Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cerita Didi, juru masak Persib sejak tahun 80-an

Cerita Didi, juru masak Persib sejak tahun 80-an Didi juru masak Persib. ©2015 Merdeka.com/Pangeran Aditya

Merdeka.com - Menjadi seorang atlet, menjaga makanan yang dikonsumsi menjadi salah satu kewajiban. Adalah Didi Junaidi yang hafal soal menu makanan punggawa Persib. Dia telah menjadi juru masak skuat Maung Bandung sejak 1980-an.

Profesi sebagai juru masak di Persib telah dijalani Didi sejak zaman sepakbola perserikatan. Bahkan ketika Coach Djandjang Nurdjaman masih menjadi pemain pun, Didi sudah berada di dapur Persib.

"Memang dari dulu yang nyediain makan untuk pemain Persib, waktu zamannya Pak Djadjang, Pak Jose (Herrie Setiawan), Roby Darwis masih jadi pemain," ungkap Dedi, di Mess Persib, Kota Bandung, Selasa (10/11).

Sekitar musim 1996, dia sempat berhenti menjadi juru masak di Persib. Namun Persib kembali memerlukan jasanya pada 2003. Bahkan Didi merasakan juara Indonesia Super League (ISL) 2014, meski hanya sebagai juru masak di Persib.

"Saya dipanggil lagi tahun 2003-2004, kalau enggak salah pas zamannya pelatih Indra Thohir," katanya.

Mengenai menu makanan setiap hari, dia pun diwajibkan membuat makanan sehat. Bahkan menjelang pertandingan, dia dituntut menyajikan makanan bergizi lebih besar. "Ketat kalau mau bertanding, pokoknya jangan sampai ada makanan berminyak," tuturnya.

Untuk menentukan menu makanan, Didi perlu melakukan konsultasi dengan dokter tim Persib Raffi Ghani. Dimulai pemilihan bahan baku hingga cara memasak harus diperhatikan agar bisa membuat makanan lezat juga sehat.

"Memang dokter yang siapin menu, cuman ada beberapa syarat untuk kesehatan pemain, seperti jangan banyak menu makanan mengandung minyak. Itu permintaan dokter, jadi bagusnya makanan itu dibakar," ujarnya.

Namun syarat dari dokter itu, kata Didi, bukan berarti para pemain dilarang untuk mengonsumsi daging "Syarat dari dokter, seperti kalau ayam enggak boleh sama kulitnya jadi harus dikupas, daging enggak boleh sama lemak-lemaknya jadi harus dibuang dulu," tuturnya.

(mdk/mtf)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sisi Lain Rizky Ridho, Penggemar Hansamu Yama hingga Dapat Gaji Pertama Rp1 Juta
Sisi Lain Rizky Ridho, Penggemar Hansamu Yama hingga Dapat Gaji Pertama Rp1 Juta

Pemuda yang akrab disapa Edo ini blak-blakan soal gaji pertamanya di Persebaya

Baca Selengkapnya
Sosok Marzuki Nyak Mad, Bek Andalan Timnas Indonesia Era 80-an dari Tanah Rencong
Sosok Marzuki Nyak Mad, Bek Andalan Timnas Indonesia Era 80-an dari Tanah Rencong

Pemain yang berposisi sebagai bek tengah asal Aceh ini dikenal sebagai stopper yang tangguh dan mumpuni, serta membawa Timnas juara Sea Games.

Baca Selengkapnya
Mengenal Gede Widiade, Mantan Bos Persija Kini Pegang Uang Timnas Anies-Cak Imin
Mengenal Gede Widiade, Mantan Bos Persija Kini Pegang Uang Timnas Anies-Cak Imin

Gede Widiade merupakan pengusaha dan pernah memimpin 7 klub di Liga Indonesia dari pelbagai kasta kompetisi.

