Tidur dekat ponsel yang sedang diisi ulang bisa bikin gemuk?
Merdeka.com - Sudah banyak penelitian kesehatan yang menemukan bahwa tidur dengan ponsel atau gadget memiliki risiko tinggi untuk membahayakan kesehatan. Ternyata, bahaya tersebut tidak hanya berhenti sampai di situ saja. Sebab ketika Anda tidur di dekat ponsel yang baterainya sedang diisi ulang pun bisa membuat Anda menjadi lebih gemuk.
Penelitian mengejutkan yang dilansir dari dailymail.co.uk ini menemukan bahwa sebenarnya tubuh Anda memerlukan ruangan yang gelap gulita ketika sedang tidur. Ruangan gelap ini mampu membuat hormon tubuh yang terlibat dalam pengolahan makanan untuk bekerja dengan lebih baik. Namun cahaya lampu yang berasal dari ponsel yang sedang diisi ulang mampu mengganggu kinerja hormon bernama melatonin tersebut.
Selain alasan tersebut, peneliti dari University of Granada, Spanyol ini juga menjelaskan bahwa gelombang biru muda yang ada di dalam ponsel dapat mengganggu kualitas tidur Anda yang dapat melemahkan sistem metabolisme tubuh.
-
Kenapa tidur deket ponsel buruk? Tidur dekat dengan ponsel pintar memicu berbagai masalah kesehatan yang serius. Ponsel pintar mengeluarkan radiasi nirkabel yang kuat yang dapat menyebabkan komplikasi jangka panjang yang parah.
-
Gimana cara ponsel ganggu tidur? Cahaya ini memiliki dampak yang kuat pada ritme sirkadian kita, yaitu siklus alami perubahan mental, fisik, dan perilaku selama 24 jam terakhir. Jika Anda menggunakan ponsel bahkan 2-3 jam sebelum tidur, kemungkinan besar Anda akan mengalami gangguan tidur dan insomnia.
-
Apa aja masalah tidur akibat ponsel? Menurut National Sleep Foundation, sebagian besar orang tidur sambil menggulir ponsel mereka di tempat tidur. Kebiasaan ini tidak hanya menyebabkan masalah tidur tetapi juga masalah kesehatan mental.
-
Siapa yang sering tidur deket ponsel? Menurut National Sleep Foundation, sebagian besar orang tidur sambil menggulir ponsel mereka di tempat tidur.
-
Kenapa kurang tidur bikin gemuk? Tidur yang tidak cukup atau berlebihan bisa mengganggu hormon kortisol yang berpengaruh pada nafsu makan dan metabolisme tubuh.
-
Apa dampak sering tidur terhadap berat badan? Tidur terlalu banyak bisa memengaruhi metabolisme dan menyebabkan penambahan berat badan.
"Selain membuat tubuh Anda menjadi lebih gemuk, cahaya biru ini mampu mengundang munculnya berbagai macam penyakit kronis seperti kanker, penyakit jantung, dan diabetes. Sehingga kami pun menyarankan Anda untuk selalu mematikan sumber cahaya saat tidur dan menjauhkan berbagai macam gadget yang Anda miliki dari tempat tidur serta mematikannya," jelas Dr Simon Kyle, salah seorang peneliti.
(mdk/feb)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Tidur dekat dengan ponsel merupakan kebiasaan yang berdampak buruk dan perlu dihindari.
Baca SelengkapnyaDalam menyimpan smartphone atau ponsel, terdapat sejumlah tempat yang sebaiknya dihindari.
Baca SelengkapnyaLangsung membuka ponsel saat bangun pagi hari merupakan hal yang dilakukan oleh banyak orang dan bisa menimbulkan berbagai dampak buruk bagi kesehatan.
Baca SelengkapnyaDampak sleep call bagi kesehatan perlu diwaspadai bagi seseorang yang sering melakukan aktivitas ini.
Baca SelengkapnyaApakah boleh hp dicas sambil menelepon? Sebagian dari Anda mungkin sering melakukan hal ini, berikut penjelasan lengkapnya.
Baca SelengkapnyaSleep call ini merupakan sebuah aktivitas di mana pasangan saling melakukan panggilan suara atau panggilan video (video call) hingga mereka tertidur pulas.
Baca SelengkapnyaTidur setelah makan dianggap sebagai biang kerok penambahan berat badan.
Baca SelengkapnyaBukan hanya karena makanan, tapi kebiasaan-kebiasaan di pagi hari juga bisa berkontribusi terhadap kenaikan berat badan.
Baca Selengkapnya