Penyakit ini membuat penderitanya berbau seperti ikan busuk!
Merdeka.com - Pernah mencium bau keringat atau bau tubuh Anda? Apakah baunya seperti ikan? Jika iya, bisa jadi Anda terkena salah satu penyakit langka yang disebut trimethylaminuria. Penyakit yang juga disebut sebagai Sindrom Bau Ikan (Fish Odor Syndrome) ini membuat penderitanya mengalami kelainan yaitu memiliki bau tubuh yang menyengat seperti ikan.
Saking parahnya, tak hanya bau tubuh penderita saja yang seperti ikan, tetapi juga bau urine, napas, dan keringatnya. Penyakit ini disebabkan oleh gen yang bernama FMO3. Biasanya, gejala penyakit ini sudah terlihat sejak masih bayi, seperti dilansir oleh Medicine Net.
Penyebab lainnya bisa jadi berasal dari kelebihan protein tertentu saat diet, atau peningkatan jumlah bakteri pada saluran pencernaan. Tak hanya itu, beberapa keadaan seperti penyakit lever, penyakit ginjal, kebersihan yang buruk, dan lainnya juga bisa menyebabkan sindrom ini semakin memburuk. Karena penyakit ini bisa dipengaruhi oleh gen, maka tak mengejutkan jika penyakit ini juga bisa diturunkan dari orang tua ke anak.
-
Bagaimana cara penyakit keturunan diturunkan? Penyakit keturunan merupakan kondisi kesehatan yang diturunkan dari satu generasi ke generasi berikutnya melalui faktor genetik. Faktor genetik ini bisa berupa mutasi gen tertentu atau kombinasi genetik yang membuat seseorang lebih rentan terhadap penyakit tertentu.
-
Apa itu penyakit keturunan? Penyakit keturunan juga dikenal sebagai penyakit genetik, yaitu kondisi kesehatan yang disebabkan oleh mutasi atau perubahan pada genetik yang diwariskan dari orang tua kepada anak.
-
Apa saja jenis penyakit keturunan? Ada tiga jenis penyakit keturunan, yaitu Penyakit Monogenik, Penyakit Multifaktorial, dan Penyakit Kromosom.
-
Kapan penyakit keturunan diturunkan? Penyakit keturunan dapat diturunkan melalui satu gen (dari satu orang tua) atau dua gen (dari kedua orang tua).
-
Siapa saja yang rentan terkena penyakit keturunan? Meskipun demikian, saat ini penelitian genetika semakin berkembang dan dengan adanya teknologi DNA tes, Anda dapat mengetahui risiko terkena penyakit keturunan sedari dini.
Hingga saat ini, Trimethylaminuria tergolong sebagai penyakit langka yang masih misterius. Untuk itu, tak diketahui berapa banyak orang yang mengalaminya di dunia. Cara untuk menyembuhkannya juga belum diketahui, kecuali sering menggunakan sabun atau lotion untuk menghilangkan trimethylamine dari kulit. (mdk/kun)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kusta adalah penyakit menular kronis yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium leprae. Penyakit ini dapat mempengaruhi kulit, saraf tepi, hingga pernapasan.
Baca SelengkapnyaBerikut penjelasan medis mengenai apakah kanker nasofaring menular.
Baca SelengkapnyaDi balik pesonanya yang unik, ikan buntal menyimpan bahaya yang serius. Racunnya dapat melumpuhkan siapa pun, termasuk manusia.
Baca SelengkapnyaPenggalian fosil dari dinosaurus di masa lalu mengungkap bahwa terdapat sejumlah penyakit masa kini yang sudah diidap dinosaurus.
Baca SelengkapnyaSejumlah temuan arkeolog menunjukkan bahwa beberapa penyakit menular ternyata sudah ada sejak masa lalu.
Baca SelengkapnyaPertukaran barang pribadi hingga kebiasaan bercocok tanam bisa sebabkan infeksi kurap.
Baca SelengkapnyaLeptospirosis berisiko dialami oleh nelayan karena situasi lembap dan terpapar air di kapal.
Baca SelengkapnyaPenyakit keturunan atau penyakit genetik disebabkan oleh kelainan atau mutasi pada gen seseorang. Namun, apakah penyakit keturunan bisa disembuhkan?
Baca SelengkapnyaAda banyak jenis penyakit keturunan yang diwariskan secara genetik dan menjadi tantangan dalam dunia medis.
Baca SelengkapnyaJangan sembarangan memberi makan anak, terlebih dengan makanan yang setengah matang karena banyak risikonya.
Baca SelengkapnyaPolio pada anak adalah masalah kesehatan yang serius yang harus diwaspadai oleh setiap orang tua. Penyakit ini menyerang saraf pusat dan menyebabkan lumpuh.
Baca Selengkapnya