hidup tidak sehat yang dimiliki seseorang bisa memicu berbagai masalah kesehatan termasuk kondisi tidak subur.
Baca SelengkapnyaKolesterol tinggi meningkatkan risiko penyakit serius seperti serangan jantung, stroke, dan penyakit pembuluh darah lain.
Baca SelengkapnyaKadar kolesterol tinggi selama hamil berisiko buruk pada janin.
Baca SelengkapnyaKonsumsi buah-buahan juga membantu meningkatkan kesuburan.
Baca SelengkapnyaKondisi kesehatan seperti kolesterol dan gula darah yang tinggi dapat mempengaruhi kesehatan pria, tetapi inseminasi masih mungkin dilakukan.
Baca SelengkapnyaPolycystic Ovary Syndrome (PCOS) adalah salah satu kondisi kesehatan yang umum dihadapi oleh wanita usia reproduktif, yang dapat mempengaruhi kesuburan.
Baca SelengkapnyaKemandulan pada pria bisa dipengaruhi oleh sejumlah hal baik dari gaya hidup sehari-hari maupun karena faktor lain.
Baca SelengkapnyaMemiliki momongan adalah dambaan bagi banyak pasangan. Pria juga berperan penting dalam proses reproduksi sehingga perlu jalani juga sejumlah pemeriksaan.
Baca Selengkapnya