Makanan beku lebih sehat dari makanan segar, benarkah?
Merdeka.com - Tak hanya variasi makanan saja yang terus berkembang dari hari ke hari, namun teknologi dalam pengolahan pangan pun semakin maju. Para ahli nutrisi bersama dengan ahli pangan saling bekerja sama untuk menyajikan makanan yang sehat dan terasa enak bagi para konsumen.
Salah satu jenis makanan yang mendapat sentuhan teknologi adalah makanan beku. Ada begitu banyak jenis makanan beku yang bisa Anda temukan hari ini. Mulai dari daging segar yang dibekukan, daging olahan, sayuran, serta buah-buahan. Sebenarnya di balik hal ini, tersimpan pro dan kontra tentang makanan beku. Banyak kalangan yang menilai bahwa makanan beku minim akan nutrisi. Benarkah demikian?
Dilansir dari dailymail.co.uk, kepala dari British Frozen Food Federation (BFFF) yaitu Brian Young justru menemukan fakta yang berkebalikan. Beliau menjelaskan bahwa proses pembekuan makanan justru mampu menjaga nutrisi dan vitamin yang terkandung di dalam makanan.
-
Kenapa buah beku lebih bergizi? Meskipun banyak yang percaya bahwa buah segar lebih bergizi, sebuah penelitian dalam Journal of Food Composition and Analysis menemukan bahwa buah dan sayur beku, dalam beberapa kasus, lebih bernutrisi.
-
Apa saja nutrisi yang ada di buah beku? Proses pembekuan dapat mempertahankan kandungan vitamin A, vitamin C, serat, karotenoid, asam tokoferol, riboflavin, dan mineral lainnya pada buah dan sayur beku.
-
Kenapa penyimpanan makanan beku penting? Menyimpan makanan frozen dengan cara yang benar sangat penting untuk mempertahankan kualitas dan daya tahannya. Dengan menerapkan trik penyimpanan yang tepat, makanan tersebut bisa bertahan lebih lama dan siap dinikmati kapan saja.
-
Manfaat apa yang didapat dari nasi beku untuk gula darah? Sebuah penelitian dilakukan untuk meneliti perbedaan lonjakan gula pada partisipan yang terkena diabetes tipe 1 jika diberi nasi baru matang dan nasi yang didinginkan selama 24 jam terlebih dahulu. Peneliti menemukan bahwa partisipan yang mengonsumsi nasi dingin memiliki kadar gula lebih stabil dan peningkatan gula yang lebih sedikit daripada partisipan yang mengonsumsi nasi yang baru matang.
-
Gimana caranya menyimpan makanan beku agar tetap segar? Menurut Junaedi untuk menjaga makanan beku tetap segar, perlu dilakukan pembekuan dengan metode yang benar sebagai salah satu cara pengawetan yang efektif. Dengan cara ini, produk dapat bertahan lebih lama jika pengawet yang digunakan sesuai dengan regulasi yang ditetapkan oleh Badan POM RI.
-
Apa yang menjaga nutrisi sayuran beku? Sayuran yang dibekukan segera setelah panen cenderung mempertahankan kandungan nutrisi yang lebih tinggi. Hal ini karena sayuran segar dapat kehilangan nutrisi selama proses sortir, distribusi, dan penjualan. Proses pembekuan yang dilakukan oleh produsen dapat mengunci berbagai zat gizi dalam sayuran, menjaga kualitasnya.
"Dalam waktu 3 hari dari hari pertama sayuran dipanen, maka kandungan 80% vitamin di dalamnya akan hilang. Selain itu 'umur' dari sayuran segar sebenarnya hanya 5 hari. Lebih dari itu, Anda tidak akan mendapatkan nutrisi dari sayuran atau makanan segar lainnya," ungkapnya. "Sementara proses pembekuan makanan yang dilakukan begitu makanan dipanen dan dibersihkan, akan membantu menjaga mempertahankan vitamin dan mineral di dalamnya. Pembekuan makanan tidak akan merusak kandungan vitamin dan mineral."
"Sebaliknya ketika proses pembekuan terlambat untuk dilakukan, maka terjadi pembentukan kristal es yang juga melambat dan malah akan merusak struktur makanan."
(mdk/feb)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Meskipun dianggap tahan lama dan praktis, muncul pertanyaan seputar apakah nutrisi buah dan sayur beku sebanding dengan yang segar?
Baca SelengkapnyaSayuran beku memiliki nilai gizi hampir setara dengan sayuran segar. Kunci utamanya terletak pada waktu panen dan proses pembekuan yang dilakukan oleh produsen.
Baca SelengkapnyaKerap dianggap tidak menyehatkan, membekukan daging ternyata bisa menjadi cara untuk mempertahankan kandungan gizinya.
Baca SelengkapnyaMenurut banyak orang tren ini dapat mengurangi kadar gula pada nasi.
Baca SelengkapnyaSejumlah superfood bisa tetap memiliki nutrisi yang optimal walau disimpan dalam waktu lama di freezer.
Baca SelengkapnyaPembekuan daging bisa menjadi cara untuk memperoleh makanan bergizi yang ramah terhadap lingkungan.
Baca SelengkapnyaMeski beberapa pengawet makanan diijinkan, namun perlu bijak dalam mengonsumsinya, karena jika terlalu berlebihan akan merusak kesehatan.
Baca SelengkapnyaAhli gizi Esther Ellis menjelaskan bahwa proses pembekuan tidak membuat makanan lebih atau kurang sehat. Semuanya tergantung pada kandungan gizi bahan makananny
Baca SelengkapnyaSuhu makanan yang lebih panas ternyata memiliki manfaat kesehatan yang mungkin tidak kita sadari.
Baca SelengkapnyaSebelum mencairkan ikan beku, langkah pertama yang perlu dipahami adalah cara menyimpannya. Ikan yang baru dibeli sebaiknya segera dimasukkan ke dalam kulkas.
Baca SelengkapnyaMencairkan daging beku bisa dilakukan lebih cepat dan mudah dengan menggunakan teknik yang disebut defrost daging. Yuk, pelajari caranya di sini.
Baca SelengkapnyaMengukus makanan jadi metode masak yang perlu dipertimbangkan karena manfaat kesehatannya.
Baca Selengkapnya