Wanita bisa \'kepanasan\' jika disentuh pria
Merdeka.com - Sebuah penelitian terbaru membuktikan bahwa para wanita merasa 'kepanasan' hanya dengan sentuhan pria. Secara fisik, suhu tubuh wanita akan langsung meningkat ketika kulitnya bersentuhan dengan kulit pria, khususnya di bagian muka dan dada.
"Wanita terbukti mengalami peningkatan suhu badan ketika mereka bersentuhan dengan pria. Beberapa wanita bahkan mengalami perubahan suhu tubuh secara total," tutur kepala peneliti Amanda Hahn dari University of St. Andrews, seperti yang dikutip dari Live Science (02/06).
Perubahan suhu tubuh ini diakui para ahli bisa dijadikan panduan sebagai pengaruh emosi terhadap suhu tubuh yang bisa berubah sangat cepat. Sebab selama ini apabila muka menjadi panas dan berubah warna menjadi merah padam, seseorang biasanya merasa stres, takut, atau marah.
-
Apa yang tubuh rasakan saat panas? Saat cuaca panas, tubuh cenderung lebih cepat merasa lelah dan memiliki risiko mengalami dehidrasi.
-
Kenapa area intim wanita gatal? Faktor penyebab gatal pada kelamin dapat bervariasi. Selain penggunaan wewangian, beberapa faktor lain melibatkan inflamasi atau peradangan, infeksi, serta kondisi kelembaban yang berlebihan dan kurangnya kebersihan.
-
Apa penyebab tangan terasa panas? Sensasi panas yang ditimbulkan oleh kandungan capsaicin dalam cabai tentu membuat tidak nyaman, terutama jika tidak segera hilang.
-
Mengapa wanita lebih sensitif terhadap rasa sakit? 'Sudah diketahui bahwa perempuan lebih sensitif terhadap rasa sakit dibandingkan laki-laki,' kata Jeffrey Mogil, seorang profesor ilmu saraf perilaku di Universitas McGill yang mempelajari perbedaan jenis kelamin dalam rasa sakit. 'Ini telah ditunjukkan pada manusia dalam ratusan studi; tidak semuanya signifikan secara statistik, tetapi pada dasarnya semuanya menunjukkan arah yang sama,' kata Mogil dilansir dari Live Science.
-
Apa yang bisa dirasakan ketika mengalami panas dalam? Seperti diketahui, ketika mengalami panas dalam biasanya tenggorokan terasa sakit dan susah menelan. Di samping itu, saat mengalami panas dalam, biasanya seseorang juga akan mengeluhkan sakit kepala, perubahan warna amandel atau tonsil, pembesaran kelenjar pada leher atau radang tenggorokan.
-
Kenapa kulit terasa panas? Hal ini bisa menandakan bahwa Anda alergi terhadap kandungan di dalam skincare tersebut.
Studi ini melibatkan para pria dan wanita yang ditemukan mengalami perubahan subuh sapai sepuluh derajat Celsius, khususnya pada wanita yang saling bersentuhan.
"Ini adalah perubahan alami yang terjadi karena pengaruh dari perasaan atau emosi. Kami tidak memanipulasi emosi atau memberi stimulus apapun, itu hanyalah bentuk interaksi sosial... tetapi mereka benar-benar memberikan reaksi yang besar," tambah Hahn.
Sementara itu, para koresponden hanya sebagian yang mengaku bahwa perasaan mereka berubah ketika disentuh para pria. Namun sebagian yang lain mengatakan tidak merasakan apapun meskipun suhu tubuh mereka juga mengalami peningkatan. (mdk/riz)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Benarkah wanita memiliki toleransi rasa sakit lebih tinggi dibanding pria? Ketahui faktanya.
Baca SelengkapnyaTerdapat berbagai fakta psikologi yang menarik untuk disimak.
Baca SelengkapnyaBanyak pria merasa tertarik dengan payudara karena sudut pandang biologis dan evolusi yang terjadi.
Baca SelengkapnyaTerdapat sejumlah titik di tubuh yang bisa meningkatkan rangsangan ketika disentuh pada saat bercinta.
Baca Selengkapnya