[Resep] Jus segar ini ampuh turunkan kolesterol
Merdeka.com - Bit adalah salah satu makanan super yang sarat akan vitamin dan nutrisi. Ada banyak manfaat kesehatan yang dapat Anda peroleh dari sayuran berwarna merah ini, misalnya, membersihkan hati, mengeluarkan racun dari tubuh, meningkatkan jumlah darah dan yang paling penting, mencegah kemungkinan stroke. Menurut para peneliti, jus bit dapat melindungi Anda dari penyakit jantung karena menurunkan tingkat LDL (kolesterol jahat) dalam tubuh. Jus ini juga kaya akan zat besi sehingga dapat membangun lebih banyak hemoglobin dalam tubuh.
Buah-buahan juga dapat membantu Anda mengontrol kadar kolesterol yang tinggi dalam darah. Jeruk, pisang dan pepaya adalah buah yang dapat mengontrol kadar kolesterol jahat dalam tubuh. Buah-buahan ini merupakan sumber makanan yang kaya akan vitamin C, serat dan zat besi yang dapat meningkatkan aliran darah dan juga membakar kolesterol. Yuk coba resep jus segar yang dapat menurunkan kolesterol ini.
Resep 1
-
Jus apa yang cocok untuk turunkan kolesterol? Pada prinsipnya, pengidap kolesterol boleh saja mengonsumsi daging merah selama tetap dalam batas yang aman. Namun, jika masih cemas terhadap kemungkinan kenaikan kolesterol setelah makan daging sapi atau kambing, beberapa jus buah berikut bisa menjadi alternatif solusinya: 1. Stroberi Polifenol yang terdapat dalam buah stroberi memiliki peran penting dalam mengatur sistem kardiovaskular. Studi juga mengungkapkan bahwa mengonsumsi buah stroberi atau jusnya bisa menurunkan kadar kolesterol serta risiko penyakit jantung.
-
Bagaimana membuat jus buah untuk menurunkan kolesterol? Cara membuat jus buah untuk menurunkan kolesterol cukup mudah. Campurkan buah-buahan seperti apel, jeruk, anggur, dan berry ke dalam blender. Tambahkan sedikit air jika diperlukan, lalu blender hingga halus. Hindari menambahkan gula atau pemanis buatan.
-
Jus apa saja yang bantu turunkan kolesterol? Terdapat beberapa jus buah dan sayur yang bisa dikonsumsi untuk membantu menurunkan kadar kolesterol, sebagai berikut: 1. Jus Bit:Buah bit mengandung senyawa betalain yang dapat membantu mengurangi kadar kolesterol jahat serta meningkatkan kadar kolesterol baik dalam tubuh. Jus bit juga kaya akan serat, vitamin C, dan antioksidan yang baik untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan. 2. Jus Apel:Buah apel mengandung pektin, serat larut yang dapat membantu menurunkan kolesterol jahat dalam tubuh. Selain itu, jus apel juga kaya akan antioksidan dan vitamin C yang baik untuk kesehatan jantung.3. Jus Tomat:Tomat mengandung likopen, senyawa yang memberikan warna merah pada buah tomat, dan dapat membantu meningkatkan kolesterol baik serta menurunkan kolesterol jahat. Jus tomat juga mengandung vitamin C dan antioksidan yang baik untuk kesehatan jantung. 4. Jus Mangga:Buah mangga kaya akan serat, vitamin C, dan antioksidan yang dapat membantu mengurangi kadar kolesterol jahat dalam tubuh. Jus mangga juga dapat meningkatkan kadar kolesterol baik dan menjaga kesehatan jantung.5. Jus Delima:Delima mengandung polifenol dan punicalagin yang dapat membantu meningkatkan kadar kolesterol baik serta menurunkan kolesterol jahat. Jus delima juga baik untuk kesehatan jantung dan meningkatkan aliran darah. 6. Jus Berry:Buah beri seperti blueberry, raspberry, dan stroberi mengandung antioksidan tinggi yang dapat membantu mengurangi kadar kolesterol jahat dan meningkatkan kadar kolesterol baik dalam tubuh. Jus berry juga baik untuk kesehatan jantung.7. Jus Alpukat:Alpukat mengandung lemak sehat yang dapat membantu meningkatkan kadar kolesterol baik serta menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh. Jus alpukat juga kaya akan serat, vitamin C, dan antioksidan yang baik untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan.
