Setelah membaca ini, kamu tidak akan melewatkan waktu sarapan lagi
Merdeka.com - Sarapan, jam makan ini paling banyak dilewatkan karena dianggap tidak penting. Ada pula orang yang belum terlalu merasa lapar di pagi harinya sehingga jarang untuk sarapan.
Well, sudah banyak penelitian yang menunjukkan bahwa sarapan membawa banyak dampak positif untuk kesehatan tubuh seperti terlepas dari kebiasaan emotional eating atau terhindar dari penyakit seperti maag dan diabetes.
Selain itu, berikut adalah daftar kebaikan lainnya dari sarapan yang kamu lakukan.
-
Apa manfaat sarapan pagi untuk kesehatan? Para peneliti menemukan bahwa waktu sarapan mempengaruhi 'pengurangan berat badan yang signifikan' dan juga memberikan manfaat kesehatan pada jantung.
-
Apa saja manfaat sarapan sehat? Sarapan adalah kunci untuk memulai hari dengan penuh energi dan konsentrasi. Ini adalah waktu ketika tubuh kita membutuhkan asupan nutrisi yang tepat untuk menjalani aktivitas sehari-hari dengan baik.
-
Bagaimana sarapan membantu diet? Sarapan yang sehat dapat mengurangi keinginan untuk ngemil dan mendorong kebiasaan makan yang lebih teratur sepanjang hari.
-
Apa makanan sehat untuk sarapan diet? Meskipun menerapkan diet, sarapan pagi tetap harus menjadi prioritas karena memberikan nutrisi dan energi yang esensial untuk beraktivitas sepanjang hari.
-
Apa saja makanan yang sehat untuk sarapan? Misalnya, sarapan yang terdiri dari yogurt rendah lemak, kacang-kacangan, dan buah-buahan dapat membantu meningkatkan tekanan darah dengan cara yang positif.
-
Kenapa sarapan penting untuk kesehatan? Fungsi utama sarapan adalah untuk mengembalikan cadangan glukosa, yang merupakan sumber energi utama bagi tubuh, sehingga tubuh dan otak berfungsi dengan baik.
Berat badan turun
Rajin sarapan sama sekali tidak akan membuat berat badan meningkat. Malahan, mereka yang rajin sarapan cenderung memiliki berat badan yang stabil sebab sarapan akan membantu mengontrol nafsu makan.
Mendapatkan suntikan energi
Makanan yang kamu konsumsi saat sarapan bisa memberikan suntikan energi atau bahan bakar untuk tubuh. Dengan demikian kamu jadi lebih bersemangat dalam menjalankan aktivitas.
Mengurangi risiko diabetes
90% orang yang menderita diabetes tipe 2 disebabkan karena kelebihan berat badan dan kurangnya aktivitas fisik yang dijalani. Penelitian menunjukkan bahwa sarapan secara teratur akan mengurangi risiko untuk terkena diabetes.
Mencegah penyakit jantung
Ternyata, sebagian besar penyakit kardiovaskular terjadi karena sarapan yang terlewat, berat badan yang tidak terkontrol, serta jarangnya olahraga.
Meningkatkan memori
Selain memberikan suntikan energi, sarapan akan meningkatkan daya ingatmu.
Itulah keuntungan yang bisa kamu dapatkan dengan sarapan. Jadi, apakah kamu masih mau melewatkan sarapan?
(mdk/feb)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sarapan sehat bergizi menjadi asupan penting agar tubuh aktif sepanjang hari.
Baca SelengkapnyaCek dulu mana kebiasaan sarapan yang sering kamu lakukan!
Baca SelengkapnyaSarapan adalah waktu makan paling penting yang tak boleh dilewatkan.
Baca SelengkapnyaMemulai hari dengan sarapan yang tepat tidak hanya penting untuk kesehatan fisik, tetapi juga untuk kesehatan mental dan emosional kita.
Baca SelengkapnyaBangun pagi memiliki manfaat bagi tubuh, baik bagi kesehatan fisik maupun kesehatan mental.
Baca SelengkapnyaMemiliki kebiasaan bangun tidur yang baik sangat penting untuk mendukung program diet dan menjaga kesehatan secara keseluruhan.
Baca SelengkapnyaKetahui cara agar anak tidak melewatkan sarapan serta jenis nutrisi apa yang paling penting untuk dikonsumsi di pagi hari.
Baca SelengkapnyaMenerapkan pola makan dan gaya hidup sehat ini dapat membantu Anda mencegah diabetes dan menjaga kesehatan jangka panjang.
Baca SelengkapnyaMakanan yang dikonsumsi oleh penderita diabetes perlu diperhatikan terutama pada saat sarapan demi kesehatannya.
Baca SelengkapnyaLima kegiatan sederhana pagi hari yang bisa bikin kurus, dari rutin minum air putih hingga paparan sinar matahari.
Baca SelengkapnyaSejumlah kebiasaan sehat terhadap jantung bisa membantu kita dalam memperpanjang usia.
Baca SelengkapnyaDengan pola makan yang sehat sejak dini, kita mempersiapkan tubuh kita untuk menghadapi tantangan kesehatan di masa depan dengan lebih baik.
Baca Selengkapnya