Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Makan nanas bantu luka memar cepat sembuh

Makan nanas bantu luka memar cepat sembuh Ilustrasi nanas. ©Shutterstock/Viktar Malyshchyts

Merdeka.com - Beberapa masalah kesehatan ternyata bisa disembuhkan dengan makanan dan tidak membutuhkan obat-obatan. Misalnya makan nanas mampu membantu luka memar cepat sembuh. Simak berbagai makanan lain yang sifatnya juga bisa mengobati tubuh seperti yang dilansir dari Woman's Day berikut ini.

Nyeri otot

mengonsumsi tiga setengah sendok makan minyak zaitun murni bisa mengatasi nyeri otot yang menyerang. Sebab ada senyawa yang terkandung dalam minyak zaitun yang bersifat mempercepat proses penyembuhan otot.

Orang lain juga bertanya?

Kelelahan

Saat merasa kurang berenergi di siang hari, coba nikmati biskuit keju. Di dalam makanan tersebut kaya akan vitamin B6 dan B12 yang merangsang produksi hormon serotonin sekaligus menyingkirkan kelelahan yang dirasakan.

Sulit tidur

Tinggalkan pil tidur jika terserang insomnia. Ada cara yang lebih alami untuk tidur pulas, yaitu dengan mengonsumsi jus buah cherry. Sebab ada senyawa melatonin dalam cherry yang mendukung kualitas tidur di malam hari.

Luka memar

Makan nanas adalah cara yang paling alami dan mudah untuk menyembuhkan luka memar. Pasalnya buah tropis ini menurunkan inflamasi yang terjadi pada kulit. Selain dimakan secara langsung, nanas juga bisa dinikmati dalam bentuk jus.

Demam

Tubuh yang menggigil akibat demam bisa diatasi dengan cara mengonsumsi sup yang kaya akan sayuran. Tambahkan tomat, bawang putih, bawang bombai, dan makanan bernutrisi lain yang bekerja sama sebagai agen anti virus dan meredakan demam.

Kembung

Perut terasa kembung? Segera konsumsi teh bunga chamomile. Sifat teh ini adalah membuat otot di sekitar saluran pencernaan menjadi lebih rileks, melancarkan pencernaan, dan meredakan gejala kembung yang dialami.

Sakit kepala

Salah satu penyebab sakit kepala adalah dehidrasi. Jadi coba makan semangka. Buah yang penuh dengan kandungan air ini bukan cuma mengatasi dehidrasi, tetapi juga sakit kepala.

Alergi

Makan peterseli adalah cara alami untuk mengatasi alergi. Sebab di dalamnya mengandung antioksidan bernama quercetin yang meredakan gejala alergi. Peterseli bisa dinikmati dalam makanan berupa sup, salad, atau taburan hidangan tertentu.

Masalah kesehatan lainnya

Kunyit, rempah dapur yang satu ini bisa mengatasi banyak sekali masalah kesehatan yang menyerang tubuh. Sebut saja meredakan radang sendi, bengkak, meningkatkan sistem imun, melancarkan pencernaan, sampai menurunkan risiko kanker.

Itulah berbagai makanan yang juga berfungsi sebagai obat-obatan secara alami bagi tubuh.

Baca juga:

Buah kering, camilan yang menurunkan berat badan

Cegah penyakit jantung dengan makan 45 buah cherry setiap hari

16 Manfaat buah persik bagi kesehatan

Makan apel dua kali seminggu bisa cegah diabetes

Jeruk mandarin, si bulat imut penangkal kanker lever (mdk/riz)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tips Atasi Jerawat dan Kulit Kusam, Cukup Pakai Dua Buah Alami Ini
Tips Atasi Jerawat dan Kulit Kusam, Cukup Pakai Dua Buah Alami Ini

Atasi jerawat dan kulit kusam dengan jus pepaya dan nanas. Dua buah ini terbukti ampuh bikin wajah cerah dan mulus.

Baca Selengkapnya
12 Cara Menghilangan Bekas Luka dengan Cepat dan Efektif, Lakukan Langkah Berikut
12 Cara Menghilangan Bekas Luka dengan Cepat dan Efektif, Lakukan Langkah Berikut

Menghilangkan bekas luka dengan cepat dapat Anda laukan menggunakan beberapa bahan sederhana ini.

Baca Selengkapnya
Terkesan Seperti Makan Ringan, Kurma Ternyata Juga Bermanfaat Tekan Asam Lambung
Terkesan Seperti Makan Ringan, Kurma Ternyata Juga Bermanfaat Tekan Asam Lambung

Selain menjadi pilihan yang direkomendasikan untuk berbuka puasa buah kurma juga memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan lambung.

Baca Selengkapnya
10 Cara Menghilangkan Bekas Luka Melepuh, Gunakan Bahan Alami
10 Cara Menghilangkan Bekas Luka Melepuh, Gunakan Bahan Alami

Luka melepuh timbul sebagai bentuk perlindungan alami tubuh pada kulit yang rusak.

Baca Selengkapnya
6 Cara Agar Luka Cepat Kering, Efektif dan Tetap Aman
6 Cara Agar Luka Cepat Kering, Efektif dan Tetap Aman

Ada beberapa metode sederhana dan efektif yang dapat membantu mempercepat proses penyembuhan luka.

Baca Selengkapnya
6 Khasiat Konsumsi Nanas untuk Kesehatan, Perhatikan Jumlah Konsumsinya
6 Khasiat Konsumsi Nanas untuk Kesehatan, Perhatikan Jumlah Konsumsinya

Nanas tidak hanya menyegarkan, tetapi juga telah terbukti secara ilmiah dapat membantu mengurangi beberapa masalah kesehatan.

Baca Selengkapnya
8 Manfaat Kesehatan Buah Naga yang Tidak Boleh Disepelekan
8 Manfaat Kesehatan Buah Naga yang Tidak Boleh Disepelekan

Sejumlah manfaat kesehatan bisa diperoleh dari konsumsi buah naga.

Baca Selengkapnya
Begini Jadinya Jika Makhluk Halus Jahat Diberi Nanas, Langsung Mati Seketika
Begini Jadinya Jika Makhluk Halus Jahat Diberi Nanas, Langsung Mati Seketika

Video eksperimen menunjukkan manfaat nanas yang bisa membunuh makhluk jahat yang bisa mengganggu tubuh.

Baca Selengkapnya
Asam Urat Sering Kambuh? Coba Manfaat Nanas dengan Langkah Mudah Ini
Asam Urat Sering Kambuh? Coba Manfaat Nanas dengan Langkah Mudah Ini

Temukan cara efektif mengonsumsi nanas untuk meredakan asam urat. Dapatkan panduan lengkap, manfaat, serta peringatan pentingnya di sini.

Baca Selengkapnya
Manfaat Madu untuk Lambung dan Cara Mengonsumsinya, Bantu Masalah Pencernaan
Manfaat Madu untuk Lambung dan Cara Mengonsumsinya, Bantu Masalah Pencernaan

Selain sebagai pemanis alami yang lezat, madu kaya akan senyawa bioaktif yang memberikan efek positif bagi kesehatan, khususnya untuk lambung.

Baca Selengkapnya