-
Jus buah apa yang bagus untuk menurunkan kolesterol? Menurut beberapa penelitian, buah dan sayur kaya akan serat dan antioksidan yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah.
-
Jus buah apa yang bantu turunkan kolesterol? Berbagai ragam jus buah dapat mendukung pengaturan kadar kolesterol dan asam urat dalam tubuh. Apa sajakah jenisnya? Temukan penjelasannya di bawah ini!
-
Apa manfaat jus buah untuk kolesterol? Salah satu cara efektif menurunkan kolesterol adalah dengan meminum jus buah, karena buah-buahan mengandung berbagai zat gizi yang bermanfaat bagi kesehatan jantung.
Waktu penyajian: 5 menit
Porsi: 2 orang
Bahan-bahan yang diperlukan:
1 bit (kupas dan potong)
2-3 wortel (kupas dan potong)
1 apel (kupas dan potong)
1 cm jahe (kupas)
1 sdt bubuk lada hitam
Es batu secukupnya
Cara membuat:
1. Masukkan bit, wortel, jahe dan apel ke dalam blender. Tambahkan sedikit air jika perlu. Haluskan.
2. Saring jus dengan menggunakan saringan. Taburkan bubuk lada hitam di atasnya. Aduk dengan sendok. Tuang ke gelas.
3. Tambahkan es ke dalam gelas dan sajikan dingin.
Resep 2
Waktu penyajian: 5 menit
Porsi: 2 orang
Bahan-bahan yang diperlukan:
2 jeruk (kupas dan pisahkan dari kulit arinya)
120 gram pepaya (kupas dan potong)
2 pisang (kupas dan potong)
Es batu secukupnya
Cara membuat:
1. Blend jeruk dan pisang secara bersama-sama. Tambahkan sedikit air.
2. Saring. Lalu tuang ke gelas
3. Tambahkan es dan sajikan segera.
Minuman segar ini dapat membantu Anda menurunkan kadar kolesterol yang tinggi dalam darah. Selamat mencoba dan berkreasi di rumah! (mdk/des)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Bagi penderita kolesterol & tekanan darah tinggi mengonsumi jus buah segar bisa menjadi solusi untuk mengontrol supaya kolesterol & darah tinggi tidak melonjak.
Baca SelengkapnyaAda beberapa minuman segar yang dapat menurunkan kolesterol. Simak beberapa resepnya berikut ini!
Baca SelengkapnyaMengonsumsi buah dan sayuran yang kaya akan nutrisi sangat dianjurkan untuk membantu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.
Baca SelengkapnyaApa saja jus yang direkomendasikan untuk menurunkan kolesterol dan kandungan apa yang membuat buah-buahan ini bermanfaat?
Baca SelengkapnyaResep jamu hangat dari rempah asli Indonesia, praktis dibuat, aman dikonsumsi setiap hari untuk turunkan kolesterol tinggi.
Baca SelengkapnyaBeberapa minuman dari bahan alami yang bisa bantu turunkan kolesterol dalam tubuh.
Baca SelengkapnyaMengonsumsi minuman buah dapat menurunkan kolesterol. Simak beberapa resepnya berikut ini!
Baca SelengkapnyaTak perlu bahan-bahan yang mahal. Cukup pakai buah, sayuran, dan biji-bijian yang mudah didapat.
Baca SelengkapnyaMinuman jeruk nipis kaya akan berbagai manfaat untuk kesehatan tubuh, salah satunya adalah membantu menurunkan kadar kolesterol yang berlebih.
Baca SelengkapnyaCara menurunkan kolesterol dengan mengonsumsi makanan enak perlu diketahui. Sebab, makanan enak pasti disukai banyak orang.
Baca SelengkapnyaBerbagai ragam jus buah dapat mendukung pengaturan kadar kolesterol dan asam urat dalam tubuh. Apa sajakah jenisnya? Temukan penjelasannya di bawah ini!
Baca SelengkapnyaJamu tradisional Indonesia untuk menurunkan kolesterol dan asam urat, segar dan bermanfaat secara alami.
Baca Selengkapnya