Mulai cegah batu ginjal hingga kanker, ini 8 khasiat seledri!
Merdeka.com - Masyarakat Indonesia tentunya sudah tak asing dengan seledri. Seledri adalah salah satu sayuran hijau yang biasa digunakan sebagai bahan dalam masakan. Seledri berada dalam family yang sama dengan peterseli, namun mengandung lebih sedikit klorofil.
Selama ini seledri diketahui bahwa seledri bisa menurunkan tekanan darah. Namun ternyata manfaat seledri tak hanya itu saja. Masih banyak lagi manfaat seledri yang belum diketahui. Daun seledri mengandung banyak vitamin A, B1, B2, B6, dan vitamin C yang kaya potasium, folat, kalsium, magnesium, zat besi, fosfor, sodium, dan asam amino.
Berikut adalah beberapa manfaat seledri, mulai dari menangkal batu ginjal hingga kanker, seperti dilansir oleh Juicing for Health.
-
Apa manfaat utama seledri untuk kesehatan? Seledri memberikan segudang manfaat bagi tubuh. Beberapa di antaranya masih belum diketahui banyak orang. Dilansir dari Heealthline, berikut adalah manfaat seledri bagi tubuh:Sumber Antioksidan PentingSeledri kaya akan antioksidan yang melindungi sel, pembuluh darah, dan organ dari kerusakan oksidatif.
-
Kenapa selasih bagus untuk kesehatan? Manfaat Selasih Setelah menyimak beberapa resep es jeruk selasih, terakhir akan dijelaskan berbagai manfaat biji selasih untuk kesehatan: 1. Sumber Nutrisi: Biji selasih kaya akan nutrisi penting, termasuk serat, protein, omega-3 asam lemak, omega-6 asam lemak, kalsium, magnesium, dan fosfor. Ini membuatnya menjadi tambahan makanan yang baik untuk mendukung kesehatan secara keseluruhan.
-
Kenapa seledri bagus untuk kesehatan jantung? Banyak penelitian menunjukkan bahwa seledri dapat membantu menurunkan tekanan darah dan mendukung kesehatan jantung.
-
Bagaimana seledri membantu pencernaan? Seledri menawarkan manfaat khusus untuk kesehatan saluran pencernaan. Kandungan pektin dan polisakarida dalam seledri, termasuk senyawa bernama apiuman, telah terbukti mengurangi risiko tukak lambung dan meningkatkan lapisan lambung dalam penelitian pada hewan.
-
Apa manfaat dari sayur? Sayuran mengandung serat yang sangat bermanfaat untuk kerja tubuh. Sejumlah sayuran yang bermanfaat bagi tubuh kita ini untungnya bisa kita peroleh dengan mudah dan murah.
-
Apa manfaat utama serai bagi kesehatan? Serai, atau yang juga dikenal dengan nama sereh, bukan hanya sekadar bumbu aromatik dalam masakan atau pengusir nyamuk yang populer. Tanaman yang memiliki aroma segar seperti lemon dan rasa jeruk ini memiliki sejuta manfaat bagi kesehatan.
1. Kanker
Seledri diketahui mengandung setidaknya delapan zat anti kanker di dalamnya. Di antaranya adalah acetylenics yang diketahui bisa menghentikan pertumbuhan sel tumor. Phenolic acids yang ada di dalamnya juga diketahui bisa menghambat prostahlandins yang memicu pertumbuhan sel tumor. Seledri juga diketahui bisa mencegah radikal bebas yang akan merusak sel.
2. Kolesterol
Jus seledri diketahui bisa menurunkan tingkat kolesterol buruk dalam tubuh, serta menurunkan tingkat kolesterol secara keseluruhan.
3. Kanker perut dan usus besar
Phytocemical yang ada di dalam seledri mencegah pembentukan dan perkembangan kanker usus besar serta kanker perut.
4. Konstipasi
Seledri juga mengandung efek laksatif alami yang membantu meredakan konstipasi. Seledri juga membantu menenangkan saraf yang bekerja terlalu keras akibat zat laksatif yang dibuat manusia.
5. Fungsi ginjal
Seledri memperbaiki fungsi ginjal akan bisa bekerja lebih baik. Seledri juga membantu ginjal mengeluarkan racun dari tubuh. Sementara mengeluarkan racun, seledri juga mencegah pembentukan batu ginjal.
6. Menurunkan tekanan darah
Minum jus seledri selama satu sampai tiga minggu diketahui bisa menurunkan tekanan darah. Hal ini karena zat bernama pthalides dalam seledri membantu arteri menjadi lebih tenang dan santai. Ini akan membantu darah mengalir lebih lancar.
7. Sistem saraf
MIneral dalam jus seledri juga diketahui bisa menenangkan sistem saraf. Ini membuat jus seledri cocok untuk mengatasi Anda yang sedang mengalami insomnia.
8. Mencegah kencing batu
Efek diuretik yang diberikan jus seledri akan membantu melancarkan pengeluaran zat sisa dalam tubuh. Dengan begitu, seledri juga bisa mencegah terbentuknya batu dalam kandung kemih yang bisa menyebabkan penyakit kencing batu.
Itulah beberapa manfaat kesehatan yang bisa didapatkan dengan mengonsumsi jus seledri atau makan seledri. Jika ingin mendapatkan manfaat di atas, Anda bisa mencoba mengonsumsinya setiap hari.
(mdk/kun)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kumpulan manfaat jus seledri yang baik untuk tubuh.
Baca SelengkapnyaBegini manfaat seledri untuk tubuh dan cara praktis mengolahnya.
Baca SelengkapnyaSereh menjadi salah satu tanaman herbal yang mendukung kesehatan secara holistik.
Baca SelengkapnyaSelada air merupakan salah satu sayuran bergizi dengan manfaat luar biasa di dalamnya.
Baca SelengkapnyaSerai memiliki banyak manfaat, tak hanya sebagai bumbu aromatik, pengusir nyamuk tapi juga banyak manfaatnya sebagai minuman herbal.
Baca SelengkapnyaSelada air merupakan sayuran sehat dengan harga murah yang mudah didapat.
Baca SelengkapnyaKegunaan sereh dan jahe tak hanya untuk masakan saja. Kandungan nutrisi dari keduanya juga baik untuk menjaga kesehantan tubuh.
Baca SelengkapnyaSukun adalah buah tropis yang tidak hanya enak dikonsumsi, tetapi juga memiliki berbagai manfaat kesehatan, terutama untuk ginjal.
Baca SelengkapnyaBuah semangka memang tidak hanya enak, tetapi juga kaya akan vitamin dan mineral yang penting bagi tubuh, serta bermanfaat untuk mengatasi masalah kesehatan.
Baca SelengkapnyaSelain memberikan sentuhan istimewa pada hidangan, daun salam juga bermanfaat dalam mengatur kadar gula darah serta kolesterol dalam tubuh, lho!
Baca SelengkapnyaManfaat nutrisi dalam daun salam yang berfungsi untuk menjaga kesehatan tubuh.
Baca SelengkapnyaSering mengonsumsi sawi putih? Ketahui manfaat sawi putih bagi kesehatan yang konon mampu membuat anda semakin awet muda. Simak berikut ini.
Baca Selengkapnya