Pulang dari Afrika, tubuh pria ini dihuni 20 belatung!
Merdeka.com - Setelah bepergian ke tempat yang jauh tentu semua orang ingin membawa pulang souvenir. Tapi jangan sampai membawa pulang 'souvenir' seperti yang dialami oleh Ma dari Guangzhou, China, ini.
Setelah bepergian ke Afrika untuk bekerja selama enam bulan, Ma mengalami keanehan pada kulitnya. Kulitnya sering terasa sakit dan memiliki luka-luka seperti goresan. Dia tak menyadari ternyata ada hal mengerikan yang berada dalam tubuhnya dan berasal dari Afrika.
Setelah memeriksakan diri ke ahli kulit di Shenzhen Nanshan Hospital. Ma mengetahui bahwa ada belatung yang tinggal di dalam kulitnya. Tak tanggung-tanggung, ada sekitar 20 belatung hidup dalam kulit perut dan paha kanannya, seperti dilansir oleh Daily Mail (06/11).
-
Bagaimana belalang beradaptasi? Belalang merupakan jenis serangga yang bisa melompat cukup tinggi namun tidak dapat terbang, meskipun tubuhnya dilengkapi dengan sayap. Belalang adalah serangga yang sudah ada sejak 240 juta tahun lalu di bumi ini. Mereka sangat mudah untuk beradaptasi dengan lingkungan sekitar.
-
Dimana parasit ini hidup? Sebuah parasit mirip ubur-ubur bernama Henneguya salminicola, yang ditemukan hidup di dalam otot ikan salmon, ternyata tidak memerlukan oksigen untuk bertahan hidup.
-
Dimana tokek bisa hidup selama 20 tahun? Tokek memiliki masa hidup yang lama dan bisa hidup hingga 10-20 tahun di alam liar dan lebih dari 20 tahun dalam penangkaran.
-
Jamur apa yang tumbuh pada tubuh katak? Jamur bertudung abu-abu tersebut kemudian diidentifikasi sebagai anggota genus Mycena, sejenis jamur kap yang tumbuh pada kayu hidup atau busuk, bisa juga pada kotoran hewan, namun yang jelas tidak pada amfibi hidup.
-
Dimana biawak tersebut ditemukan? 'Lagi antre naik kapal, malah ada penyusup,' tulis keterangan dalam video akun.
-
Bagaimana jamur tumbuh di tubuh katak? Salah satu teori yang dapat menjelaskan fenomena ini adalah bahwa jamur tersebut menemukan tempat berpijak pada luka yang diderita oleh katak. Namun, gambar yang diambil oleh dua peneliti India tersebut tidak menunjukkan tanda-tanda cedera atau penyakit kulit pada tubuh katak.
Tes darah menunjukkan tingkat eosinophils yang tinggi. Eosinophils adalah sel darah putih yang bertugas melawan parasit dan infeksi. Ini membuktikan adanya makhluk asing yang tinggal dalam tubuh Ma. Selanjutnya Ma menjalani operasi untuk mengeluarkan 20 belatung dalam tubuhnya.
Belatung tersebut dikenal sebagai belatung dari lalat tumbu. Lalat tumbu memang diketahui memiliki larva yang bisa memakan jaringan tubuh manusia. Lalat tersebut juga dikenal sebagai lalat belatung kulit. Biasanya larva lalat ini akan hidup secara parasit pada mamalia yang lebih besar, termasuk manusia.
Lalat tumbu akan meletakkan telurnya di tanah hingga menempel pada mamalia yang lebih besar. Selanjutnya larva tersebut akan masuk dalam kulit dan makan jaringan di dalamnya. Biasanya larva akan berkembang dalam waktu 12 hari.
Lalat parasit ini banyak terdapat di Afrika dan wajib diwaspadai jika Anda bepergian ke sana. Sebenarnya tak hanya Afrika, sebaiknya Anda tetap memperhatikan kebersihan ketika bepergian ke daerah manapun.
(mdk/kun)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pria Ini Ketahuan Selundupkan 100 Ular Hidup yang Disimpan di Celananya
Baca SelengkapnyaHewan ini ditemukan di bawah laut. Jenisnya barangkali sekilas mirip gurita.
Baca SelengkapnyaApa jadinya jika motor yang setiap hari dinaiki jadi sarang kecoak dan kelabang? Bergidik, tentu saja.
Baca SelengkapnyaKapibara dikenal begitu ramah dengan manusia, benarkah demikian?
Baca SelengkapnyaUpaya penyelundupan anak Komodo (Varanus komodoensis) digagalkan petugas di Pelabuhan Labuan Bajo.
Baca SelengkapnyaFosil hewan ini ditemukan lebih dari 100 tahun lalu dan sosoknya baru terungkap belakangan ini.
Baca Selengkapnya