Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Pesepakbola Eropa dengan tendangan paling maut!

5 Pesepakbola Eropa dengan tendangan paling maut! Pesepakbola Eropa dengan tendangan paling maut. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Menjadi pemain sepak bola, salah satu bekal yang dimiliki adalah kemampuan menendang. Baik tendangan akurat, keras, maupun keras dan akurat. Akan tetapi hanya beberapa pemain saja yang memiliki tendangan mematikan dengan keras dan akurat.

Tak banyak dari mereka yang memiliki tendangan maut, yakni mampu membobol gawang lawan dari jarak yang jauh. Hanya mereka yang dibekali shooting technique dan akurasi tinggilah yang dapat melakukannya. Mereka adalah para sniper alias penembak jitu yang menjadi andalan tim untuk membobol gawang lawan dengan tembakan jarak jauhnya.

Nah, berikut ini adalah deretan 5 pemain sepakbola yang paling mematikan saat melakukan tendangan di luar kotak penalty. Mereka diambil dari 5 liga top Eropa. Penasaran siapa saja? Berikut ulasannya. (Berdasarkan statistik Squawka (20 April 2014).

Orang lain juga bertanya?

Andre-Pierre Gignac

Dari ligue 1 atau Liga Prancis, ada nama Andre-Pierre Gignac. Dia merupakan sosok paling menakutkan di tanah Prancis dalam urusan mencetak gol. Pemian? Olympique de Marseille memang dijuluki sebagai algojo tendangan maut.Penyerang berusia 28 ini mungkin bukanlah top skor di Ligue 1, namun saat berbicara gol di luar kotak penalty, dia juaranya. Empat dari koleksi 13 golnya sejauh ini tercipta dengan cara seperti itu. Dia bahkan mengungguli Ibrahimovic maupun Lacazette yang baru sama-sama menghasilkan tiga.Statistik Andre-Pierre Gignac-main: 29-gol: 13-tembakan dari luar area: 29-gol dari luar area: 4Top 5 pencetak gol terbanyak dari luar area4 - Andre-Pierre Gignac (Marseille)3 - Zlatan Ibrahimovic (PSG)3 - Benjamin Corgnet (Saint Etienne)3 - Alexandre Lacazette (Lyon)3 - James Rodriguez (AS Monaco)

Mario Balotelli

Dari Serie A Italia, muncul nama Mario Balotelli. Penyerang 'bengal' keturunan Ghana dan Italia. Dia merupakan satu-satunya pemain di Serie A yang mampu mengoleksi 6 gol dari luar kotak penalti.Enam kali sudah Balotelli menggetarkan gawang lawan dengan tendangan jarak jauhnya, baik itu berupa shot langsung maupun eksekusi free kick.Statistik Mario Balotelli-main: 24-gol: 13-tembakan dari luar area: 76-gol dari luar area: 6Top 5 pencetak gol terbanyak dari luar area6 - Mario Balotelli (AC Milan)4 - Andrea Pirlo (Juventus)4 - Carlos Tevez (Juventus)4 - Juan Iturbe (Hellas Verona)4 - Giuseppe Rossi (Fiorentina)

Hakan Calhanoglu

Beralih ke Bundesliga Jerman. Kali ini ada seorang pemain muda berusia 20 tahun yang mampu menjadi momok bagi kiper di tanah Jerman. Dia adalah Hakan Calhanoglu, gelandang serang milik Hamburg.Dia telah mengoleksi sebanyak 9 gol musim ini dan 5 di antaranya tercipta dari tendangan dari luar kotak penalti. Bicara Bayern dan Dortmund, ternyata tak ada pemain mereka yang masuk lima besar untuk urusan yang satu ini. Padahal Bundesliga Jerman selalu indentik dengan dua klub raksasa tersebut.Statistik Hakan Calhanoglu-main: 27-gol: 9-tembakan dari luar area: 59-gol dari luar area: 5Top 5 pencetak gol terbanyak dari luar area5 - Hakan Calhanoglu (Hamburg)4 - Raffael (Monchengladbach)4 - Juan Arango (Monchengladbach)3 - Eugen Polanski (Hoffenheim)3 - Klaas-Jan Huntelaar (Schalke)

Luis Suarez

Mungkin musim 2013/2014 kali ini adalah milik Suarez. Ya, penyerang Liverpool tersebut memang sangat luar biasa, terlebih dalam urusan mencetak gol.Dari total 29 gol Suarez, 7 di antaranya dicetak dari tendangan luar kotak penalti, baik open play maupun bola-bola mati. Di EPL, dia mampu menyingkirkan para pesaingnya yang memiliki tendangan maut, seperti Yaya Toure, Wayne Rooney, dan juga pasangan duetnya, Daniel Sturridge.Statistik Luis Suarez-main: 28-gol: 29-tembakan dari luar area: 67-gol dari luar area: 7Top 5 pencetak gol terbanyak dari luar area7 - Luis Suarez (Liverpool)5 - Yaya Toure (Manchester City)5 - Wayne Rooney (Manchester United)4 - Daniel Sturridge (Liverpool)4 - Jonjo Shelvey (Swansea City)

