Memang aneh, tapi 7 kombinasi makanan ini bikin sehat
Merdeka.com - Selain olahraga dan istirahat, makanan yang Anda konsumsi turut menentukan kondisi kesehatan tubuh Anda. Jika Anda banyak mengonsumsi makanan berlemak, tentu saja kolesterol akan naik. Saat Anda banyak mengonsumsi makanan manis, ancaman diabetes akan datang. Sebaliknya, jika Anda memperbanyak konsumsi sayur, buah, atau makanan berserat lainnya, tentu saja pencernaan jadi lebih bersih.Well, mungkin ada saatnya Anda bosan dengan padu padan makanan Anda. Nah, berikut adalah beberapa padu padan makanan unik yang memberi bonus menyehatkan lho. Dilansir dari boldsky.com, berikut adalah daftarnya.
Merica hitam dengan teh hijauTeh hijau terkenal akan kemampuannya untuk menurunkan berat badan dan melawan kanker. Sementara merica hitam yang mengandung piperine, juga memiliki manfaat yang sama. Selain itu zat ini juga mampu meningkatkan penyerapan zat antioksindan epigallocatechin yang ada dalam teh hijau.
-
Apa saja makanan yang bisa bikin ketiak cepat berkeringat? Makanan pedas, kafein, dan alkohol dapat meningkatkan produksi keringat.
-
Bagaimana makanan berdampak pada jerawat? Glukosa dalam karbohidrat sederhana seperti roti dan nasi cepat diurai menjadi gula, sehingga meningkatkan level insulin. Tingginya tingkat insulin memicu produksi sebum di permukaan kulit. Sebum inilah yang kemudian menutup pori-pori kulit dan menyebabkan jerawat.
-
Makanan apa yang bikin wajah jelek? Makanan itu adalah semua jenis makanan yang mengandung banyak gula-gulaan. Seperti sereal, roti, nasi, mie goreng, nasi goreng, dan lain sebagainya.
-
Gimana gorengan bikin kulit jadi berminyak? Masalah kulit ini disebabkan oleh kandungan lemak dan minyak yang tinggi dalam gorengan, yang dapat menyumbat pori-pori kulit dan menyebabkan peradangan.
-
Bagaimana kelapa kuning dapat meningkatkan kesehatan? Sudah banyak peneliitian yang membuktikan buah kelapa kuning atau kelapa gading punya banyak kandungan nutrisi yang berkhasiat untuk menjaga kesehatan tubuh. Buah ini mengandung cukup banyak vitamin dan juga mineral, diantaranya biotin, asam nikotinat, riboflavin, asam folat, asam pantotenat, dan tentunya vitamin C.
-
Bagaimana kulit pisang kepok mencerahkan gigi? Gosokkan bagian dalam kulit pisang yang berwarna putih ke permukaan gigi selama 2 menit.
Tomat dengan minyak zaitunTomat mengandung antioksidan yang disebut dengan lycopene. Nutrisi ini mampu larut dalam lemak dan membantu penyerapan lemak. Jika Anda makan tomat bersama dengan minyak zaitun, makan kandungan asam lemak esensial seperti omega 3 dan omega 6 mampu diserap lebih baik dalam tubuh.
Brokoli dengan tomatSelain kaya akan lycopene, tomat juga mengandung vitamin A, B, C, E, lutein dan zeaxanthin. Brokoli sendiri kaya akan vitamin K, folat, dan zat anti kanker. Jika Anda mengonsumsi kedua sayuran ini maka kemampuan tubuh untuk melawan kanker akan meningkat sebanyak 50%.
Kale dengan kacang almondKale dan kacang almond tinggi akan mangan, tembaga, serat, kalsium, kalium, vitamin A, B, C, E, dan K. Jika dikonsumsi secara bersamaan, maka semua nutrisinya baik untuk meningkatkan kesehatan tubuh.
Kombinasi unik www.boldsky.comDark chocolate dengan apelKombinasi dari kedua makanan ini mampu meningkatkan kesehatan jantung Anda. Sebab dark chocolate dan apel tinggi akan zat antioksidan, terutama catechin yang ada di dalam dark chocolate.
Kacang hitam dengan paprikaKacang hitam tinggi akan zat besi, namun sulit diserap oleh tubuh. Namun jika Anda mengonsumsinya dengan paprika yang tinggi akan vitamin C, maka zat besi akan lebih mudah diserap oleh tubuh.
Bawang putih dengan ikan salmonMengonsumsi kombinasi antara ikan salmon dan bawang putih sangat bermanfaat untuk mengurangi kolesterol. Sebab ikan salmon tinggi akan asam lemak omega 3 dan bawang putih mengandung sifat anti inflamasi.Kombinasi makanan di atas memang bikin kening berkerut. Namun jangan takut dahulu untuk mencobanya, sebab mampu meningkatkan kesehatan tubuh Anda. Berani coba? (mdk/feb)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Makanan Indonesia ini dinilai ekstrem karena terbuat dari bahan yang tak biasa. Apa saja itu?
Baca SelengkapnyaKamu pasti pernah dengar tentang Kopi Daun Bawang yang sedang viral, bukan? Ternyata banyak menu kopi lainnya yang terdengar aneh namun disukai banyak orang.
Baca SelengkapnyaBerbagai makanan ini ternyata nggak boleh disantap secara bersamaan! Bisa mengakibatkan masalah kesehatan, lho.
Baca SelengkapnyaKombinasi sejumlah makanan berikut bisa menyebabkan berbagai masalah kesehatan utamanya masalah pencernaan.
Baca SelengkapnyaBagi mereka yang mencari alternatif sehat dan ramah lingkungan untuk daging, kacang-kacangan menawarkan solusi yang sempurna.
Baca SelengkapnyaKonsumsi terlalu banyak gorengan merupakan pola makan tidak sehat yang bisa berdampak buruk pada kesehatan kita.
Baca SelengkapnyaAnda perlu membatasi dan menghindari makanan enak ini agar tidak berbahaya bagi tubuh
Baca SelengkapnyaBiasanya agar-agar dipadukan dengan susu atau buah, tapi wanita ini justru bikin agar-agar kodok.
Baca SelengkapnyaMakanan yang tidak boleh dikonsumsi bersamaan dengan susu karena bisa sebabkan masalah kesehatan.
Baca Selengkapnya