Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Terkena radang tenggorokan? Sembuhkan dengan 5 cara alami ini

Terkena radang tenggorokan? Sembuhkan dengan 5 cara alami ini Ilustrasi air lemon. Shutterstock/iravgustin

Merdeka.com - Di peralihan musim seperti ini, penyakit pilek, batuk, dan flu sangat mudah ditemukan. Selain itu, radang tenggorokan juga biasanya menyertai penyakit di atas. Tidak ada yang menyenangkan dari terkena radang tenggorokan. Sebab suara yang serak, kepala pusing, dan naiknya suhu tubuh datang bersamaan dengan radang tenggorokan.

Radang tenggorokan memang dapat disembuhkan dengan minum obat antibiotik. Namun daripada menggunakan obat kimia, lebih baik Anda menyembuhkan radang tenggorokan dengan cara alami di bawah ini.

Berkumur dengan air garam

Berkumur dengan air hangat yang dicampur dengan garam secara teratur sangat bermanfaat untuk menyembuhkan sakit tenggorokan. Selain itu, ramuan ini juga mampu menyembuhkan radang tonsilitis kronis sebab mampu membunuh bakteri jahat penyebab infeksi tersebut.

Minum teh lemon madu

Teh lemon yang dicampur madu adalah contoh minuman yang mampu menyembuhkan sakit tenggorokan Anda. Sebab lemon membantu memecah lendir, air panas akan melemaskan otot tenggorokan Anda, dan madu membantu meningkatkan kesehatan tubuh.

Minum susu kunyit

Susu hangat yang dicampur dengan kunyit adalah cairan kuno yang mampu melawan segala macam infeksi dan memperbaiki sistem kekebalan tubuh. Kunyit memiliki sifat anti bakteri di dalamnya sehingga mampu membunuh bakteri penyebab penyakit radang tenggorokan.

Minum banyak air mineral

Tubuh Anda perlu terhidrasi dengan baik untuk melawan infeksi. Oleh karena itu Anda harus minum banyak air putih untuk mengobati penyakit radang tenggorokan Anda. Selain itu cairan juga menjaga agar selaput lendir Anda tetap lembab sehingga mengurangi iritasi tenggorokan dan batuk.

Tidak merokok

Bagi Anda yang merokok, untuk sementara hentikan kebiasaan buruk tersebut. Sebab rokok justru akan memperparah infeksi penyebab radang tenggorokan Anda.Jadi, daripada minum obat-obatan berbahan kimia lebih baik coba cara alami di atas untuk mengobati radang tenggorokan Anda. (mdk/feb)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cara Menghilangkan Radang Tenggorokan: Panduan Lengkap dan Efektif
Cara Menghilangkan Radang Tenggorokan: Panduan Lengkap dan Efektif

Panduan menghilangkan radang tenggorokan beserta penyebabnya yang perlu diwaspadai.

Baca Selengkapnya
Ciri-ciri Radang Tenggorokan dan Cara Mengatasinya secara Alami
Ciri-ciri Radang Tenggorokan dan Cara Mengatasinya secara Alami

Gejala radang tenggorokan adalah kondisi yang umum terjadi di mana tenggorokan mengalami peradangan akibat infeksi virus atau bakteri.

Baca Selengkapnya
Sejumlah Cara Ampuh Meredakan Radang Tenggorokan pada Anak, Ibu Hamil, dan Orang Dewasa
Sejumlah Cara Ampuh Meredakan Radang Tenggorokan pada Anak, Ibu Hamil, dan Orang Dewasa

Masalah radang tenggorokan pada anak, ibu hamil, dan orang dewasa bisa diatasi secara mudah.

Baca Selengkapnya
Tenggorokan Gatal Ganggu Harimu? Coba 4 Tips Ampuh Ini untuk Mengatasinya
Tenggorokan Gatal Ganggu Harimu? Coba 4 Tips Ampuh Ini untuk Mengatasinya

Ada beberapa cara sederhana yang bisa kamu coba di rumah untuk meredakan sensasi tenggorokan gatal.

Baca Selengkapnya
5 Cara alami yang Ampuh Meredakan Sakit Tenggorokan, Bisa Dicoba di Rumah
5 Cara alami yang Ampuh Meredakan Sakit Tenggorokan, Bisa Dicoba di Rumah

Sakit tenggorkan dapat diredakan dengan berbagai cara, salah satunya mengonsumsi madu.

Baca Selengkapnya
Sakit Radang Makan Es Krim Apakah Boleh? Begini Penjelasan Medisnya
Sakit Radang Makan Es Krim Apakah Boleh? Begini Penjelasan Medisnya

Berikut penjelasan medis terkait sakit radang makan es krim.

Baca Selengkapnya
Cara Menyembuhkan Tenggorokan Sakit: Panduan Lengkap dan Efektif
Cara Menyembuhkan Tenggorokan Sakit: Panduan Lengkap dan Efektif

Berikut cara menyembuhkan tenggorkan sakit secara efektif.

Baca Selengkapnya
5 Jenis Teh untuk Sembuhkan Sakit Tenggorokan, Murah dan Manjur!
5 Jenis Teh untuk Sembuhkan Sakit Tenggorokan, Murah dan Manjur!

Penyakit pada tenggorokan bisa diredakan dengan minuman alami seperti teh jahe yang dapat disajikan di rumah. Mari lihat ragam minuman yang bisa dipersiapkan!

Baca Selengkapnya
Cara Menghilangkan Sakit Tenggorokan karena Pilek yang Efektif
Cara Menghilangkan Sakit Tenggorokan karena Pilek yang Efektif

Simak cara menghilangkan sakit tenggorokan akibat pilek yang efektif.

Baca Selengkapnya
Obat Sakit Tenggorokan dan Batuk yang Efektif, Ini Solusi dr. Zaidul Akbar
Obat Sakit Tenggorokan dan Batuk yang Efektif, Ini Solusi dr. Zaidul Akbar

Obat sakit tenggorokan dan batuk ini menggunakan bahan-bahan alami seperti cengkeh, kapulaga, daun mint, dan madu.

Baca Selengkapnya
Tenggorokan Gatal Bikin Tak Nyaman, Atasi Saja dengan 4 Cara Mudah Ini
Tenggorokan Gatal Bikin Tak Nyaman, Atasi Saja dengan 4 Cara Mudah Ini

Untuk mengatasi rasa gatal yang menyerang tenggorokan, kamu bisa banget mencoba beberapa cara mudah ini.

Baca Selengkapnya
Resep Jamu Godokan Sirih untuk Atasi Masalah Sakit Tenggorokan
Resep Jamu Godokan Sirih untuk Atasi Masalah Sakit Tenggorokan

Masalah sakit tenggorokan yang terjadi bisa diatasi secara alami dengan menggunakan jamu godokan sirih.

Baca Selengkapnya