Lionel Messi

Salah satu kelebihan yang dimiliki ace Barcelona asal Argentina, Lionel Messi, adalah tendangan jarak jauhnya yang akurat.Di La Liga musim ini, lesakan gol outside area Messi bahkan lebih banyak dibandingkan pemain-pemain lain. Saingan terberatnya di sisa kompetisi musim ini adalah duo penyerang andalan kubu sang rival abadi Real Madrid, yakni Gareth Bale dan top scorer sementara Cristiano Ronaldo.Statistik Lionel Messi-main: 25-gol: 25-tembakan dari luar area: 45-gol dari luar area: 6Top 5 pencetak gol terbanyak dari luar area6 - Lionel Messi (Barcelona)5 - Gareth Bale (Real Madrid)4 - Cristiano Ronaldo (Real Madrid)4 - Pape Diop (Levante)3 - Alexis Sanchez (Barcelona)

(mdk/ega)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Daftar Pencetak Gol Terbanyak dari Amerika Latin di 5 Liga Teratas Eropa
Daftar Pencetak Gol Terbanyak dari Amerika Latin di 5 Liga Teratas Eropa

Berikut daftar lima pemain asal Amerika Latin yang menjadi pencetak gol terbanyak di lima liga teratas Eropa sejak tahun 2000.

Baca Selengkapnya
10 Pemain Sepak Bola Muslim Terbaik di Dunia, Ada yang Pernah Juara Piala Dunia
10 Pemain Sepak Bola Muslim Terbaik di Dunia, Ada yang Pernah Juara Piala Dunia

Merdeka.com merangkum informasi tentang 10 pemain sepak bola Muslim terbaik di dunia.

Baca Selengkapnya
Selalu Dinanti, 5 Pertandingan Sepak Bola Terbaik Dunia Ini Hampir Tak Pernah Sepi Peminat
Selalu Dinanti, 5 Pertandingan Sepak Bola Terbaik Dunia Ini Hampir Tak Pernah Sepi Peminat

Lantas, pertandingan bola apa saja yang nyaris selalu ramai dinanti dan tak pernah sepi peminat ini?

Baca Selengkapnya
20 Fakta Sepakbola yang Unik dan Menarik, Pencinta Bola Wajib Tahu
20 Fakta Sepakbola yang Unik dan Menarik, Pencinta Bola Wajib Tahu

Sepakbola bukan hanya olahraga yang populer, tetapi juga memiliki sejarah yang panjang dan penuh dengan kejadian menarik dan unik.

Baca Selengkapnya
FOTO: 15 Pesepakbola Paling Cantik dan Seksi di Piala Dunia Wanita 2023, Pesonanya Bikin Jatuh Hati
FOTO: 15 Pesepakbola Paling Cantik dan Seksi di Piala Dunia Wanita 2023, Pesonanya Bikin Jatuh Hati

Tak hanya punya paras menawan, pesepakbola cantik dan seksi ini juga piawai mengolah di kulit bundar di lapangan. Simak selengkapnya!

Baca Selengkapnya
Lima Penyerang Timnas Indonesia yang Dipersiapkan untuk Pertandingan Melawan Arab Saudi: Striker Persib Paling Berbahaya.
Lima Penyerang Timnas Indonesia yang Dipersiapkan untuk Pertandingan Melawan Arab Saudi: Striker Persib Paling Berbahaya.

Timnas Indonesia membawa lima penyerang untuk dua laga Putaran Ketiga Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Baca Selengkapnya
FOTO: Aksi Portugal Bersama Cristiano Ronaldo Cukur Habis Bosnia Tanpa Ampun, Panen 5 Gol di Babak Pertama Kualifikasi Euro 2024
FOTO: Aksi Portugal Bersama Cristiano Ronaldo Cukur Habis Bosnia Tanpa Ampun, Panen 5 Gol di Babak Pertama Kualifikasi Euro 2024

Portugal bungkam Bosnia-Herzegovina 0-5 di Stadion Bilino Polje, di laga lanjutan Grup J Kualifikasi Euro 2024.

Baca Selengkapnya
Gara-gara Orang Dalam, MU Sampai Mengeluarkan Rp4,7 Triliun Beli 5 Pemain Ajax Amsterdam
Gara-gara Orang Dalam, MU Sampai Mengeluarkan Rp4,7 Triliun Beli 5 Pemain Ajax Amsterdam

Erik ten Hag telah mendatangkan 5 bekas anak buahnya di Ajax Amsterdam ke MU

Baca Selengkapnya
Profil dan Agama Cristiano Ronaldo, Disertai Berbagai Prestasinya
Profil dan Agama Cristiano Ronaldo, Disertai Berbagai Prestasinya

Cristiano Ronaldo, bintang sepak bola Portugal, menarik perhatian dengan karier barunya di Al Nassr, Liga Arab Saudi.

Baca Selengkapnya
FOTO: Pahitnya Akhir Perjalanan Cristiano Ronaldo di Euro: Tak Ada Gol, Portugal Tersingkir
FOTO: Pahitnya Akhir Perjalanan Cristiano Ronaldo di Euro: Tak Ada Gol, Portugal Tersingkir

Cristiano Ronaldo sebelumnya telah menegaskan bahwa ini adalah turnamen Euro terakhirnya.

Baca Selengkapnya
7 Striker Termahal Manchester United Sepanjang Masa, Ada yang Mirip Haaland!
7 Striker Termahal Manchester United Sepanjang Masa, Ada yang Mirip Haaland!

Rasmus Hojlund menjadi striker termahal Manchester United, Akankah Bersinar?

Baca Selengkapnya