Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jakmania jadi tumbal kompetisi, BOPI gelar rapat pimpinan

Jakmania jadi tumbal kompetisi, BOPI gelar rapat pimpinan Persib Bandung vs Persija Jakarta (c) PT LIB

Merdeka.com - Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) bergerak cepat menyikapi insiden tewasnya seorang suporter Persija Jakarta akibat dikeroyok sejumlah suporter Persib Bandung. BOPI yang berwenang memberi rekomendasi penyelenggaraan pertandingan olahraga profesional akan menggelar rapat dan mengambil keputusan.

"Hari ini, BOPI akan menggelar rapat pimpinan. Setelahnya, kami akan mengeluarkan keputusan atau sikap," ujar Ketua Umum BOPI, Richard Sam Bera, pada Bola.net, Senin (24/09).

Mantan perenang nasional tersebut menjanjikan publik akan segera tahu keputusan apa yang diambil BOPI. Ia memastikan akan segera mempublikasikan keputusan setelah rapat. "Kami juga akan informasikan pada teman-teman media, tuturnya.

Banyak tuntutan yang diarahkan pada BOPI agar mereka meninjau ulang rekomendasi penyelenggaraan kompetisi Liga 1. Hal tersebut akibat tewasnya salah seorang Jakmania, julukan suporter Persija, Haringga Sirila, akibat dikeroyok sekumlah oknum suporter Persib.

Haringga harus menghembuskan napas terakhirnya sebelum laga antara Persib dan Persija di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (23/09). Kejinya, proses pengeroyokan yang menyebabkan tewasnya pria 23 tahun direkam dan tersebar melalui sejumlah akun di berbagai jejaring sosial.

Hal ini memantik amarah publik. Tak kurang, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, mengungkapkan amarahnya terkait kejadian tersebut.

Melalui akun jejaring sosial Facebook miliknya, Kang Emil, sapaan karib Ridwan Kamil, menyebut bahwa tindakan sejumlah oknum bobotoh ini biadab. Ia pun meminta kepolisian untuk menangkap dan menghukum seberat-beratnya para oknum tersebut.

"Bagi saya, lebih baik tidak ada liga sepak bola jika harus mengorbankan nyawa manusia," ucap mantan Wali Kota Bandung, yang juga dikenal sebagai salah satu pendukung fanatik Persib.

(den/asa) (mdk/)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kericuhan Suporter Persib, Polisi Memulai Penyelidikan Dugaan Penganiayaan
Kericuhan Suporter Persib, Polisi Memulai Penyelidikan Dugaan Penganiayaan

Pihak kepolisian sudah melakukan upaya proses hukum dimulai dengan penyelidikan dan mengumpulkan barang bukti yang ada.

Baca Selengkapnya
Kronologi Lengkap Kerusuhan Suporter Pasca Pertandingan Persib Lawan Persija Hingga Menyerbu Lapangan, Ternyata ini Penyebabnya
Kronologi Lengkap Kerusuhan Suporter Pasca Pertandingan Persib Lawan Persija Hingga Menyerbu Lapangan, Ternyata ini Penyebabnya

Bobotoh Persib Bandung tiba-tiba turun ke lapangan selepas pertandingan dan menyerbu steward, petugas pengamanan stadion.

Baca Selengkapnya
Minta Maaf, Viking Ungkap Cerita di Balik Ricuh Suporter Persib di Si Jalak Harupat
Minta Maaf, Viking Ungkap Cerita di Balik Ricuh Suporter Persib di Si Jalak Harupat

Ricuh bermula dari oknum suporter Persib Bandung yang melakukan penyerangan terhadap puluhan petugas keamanan (steward).

Baca Selengkapnya
Panggil Persib, LIB Minta Pelaku Kerusuhan saat Laga Lawan Persija Disanksi Tegas
Panggil Persib, LIB Minta Pelaku Kerusuhan saat Laga Lawan Persija Disanksi Tegas

PT LIB memanggil Persib Bandung untuk mengomunikasikan tindakan pascakericuhan saat menghadapi Persija Jakarta.

Baca Selengkapnya
Pendukung Persib Rusuh Usai Lawan Persija, Ini Penyebabnya Hasil Investigasi Manajemen
Pendukung Persib Rusuh Usai Lawan Persija, Ini Penyebabnya Hasil Investigasi Manajemen

Dalam laga yang tersaji di Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Persib Bandung menang dengan skor 2-0 atar Persija.

Baca Selengkapnya
Ketua Viking Sampaikan Permohonan Maaf soal Insiden Penganiayaan Terhadap Steward Pertandingan Persib
Ketua Viking Sampaikan Permohonan Maaf soal Insiden Penganiayaan Terhadap Steward Pertandingan Persib

Viking menjenguk korban sekaligus mewakili teman-teman bobotoh memohon maaf secara langsung kepada korban.

Baca Selengkapnya
Persib Bandung Kecam Insiden Penyerangan Steward Usai Laga Persija
Persib Bandung Kecam Insiden Penyerangan Steward Usai Laga Persija

Peristiwa yang terjadi di dalam stadion ini menimbulkan kekecewaan bagi pihak klub.

Baca Selengkapnya
Pelaku yang Menganiaya Steward Persib Akhirnya Ditangkap, Klub Tanggung Biaya Perawatan 21 Korban Luka
Pelaku yang Menganiaya Steward Persib Akhirnya Ditangkap, Klub Tanggung Biaya Perawatan 21 Korban Luka

Polres Bandung menangkap pelaku pengeroyokan steward dalam kerusuhan yang terjadi usai laga Persib Bandung kontra Persija Jakarta

Baca Selengkapnya
PT LIB Panggil Manajemen Persib Usai Kerusuhan Suporter Setelah Laga Kontra Persija, Sanksi Menanti Skuad Maung Bandung?
PT LIB Panggil Manajemen Persib Usai Kerusuhan Suporter Setelah Laga Kontra Persija, Sanksi Menanti Skuad Maung Bandung?

PT LIB menerima perwakilan dari Persib Bandung di kantor mereka di Jakarta, Jumat (27/9/2024).

Baca Selengkapnya
Lebih dari 4 Steward Dikeroyok Bobotoh Usai Laga Persib Vs Persija
Lebih dari 4 Steward Dikeroyok Bobotoh Usai Laga Persib Vs Persija

Polisi sedang menyelidiki kasus dugaan pengeroyokan oleh Bobotoh terhadap puluhan steward pada pertandingan tersebut.

Baca Selengkapnya
FOTO: Mengenang Peristiwa Kelam 1 Tahun Tragedi Maut di Stadion Kanjuruhan, 135 Suporter Tewas Sia-Sia
FOTO: Mengenang Peristiwa Kelam 1 Tahun Tragedi Maut di Stadion Kanjuruhan, 135 Suporter Tewas Sia-Sia

Sabtu 1 Oktober 2022 lalu menjadi hari paling kelam dalam sejarah dunia sepak bola Indonesia di Stadion Kanjuruhan.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir Angkat Bicara soal Kerusuhan Suporter Setelah Laga Persib vs Persija: PT LIB Harus Evaluasi Total
Erick Thohir Angkat Bicara soal Kerusuhan Suporter Setelah Laga Persib vs Persija: PT LIB Harus Evaluasi Total

Erick Thohir meminta PT Liga Indonesia Bersatu (LIB) bertanggung jawab dan melakukan evaluasi total.Dia juga meminta PT LIB untuk segera mengusut.

Baca Selengkapnya