Selain cegah minus, ini manfaat lainnya dari wortel untuk mata
Merdeka.com - Mata Anda memiliki fungsi yang sangat vital sebab membantu Anda untuk melihat dunia luar. Tanpa mata, hal yang Anda lihat hanyalah kegelapan. Untuk itulah sangat penting bagi Anda untuk menjaga kesehatan mata agar tetap berfungsi dan tajam di segala suasana.
Salah satu cara termudah untuk menjaga kesehatan mata adalah dengan mengonsumsi wortel. Sudah banyak penelitian kesehatan yang menyebutkan bahwa makan wortel dapat membuat mata Anda tetap tajam bahkan di kegelapan seperti penelitian yang dilansir dari dailymail.co.uk ini.
"Beta karoten yang ada di dalam wortel akan berubah menjadi vitamin A begitu masuk ke dalam tubuh. Bersama dengan kandungan vitamin lainnya di dalam wortel seperti vitamin C, E, dan seng maka mampu mempertajam penglihatan Anda di kegelapan. Bahkan dapat menurunkan risiko katarak hingga 35%," terang Andrew Lotery, profesor bedah mata dari University of Southampton.
-
Kenapa wortel baik untuk mata? Selama ini, wortel dikenal luas sebagai makanan yang paling baik untuk kesehatan mata, terutama karena kandungan beta-karotennya yang diubah oleh tubuh menjadi vitamin A.
-
Bagaimana cara kerja jus wortel untuk mata? Sementara jus wortel kaya akan nutrisi yang baik untuk mata, seperti antioksidan dan vitamin A, hal ini lebih berfungsi sebagai pencegahan daripada pengobatan.
-
Bagaimana wortel membantu mengatasi mata kering? Mengandung beta-karoten (vitamin A) yang esensial untuk kesehatan mata, khususnya untuk mencegah kekeringan pada kornea.
-
Apa manfaat utama jus wortel? Jus wortel adalah minuman kaya nutrisi yang baik untuk dikonsumsi sehari-hari.
-
Bagaimana wortel meningkatkan kesehatan kulit? Mengembalikan Fungsi Penghalang Kulit Wortel merupakan sumber yang kaya akan antioksidan, yang memiliki fungsi krusial dalam memperbaiki penghalang kulit. Penghalang kulit berperan sebagai pelindung dari berbagai masalah, seperti kekeringan, gatal, dan iritasi. Dengan mengonsumsi wortel secara teratur, kita dapat memperkuat penghalang kulit, mempertahankan kelembapan, serta membuat kulit terlihat lebih bercahaya.
-
Apa saja jenis makanan untuk kesehatan mata? Untuk menjaga kesehatan mata, konsumsi makanan yang kaya nutrisi sangat penting. Makanan tinggi vitamin A, C, E, lutein, zeaxanthin, dan zinc dapat membantu menjaga kesehatan mata Anda.
Selain wortel, penelitian ini juga menemukan bahwa mengonsumsi makanan lainnya termasuk labu, ubi jalar, jeruk, dan bayam juga dapat meningkatkan ketajaman mata Anda.
(mdk/feb)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Popularitas jus wortel sebagai "penyembuh mata" sering kali dikaitkan dengan kemampuan vitamin A dalam menjaga kesehatan retina dan mencegah degenerasi mata.
Baca SelengkapnyaTerdapat beberapa manfaat luar biasa yang dapat diperoleh dari mengonsumsi wortel.
Baca SelengkapnyaSelama ini, wortel disebut sebagai makanan super untuk kesehatan mata, padahal terdapat sejumlah sayuran lain.
Baca SelengkapnyaManfaat jus wortel dan tomat ada beragam. Salah satunya bantu kontrol gula darah.
Baca SelengkapnyaBeta karoten adalah senyawa pigmen alami yang ditemukan dalam berbagai buah dan sayuran berwarna cerah.
Baca SelengkapnyaGaya hidup yang kita miliki sehari-hari bisa sangat berpengaruh terhadap kesehatan kita. Hal ini termasuk dalam kesehatan mata.
Baca SelengkapnyaMata kuning bisa mengganggu kepercayaan diri dan kenyamanan kita. Artikel berikut akan mengulas cara memutihkan mata kuning paling mudah. Simak ulasannya.
Baca Selengkapnyajus tiga diva tidak hanya bagus untuk program hamil tapi juga manfaat lainyya.
Baca SelengkapnyaTak hanya buahnya, daun belimbing wuluh juga menjadi bintang dengan manfaat kesehatan yang luar biasa.
Baca SelengkapnyaTernyata banyak sekali makanan sehat kaya antioksidan dengan harga terjangkau yang bisa dikonsumi setiap hari untuk tubuh yang lebih sehat.
Baca SelengkapnyaManfaat tomat untuk kesehatan bisa didapatkan jika dikonsumsi rutin setiap harinya. Lalu apa saja manfaatnya?
Baca Selengkapnya