Baca Selengkapnya
Dimas Drajad Merasa Terenyuh Setelah Berhasil Mencetak Gol dalam Laga Bigmatch Persib vs Persija
Dimas Drajad Merasa Terenyuh Setelah Berhasil Mencetak Gol dalam Laga Bigmatch Persib vs Persija

Striker Persib Bandung, Dimas Drajad, berhasil menyumbangkan satu gol dan membawa timnya menang atas Persija Jakarta.

Baca Selengkapnya
Momen Ibu Baru Belajar Memasak Nasi, Dedi Mulyadi 'Generasi Sekarang Enggak ada yang Bisa Ngejo'
Momen Ibu Baru Belajar Memasak Nasi, Dedi Mulyadi 'Generasi Sekarang Enggak ada yang Bisa Ngejo'

Terbaru, Kang Dedi memamerkan momen saat istrinya sedang belajar memasak nasi. Penasaran seperti apa momennya?

Baca Selengkapnya
Mengenal Sosok Iswadi Idris, Mantan Kapten Timnas Indonesia Asal Aceh yang Melegenda
Mengenal Sosok Iswadi Idris, Mantan Kapten Timnas Indonesia Asal Aceh yang Melegenda

Memiliki postur pendek, Iswadi memiliki kelebihan dalam menggiring bola dan mampu jadi pemain yang produktif dalam mencetak gol.

Baca Selengkapnya
Berjuluk Laskar Rencong, Intip Sejarah Persiraja Klub Sepakbola Kebanggaan Aceh
Berjuluk Laskar Rencong, Intip Sejarah Persiraja Klub Sepakbola Kebanggaan Aceh

Klub sepakbola asal Banda Aceh ini sudah malang melintang di kompetisi Liga Indonesia sejak tahun 1980-an.

Baca Selengkapnya
Kiprah Kurniawan Dwi Yulianto, Asisten Pelatih Como 1907 yang Dulu Sempat Bermain di Level Eropa
Kiprah Kurniawan Dwi Yulianto, Asisten Pelatih Como 1907 yang Dulu Sempat Bermain di Level Eropa

Mantan pesepakbola Indonesia ini menjadi salah satu pemain yang pernah mencicipi bermain di kancah Eropa dalam tim remaja pada salah satu klub Italia.

Baca Selengkapnya
Senang dan Bangga, Robi Darwis Pemain Persib Jadi Anggota TNI AD, Kini Sedang Pendidikan Kecabangan Hukum
Senang dan Bangga, Robi Darwis Pemain Persib Jadi Anggota TNI AD, Kini Sedang Pendidikan Kecabangan Hukum

Lama tak terlihat bertanding, rupanya Robi kini tengah menjalani pendidikan militer.

Baca Selengkapnya
Mengenang Endang Witarsa, Pelatih di Balik Kesuksesan Sepak Bola Nasional Bergelar Dokter Gigi
Mengenang Endang Witarsa, Pelatih di Balik Kesuksesan Sepak Bola Nasional Bergelar Dokter Gigi

Sosok di balik suksesnya perkembangan sepak bola di Indonesia ini dulunya merupakan seorang pemain dan sudah memiliki ijazah dokter gigi.

Baca Selengkapnya
Sosok Ricky Yacobi, Penyerang Tampan Asal Medan yang Sempat Bermain di Liga Jepang
Sosok Ricky Yacobi, Penyerang Tampan Asal Medan yang Sempat Bermain di Liga Jepang

Ia menjadi ujung tombak bagi Timnas Indonesia dan beberapa klub lokal hingga pernah meraih medali emas SEA Games tahun 1987.

Baca Selengkapnya
Deretan Legenda Sepak Bola Dukung Prabowo-Gibran
Deretan Legenda Sepak Bola Dukung Prabowo-Gibran

Politikus Golkar Agus Gumiwang menggelar nonton bareng (Nobar) Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 di Posko Pemilih Prabowo-Gibran (Kopi Pagi), Jumat (10/11).

Baca Selengkapnya