Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Konsumsi Garam Ternyata Bisa Menyebabkan Alergi pada Diri Seseorang

Konsumsi Garam Ternyata Bisa Menyebabkan Alergi pada Diri Seseorang Ilustrasi garam laut. © www.healthcareaboveall.com

Merdeka.com - Makan tanpa garam memang bagi sebagian besar orang terasa kurang sedap. Garam memang telah menjadi salah satu bumbu dapur paling penting bagi banyak orang untuk makan sehari-hari.

Namun tahukah kamu bahwa sebuah penelitian terbaru mengungkap bahwa kandungan sodium klorida yang biasanya ada di garam dapur dapat menghadirkan sel tertentu yang berakibat pada munculnya kondisi alergi. Dilansir dari Medical Daily, diketahui bahwa garam bisa menyebabkan peningkatan sel Th2 di tubuh serta membuat sel yang seharusnya tak menyebabkan alergi berubah menjadi sel yang berhubungan dengan alergi.

Pada penelitian ini, peneliti fokus pada efek yang muncul dari konsumsi garam oleh pasien dermatitis atopik atau kondisi kulit kronis. Hasil temuan ini menjelaskan bahwa bagian kulit yang terkena efek penyakit ini meningkat seiring kehadiran garam. Tingkat sodium pada kulit pasien yang terinfeksi meningkat hingga 30 kali lipat dibanding pada kulit sehat.

Orang lain juga bertanya?

"Semakin tinggi tingkat sodium pada kulit yang terpengaruh hampir menyerupai karakteristik dari dermatitis atopik," jelas Christina Zielinski, peneliti dan profesor dari Technical University of Munich.

Zielinsky menyebut bahwa garam berkontribusi secara besar terhadap tingkat peningkatan bakteri pada kulit pasien penderita dermatitis atopik. Bakteri jenis ini diketahui bertahan hidup pada kondisi bergaram.

Zielinski menyebut bahwa timnya masih belum menemukan bagaimana garam secara langsung menyebabkan alergi.

"Kami masih belum dapat menemukan bagaimana garam dalam jumlah besar berpindah ke kulit," jelas Zielinsky.

"Untuk alasan tersebut, kami juga belum yakin bagaimana pola makan tinggi garam dan rendah garam dapat berhubungan dengan tampilan dan pertumbuhan dari dermatitis atopik atau kondiri alergik lainnya," sambungnya.

Sebelumnya, telah diketahui bahwa konsumsi garam terlalu tinggi dapat menyebabkan sejumlah masalah kesehatan. Konsumsi garam diketahui dapat menyebabkan masalah hipertensi, penyakit jantung, dan sejumlah hal lainnya.

(mdk/RWP)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
8 Makanan Penyebab Alergi yang Paling Umum, Waspadai Selalu
8 Makanan Penyebab Alergi yang Paling Umum, Waspadai Selalu

Alergi adalah sebutan untuk kondisi ketika seseorang mengalami reaksi abnormal terhadap sesuatu.

Baca Selengkapnya
8 Masalah yang Bisa Muncul Akibat Konsumsi Terlalu Banyak Garam
8 Masalah yang Bisa Muncul Akibat Konsumsi Terlalu Banyak Garam

Walau memiliki rasa yang lezat, konsumsi garam berlebih bisa jadi biang keladi munculnya masalah kesehatan.

Baca Selengkapnya
Efek Samping Makan Mangga Terlalu Banyak, Bisa Picu Alergi hingga Gangguan Lambung
Efek Samping Makan Mangga Terlalu Banyak, Bisa Picu Alergi hingga Gangguan Lambung

Meski sehat, buah mangga tidak boleh dikonsumsi dalam jumlah banyak.

Baca Selengkapnya
Cara Mengurangi Asupan Garam Harian, Langkah Sehat untuk Cegah Hipertensi
Cara Mengurangi Asupan Garam Harian, Langkah Sehat untuk Cegah Hipertensi

Rasanya yang asin dapat meningkatkan cita rasa makanan dan memberikan kelezatan ternyata juga menyimpan bahaya jika dikonsumsi berlebihan.

Baca Selengkapnya
9 Penyebab Meningkatnya Berat Badan secara Mendadak
9 Penyebab Meningkatnya Berat Badan secara Mendadak

Naiknya berat badan secara mendadak bisa disebabkan oleh sejumlah kendala fisik berikut.

Baca Selengkapnya
Tanda Kelebihan Garam pada Tubuh serta Faktor Penyebab yang Perlu Diwaspadai
Tanda Kelebihan Garam pada Tubuh serta Faktor Penyebab yang Perlu Diwaspadai

Konsumsi makanan tinggi garam dalam kehidupan sehari-hari bisa terjadi tanpa kita sadari.

Baca Selengkapnya
Tanda Tubuh Kelebihan Asupan Garam, Penting Diketahui
Tanda Tubuh Kelebihan Asupan Garam, Penting Diketahui

Meski penting sebagai tambahan dari banyak masakan, ketika dikonsumsi berlebihan garam memiliki dampak negatif pada kesehatan tubuh.

Baca Selengkapnya
Gejala Alergi Udang dan Cara Mengatasinya, Kenali Penyebabnya
Gejala Alergi Udang dan Cara Mengatasinya, Kenali Penyebabnya

Pahami apa saja gejala alergi udang yang paling umum agar Anda bisa segera mengatasinya dengan tepat.

Baca Selengkapnya
6 Kebiasaan Picu Penyakit Ginjal, Salah Satunya Konsumsi Makanan Asin
6 Kebiasaan Picu Penyakit Ginjal, Salah Satunya Konsumsi Makanan Asin

Kebiasaan-kebiasaan kecil, dapat berpengaruh pada kesehatan ginjal.

Baca Selengkapnya
Gejala Alergi Makanan yang Perlu Diwaspadai, Ketahui Penyebab dan Cara Mengatasinya
Gejala Alergi Makanan yang Perlu Diwaspadai, Ketahui Penyebab dan Cara Mengatasinya

Alergi makanan biasanya bisa terlihat saat masih anak-anak. Akan tetapi, gejalanya bisa muncul kapan saja bahkan setelah dewasa.

Baca Selengkapnya
Efek Samping Minum Air Garam bagi Kesehatan Tubuh
Efek Samping Minum Air Garam bagi Kesehatan Tubuh

Penting untuk mengontrol konsumsi garam agar tetap sesuai dengan rekomendasi.

Baca Selengkapnya