Pahami perbedaan antara probiotik dan prebiotik!
Merdeka.com - Secara umum, probiotik dan prebiotik sama-sama bertugas untuk mendukung kesehatan sistem pencernaan dalam tubuh. Namun sebenarnya ada perbedaan besar di antara kedua bakteri baik tersebut.
"Sistem pencernaan kita adalah tuan rumah bagi jutaan bakteri. Selain itu, banyak yang memainkan peranan penting dalam pemecahan makanan yang kita konsumsi," terang Dr Philip Abraham yang merupakan seorang ahli pencernaan dari Hinduja National Hospital, seperti yang dikutip dari Health Me Up (08/11).
Probiotik dan prebiotik pun saling berhubungan dalam sistem pencernaan. Tetapi ada hal mendasar yang membuat keduanya berbeda.
-
Mengapa probiotik penting untuk pencernaan? Diare jangka pendek biasanya disebabkan oleh keracunan makanan atau virus gastroenteritis. Namun, ini juga bisa menjadi tanda bahwa usus Anda memiliki lebih sedikit bakteri baik.
-
Apa manfaat probiotik untuk saluran pencernaan? Probiotik bermanfaat untuk melancarkan pencernaan dan mengembalikan flora usus yang normal. Menurut artikel di laman Halodoc, probiotik dapat membantu mengurangi gejala-gejala gangguan pencernaan seperti perut kembung, sembelit, atau gas. Probiotik juga dapat mengatasi diare yang disebabkan oleh infeksi bakteri, virus, atau antibiotik.
-
Apa efek samping probiotik berlebih pada pencernaan? Mengonsumsi probiotik dalam dosis yang terlalu tinggi sering kali menyebabkan gangguan pencernaan seperti kembung, gas, dan diare. Probiotik menambah jumlah bakteri baik di usus, dan peningkatan mendadak ini dapat mengganggu keseimbangan mikrobiota yang ada, menyebabkan ketidaknyamanan perut. Gejala ini biasanya bersifat sementara, tetapi bisa membuat tidak nyaman dan memerlukan beberapa hari untuk pulih.
-
Bagaimana probiotik membantu mengatasi perut kembung? Menggunakan probiotik berfungsi melengkapi atau menyeimbangkan kembali bakteri dalam usus. Kandungan dalam probiotik dapat membantu mencerna makanan dan menyerap gas berlebih.
-
Bagaimana kopi dapat menjadi prebiotik? Kopi mengandung senyawa yang dapat berfungsi sebagai prebiotik, yaitu zat yang mendorong pertumbuhan bakteri baik di usus. Menurut penelitian yang dipublikasikan dalam 'Journal of Agricultural and Food Chemistry,' kopi mengandung serat larut dan senyawa fenolik yang dapat mendukung pertumbuhan mikrobiota usus yang sehat.
-
Bagaimana Susu Kedelai bisa jadi probiotik? Susu kedelai dapat menjadi sumber probiotik jika melalui proses fermentasi, dan seperti susu almond, dapat difortifikasi dengan kalsium.
Probiotik diartikan sebagai suplemen mikroba menguntungkan yang menjaga kesehatan sistem pencernaan. Di sisi lain, prebiotik adalah bahan makanan yang sebagian besar berada di usus kecil dan bertugas merangsang pertumbuhan aktivitas organisme probiotik.
Sementara itu, serat prebiotik sendiri tidak terpengaruh oleh panas, dingin, asam, atau waktu. Berbeda dengan probiotik yang dapat terbunuh oleh panas, asam, dan lekang oleh waktu. Jika prebiotik terdiri atas berbagai ribuan spesies baik di usus besar, probiotik hanya memiliki satu atau beberapa spesies bakteri yang masuk ke usus besar ketika makanan dicerna.
Serat prebiotik merupakan senyawa yang tercipta secara alami dan ditemukan dalam ribuan spesies tanaman (meskipun sebagian besar jumlahnya sangat kecil). Tetapi probiotik ada secara alami dari makanan fermentasi yang dikonsumsi, misalnya yogurt.
Prebiotik menciptakan lingkungan di dalam usus besar yang melawan bakteri jahat. Kemudian probiotik bertindak sebagai sebuah 'pasukan' yang mengepung bakteri jahat tersebut.
Intinya, probiotik merupakan organisme menguntungkan. Sementara prebiotik menyediakan tempat yang memungkinkan probiotik tumbuh dan aktif. Ketika keduanya bergabung, kombinasi tersebut disebut dengan nama terapi simbiosis. (mdk/riz)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Probiotik memiliki banyak manfaat kesehatan, antara lain mencegah dan mengobati diare.
Baca SelengkapnyaMemahami batas konsumsi yang aman dan potensi efek samping dapat membantu mengoptimalkan manfaat probiotik tanpa menimbulkan risiko kesehatan.
Baca SelengkapnyaProbiotik adalah sumber penting dari berbagai jenis bakteri yang dibutuhkan tubuh agar berfungsi dengan baik dan sehat.
Baca SelengkapnyaMakanan yang kita konsumsi memiliki dampak signifikan pada fungsi dan keseimbangan usus, organ yang memiliki peran penting dalam proses pencernaan.
Baca SelengkapnyaBanyak orang kerap menganggap sama antara yogurt biasa dengan greek yogurt. Ketahui perbedaan di antara keduanya:
Baca SelengkapnyaTekstur nya yang kental, mudah dikonsumsi, dan mengandung beragam nutrisi baik bermanfaat untuk lambung.
Baca SelengkapnyaMakanan fermentasi seperti tempe dan kimchi memiliki khasiat yang bagus untuk kesehatan perempuan.
Baca Selengkapnya