Presiden berharap pesepak bola muda terinspirasi sukses Egy Maulana
Merdeka.com - Presiden Joko Widodo pagi ini bertemu dengan pesepak bola muda Indonesia, Egy Maulana Vikri, yang datang ke Istana Merdeka dengan didampingi oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi.
Egy yang tampak mengenakan batik hijau lengan panjang tiba di Istana pada pukul 09.25 WIB. Kedatangannya disambut langsung oleh Presiden di ruang kredensial Istana Merdeka. Keduanya kemudian terlihat berjabat tangan dan berbincang singkat sebelum melakukan pertemuan.
Selepas pertemuan, pemain yang baru saja menandatangani kontrak profesional bersama dengan klub liga utama Polandia, Lechia Gdańsk, ini mengungkapkan hasil pertemuan antara dirinya dengan Presiden Joko Widodo. Ia mengaku diberikan dukungan penuh oleh Presiden agar dapat terus berprestasi dan membuat Indonesia bangga.
-
Siapa yang bertemu dengan Presiden Jokowi? Dalam lawatannya ke Jakarta, Paus Fransiskus bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta.
-
Siapa yang menemui Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Siapa yang Jokowi temui? Jokowi bersama Ibu Negara Iriana terlebih dahulu menyapa anak-anak di tenda pengungsian. Jokowi dan Iriana membagikan makan siang, susu, makanan ringan, hingga buku kepada anak-anak yang ada di posko tersebut.
-
Siapa yang akan bertemu Jokowi? 'Rencana nanti pak RT, pak RW dan sebagian warga mau sowan ke rumahnya. Mungkin satu minggu setelah ini, kalau hari-hari seperti ini masih ramai,' katanya.
-
Siapa yang Jokowi ajak ke pertandingan? Jokowi membawa dua cucunya menonton pertandingan tersebut.Berdasarkan pantauan, Jokowi tiba di lokasi pukul 19.28 WIB bersama kedua cucunya, Jan Ethes Srinarendra dan La Lembah Manah.
-
Siapa yang ikut mendampingi Jokowi saat bertemu Presiden JAPINDA? Turut mendampingi Jokowi dalam pertemuan tersebut adalah Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Duta Besar RI untuk Jepang Heri Akhmadi, serta Direktur Jenderal Asia Pasifik dan Afrika Kementerian Luar Negeri Abdul Kadir Jailani.
"Saya merasa senang, bangga bisa diundang ke sini dan diberikan dukungan oleh Presiden supaya bisa belajar lebih baik lagi dan tidak pernah besar kepala serta selalu bersyukur," ujarnya di Kompleks Istana Kepresidenan, Jumat, 23 Maret 2018.
Selain itu, Kepala Negara juga berujar kepada Egy agar dirinya tidak cepat puas dan terus belajar. Presiden sendiri berharap banyak kepada Egy agar mampu tampil apik selama berkarier di Polandia dan membuat rakyat Indonesia bangga.
"Alhamdulillah saya bisa bermain di luar negeri. Tapi ini baru awal. Masih panjang perjalanan ke depan. Semoga saya dapat menjadi lebih baik lagi," sambungnya.
Saat ditanyakan para jurnalis apakah terdapat pesan dari Presiden agar dirinya selalu siap bila sewaktu-waktu dipanggil oleh Tim Nasional meski bermain di Polandia, ia menjawabnya dengan tegas bahwa hal itu merupakan suatu kewajiban bagi dirinya dan para rekan-rekannya yang lain.
"Bukan siap, tapi wajib! Kalau yang namanya Timnas memanggil, tidak mungkin tidak mau. Saya 100 persen Indonesia," tuturnya.
Dalam kesempatan yang sama, Menpora menambahkan bahwa Presiden berharap pembinaan para pemain sepak bola Indonesia sejak usia dini untuk dapat ditingkatkan. Untuk itu, klub-klub sepak bola di Indonesia diharapkan memiliki akademi yang berkualitas sebagaimana yang dimiliki klub-klub sepak bola di luar negeri.
"Tadi Bapak Presiden betul-betul ingin lebih banyak lagi Egy-Egy baru yang menyusul Egy di luar negeri. Pak Presiden menekankan bagaimana klub-klub harus punya akademi dan pelatih-pelatihnya ditingkatkan dengan baik," ucap Imam.
Selain itu, Menpora juga menyampaikan pesannya bagi seluruh rakyat Indonesia agar memberikan dukungan penuh bagi Egy Maulana Vikri. Ia menyebut bahwa Egy merupakan salah satu contoh dari hasil pembinaan sepak bola usia dini yang harus terus didukung.
"Tolong dukung Egy dan Egy akan memberikan yang terbaik bagi Indonesia," ucapnya.
(msp/shd) (mdk/)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Dalam pertemuan, Jokowi memberikan arahan kepada Erick Thohir. Seperti apa arahannya?
Baca SelengkapnyaJokowi yang asik menonton, tiba-tiba merasa gemas karena pertandingan berjalan seru.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi berharap Timnas U-17 mendapatkan prestasi yang lebih baik pada Piala Dunia U-17.
Baca SelengkapnyaSambutan Hangat Pangeran MBZ Saat Jokowi Kunjungi Istana Qasr Al Watan
Baca SelengkapnyaJokowi hadir mengenakan jaket merah dengan celana panjang gelap.
Baca SelengkapnyaPertemuan keduanya berlangsung akrab. Sesekali, Jokowi, Infantino, dan Erick Thohir tertawa bersama.
Baca SelengkapnyaMenhan Prabowo menyatakan apresiasinya kepada Presiden FIFA Gianni
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo atau Jokowi mengisi waktu kunjungan kerjanya dengan bermain sepak bola bersama para pelajar dan beberapa menteri.
Baca SelengkapnyaTimnas Indonesia berhasil melaju ke babak 16 besar Piala Asia
Baca SelengkapnyaAksi memukau Presiden Jokowi main bola bareng anak-anak Papua banjir sorotan. Tak main-main, Jokowi sempat cetak satu gol di pertandingan tersebut.
Baca SelengkapnyaJokowi merasa semua pemain senang dan bermain dengan menjunjung tinggi sportivitas.
Baca SelengkapnyaSelepas melaksanakan salat fardu, Jokowi berdoa bersama yang dipimpin oleh Chairman Awqaf.
Baca Selengkapnya