Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Trauma saat kecil tingkatkan risiko kematian hingga 80 persen!

Trauma saat kecil tingkatkan risiko kematian hingga 80 persen! ilustrasi kekerasan anak. ©shutterstock.com

Merdeka.com - Orang yang mengalami trauma saat masih kanak-kanak memiliki risiko kematian sebelum usia 50 tahun yang lebih tinggi dibanding mereka yang tak pernah mengalami trauma, ungkap penelitian terbaru. Peningkatan risiko kematian akibat trauma diketahui mencapai 80 persen lebih tinggi.

Hasil ini didapatkan melalui data National Child Development Study tahun 1958 yang mengungkap bahwa mengalami trauma saat masa kanak-kanak cenderung lebih berisiko meninggal sebelum usia 50 tahun. Penelitian yang dipimpin oleh french National Institute of Health and mEdical Research (INSERM) ini membandingkan kematian 15.000 orang dengan pengalaman dan kejadian traumatis yang pernah mereka alami pada usia 11 dan 16.

Beberapa pengalaman traumatis antara lain ditelantarkan oleh orang tua, perceraian orang tua, dan memiliki anggota keluarga yang dipenjara. Untuk wanita, risiko meninggal sebelum usia 50 tahun meningkat hingga 66 persen jika mereka mengalami trauma sebelum usia 16 tahun, seperti dilansir oleh Daily Mail (09/09).

Sementara wanita yang mengalami trauma lebih dari satu kali sebelum berusia 16 tahun memiliki risiko kematian sebelum berusia 50 tahun sebesar 80 persen. Risiko ini lebih rendah bagi pria yang mengalami lebih dari satu kali trauma sebelum berusia 16 tahun. Mereka memiliki risiko kematian 57 persen lebih tinggi sebelum berusia 50 tahun.

Beberapa faktor yang dipertimbangkan dalam penelitian ini antara lain tingkat pendidikan, kelas sosial, kebiasaan minum alkohol dan merokok, serta kesehatan mental. Peneliti menunjukkan bahwa mayoritas kematian sebelum usia 50 tahun disebabkan oleh stres dan masalah mental, serta kecanduan alkohol dan obat-obatan terlarang.

Namun selain itu, peneliti juga percaya bahwa stres dan pengalaman traumatis pada anak bisa mempengaruhi kekuatan sistem kekebalan tubuh mereka yang bisa berujung pada lemahnya kesehatan seseorang. (mdk/kun)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Penelitian Temukan Sering Pindah Rumah Saat Kecil Bisa Picu Depresi di Kemudian Hari
Penelitian Temukan Sering Pindah Rumah Saat Kecil Bisa Picu Depresi di Kemudian Hari

Banyak anak yang harus berpindah-pindah di masa kecil karena mengikuti tugas orangtua yang bisa berdampak pada kesehatan mental mereka saat dewasa.

Baca Selengkapnya
Ciri-Ciri Orang yang Memiliki Trauma, Ketahui Penyebab dan Cara Mengatasinya
Ciri-Ciri Orang yang Memiliki Trauma, Ketahui Penyebab dan Cara Mengatasinya

Trauma perlu segera ditangani dengan untuk meminimalisir berbagai dampak.

Baca Selengkapnya
Merokok Sebelum Usia 18 Berisiko Tinggi Sebabkan Masalah Pernapasan di Usia 20-an
Merokok Sebelum Usia 18 Berisiko Tinggi Sebabkan Masalah Pernapasan di Usia 20-an

Semakin muda usia seseorang mulai merokok, risiko masalah pernapasan di usia muda bisa semakin meningkat.

Baca Selengkapnya
Dampak KDRT pada Kondisi Anak dan Perempuan, Ketahui Batasan dan Seberapa Parah Hal Ini
Dampak KDRT pada Kondisi Anak dan Perempuan, Ketahui Batasan dan Seberapa Parah Hal Ini

KDRT merupakan masalah yang masih terus terjadi hingga saat ini. Ketahui sejumlah dampak dan bahayanya.

Baca Selengkapnya
Banyak Pria Baru Jadi Ayah di Usia 50 Tahun, Ketahui Apa Dampaknya pada Anak
Banyak Pria Baru Jadi Ayah di Usia 50 Tahun, Ketahui Apa Dampaknya pada Anak

Semakin banyak pria yang menjadi ayah di usia yang lebih tua, hal ini menimbulkan dampak pada anak.

Baca Selengkapnya
Cara Menghindarkan Anak dari Trauma Usai Mengalami Kejadian Besar
Cara Menghindarkan Anak dari Trauma Usai Mengalami Kejadian Besar

Kejadian besar yang dialami oleh anak dapat memunculkan rasa trauma yang berdampak panjang di kehidupan mereka.

Baca Selengkapnya
Perhatikan! Waktu Penting untuk Cegah Anak Stunting
Perhatikan! Waktu Penting untuk Cegah Anak Stunting

Ketika dewasa anak stunting akan mengalami central obes

Baca Selengkapnya
Tips Sehat Hamil di Usia 40-an Seperti Lee Minjung, Ini yang Harus Diperhatikan
Tips Sehat Hamil di Usia 40-an Seperti Lee Minjung, Ini yang Harus Diperhatikan

Lee Minjung yang hamil diusia 40 tahun lebih harus ekstra hati-hati menjaga kehamilannya

Baca Selengkapnya