Berbekal Pengalaman di Piala Menpora, Bek Muda Persib Tak Sabar Menanti Liga 1
Merdeka.com - Bola.com, Bandung - Bek sayap Persib Bandung, Bayu Fiqri senang setelah mendengar sudah ada lampu hijau digelarnya kompetisi Liga 1 2021/2022, yang rencananya akan digulirkan mulai Juli 2021-Maret 2022.
Sebagai pemain sepak bola, Bayu berharap Liga 1 kembali bergulir setelah satu tahun lebih terhenti.
"Kami senang mendengar nada lampu hijau kalau Liga 1 akan bergulir. Jadi kami bisa bisa semangat lagi buat kedepannya sekaligus bawa Persib Bandung lebih baik lagi," ujar Bayu Fiqri usai latihan di Stadion GBLA, Kota Bandung, Rabu (26/5/2021).
-
Siapa pemain Persib di Timnas Indonesia? 'Dimas Drajad sudah bergabung dengan Timnas Indonesia, sedangkan Kevin Ray Mendoza masih di sini dan akan bergabung dengan Timnas Filipina dalam dua atau tiga hari ke depan,' ungkap Bojan Hodak, pelatih Persib Bandung.
-
Siapa pelatih Persib Bandung? 'Kemenangan yang bagus, tiga poin yang bagus dan clean sheet,' ungkap Bojan Hodak setelah pertandingan.
-
Siapa pelatih baru Persib Bandung? Klub sepak bola kebanggaan Jawa Barat, Persib Bandung resmi memperkenalkan pelatih barunya, Bojan Hodak, Rabu (26/7).
-
Bagaimana Persib cetak gol pertama? Gol pertama untuk Persib dicetak oleh Edo Febriansah pada menit ke-22, diikuti oleh Ciro Alves yang mencetak gol kedua pada menit ke-71.
-
Dimana pertandingan Persib vs Persebaya? Pertandingan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, pada Jumat (18/10/2024) sore.
-
Siapa saja pemain Timnas Indonesia yang berasal dari Liga 1? Saat ini sudah ada 12 pemain yang bergabung dengan Timnas Indonesia. Mereka berasal dari BRI Liga 1,' kata Sumardji saat dihubungi oleh Bola.net, Sabtu (31/8). 12 Pemain Sudah Berkumpul Sebanyak 12 pemain yang terlibat adalah Ernando Ari Sutaryadi, Muhammad Adi Satryo, Nadeo Argawinata, Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, Wahyu Prasetyo, hingga Egy Maulana Vikri. Selain itu, terdapat pemain BRI Liga 1 lainnya yang juga telah berlatih bersama Timnas Indonesia, yaitu Witan Sulaeman, Ricky Kambuaya, Ramadhan Sananta, Dimas Drajad, dan Hokky Caraka.
Meski belum ada kepastian kapan kick-off Liga 1 2021, pemain asal Banyuwangi ini mengaku tetap termotivasi dalam latihan bersama rekan-rekan di tim Persib setelah cukup lama tidak latihan bersama.
"Ya kami latihan dan tetap latihan saja bareng teman-teman, jalan atau tidak jalan, kami optimistis saja dulu dan latihan tetap berjalan," ungkap Bayu Fiqri.
Mengenai kondisi fisik setelah tiga kali latihan, Bayu mengaku secara keseluruhan sudah cukup baik, apalagi sebelum latihan, tim pelatih memberikan program latihan mandiri.
"Jadi kondisi saat ini sudah lumayan apalagi kami dapat program dari pelatih juga, sudah lari 10 km, itu juga menjaga kondisi kami agar tidak terlalu drop," kata pemain bernomor punggung 4 di Persib Bandung ini.
Bekal dari Piala Menpora
Bek sayap muda Persib Bandung, Bayu Fiqri, tampil mengesankan di Piala Menpora 2021. Pelatih Persib, Robert Alberts, kerap memberikan kepercayaan kepada Bayu Fiqri dalam tiga laga yang sudah dilalui hingga Maung Bandung melangkah ke perempat final. (Foto: Bola.com/Ikhwan Yanuar)Di sisi lain, Bayu mengaku cukup banyak mendapat pengalaman saat Persib Bandung bermain di turnamen Piala Menpora 2021 sebagai bekal menatap Liga 1.
"Cukup banyak pengalaman di Piala Menpora, sampai dapat kartu merah, itu juga pengalaman buat agar bisa lebih sabar lagi, lihat situasi, dan diperbaiki dari segi permainannya," tutur Bayu.
"Saya juga senang musim ini jadi musim pertama bagi saya bermain di tim profesional, apalagi bermain di klub besar Persib Bandung, ya senang lah," cetus Bayu.
Bahkan Bayu mengaku sudah bisa sedikit membaca kekuatan lawan-lawan, terutama tim-tim yang pernah dihadapinya saat di Piala Menpora walaupun kemungkinan ada perubahan saat di Liga 1.
"Kalau melihat dari Piala Menpora, lawan-lawan cukup bagus. Kami harus lebih bagus dari mereka dan memperbaiki kekurangan-kekurangan kami agar tidak mudah kebobolan," ungkap Bayu mengakhiri.
Video
(mdk/)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Persib Bandung terus mempertahankan rekor impresifnya dengan tidak terkalahkan dalam 14 pertandingan di BRI Liga 1.
Baca SelengkapnyaPertandingan klasik akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada hari Jumat, 22 November 2024.
Baca SelengkapnyaPersib Bandung terus menunjukkan performa impresif di BRI Liga 1 musim ini. Mereka berhasil meraih kemenangan 2-0 atas tuan rumah Persik Kediri.
Baca SelengkapnyaLaga Persib melawan Persebaya Surabaya akan menjadi laga yang menarik namun menantang karena tidak ada dukungan dari bobotoh.
Baca SelengkapnyaAlasan Ezra Walian bergabung dengan Persik di BRI Liga 1 2024/2025 akhirnya terungkap.
Baca SelengkapnyaPersaingan di BRI Liga 1 2024/2025 sudah dimulai, Jumat (9/8/2024).
Baca SelengkapnyaPersib Bandung akan bertanding melawan Persebaya Surabaya di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung hari ini pada pukul 15.30 WIB
Baca SelengkapnyaKakang Rudianto memulai kariernya di Persib Bandung dan kini telah menjadi pemain kunci bagi Timnas U23 berkat penampilan yang sangat mengesankan.
Baca SelengkapnyaPemain Persebaya Surabaya, Ardi Idrus, belum pernah mengalami suasana bertanding melawan Arema FC.
Baca SelengkapnyaGelandang serang Persib Bandung, Tyronne del Pino Ramos, berharap dapat kembali mencetak gol dalam pertandingan melawan Semen Padang.
Baca SelengkapnyaSimak jadwal lengkap Persib Bandung di BRI Liga 1 2024 / 2025.
Baca SelengkapnyaArkhan Kaka menyambut Piala Dunia U-17 dengan semangat besar
Baca Selengkapnya