Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kisah Pilu Bayi Penderita Penyakit Langka, Perut Membesar & Butuh Transplantasi Hati

Kisah Pilu Bayi Penderita Penyakit Langka, Perut Membesar & Butuh Transplantasi Hati Kisah Pilu Bayi Derita Penyakit Langka, Perut Membesar dan Butuh Transplantasi Hati. Instagram/@prokopim_pemkomedan ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Kisah pilu dialami oleh seorang bayi berusia tujuh bulan di Kota Medan, Sumatra Utara (Sumut). Bayi perempuan bernama Aiyla Adisty Hidayah itu menderita penyakit langka, yakni Astresia Bilier.

Akibat dari penyakit yang dideritanya itu, anak bungsu dari pasangan Rahmat Hidayat (31) dan Olivia Saridah (27) ini harus mengalami kondisi yang memprihatinkan, di mana perutnya membesar akibat gangguan pada organ hatinya.

Kondisi bayi Aiyla ini terungkap ke publik usai Wali Kota Bobby Nasution dan sang istri Kahiyang Ayu menjenguknya di Rumah Sakit (RS) Adam Malik pada Kamis (7/10) lalu.

Dari pengakuan ibu si bayi, Olivia Saridah, bayi Aiyla memiliki kelainan organ hati ini sejak lahir. Namun karena keterbatasan biaya dan ketidaktahuannya dan sang suami, bayi Aiyla terlambat mendapatkan penanganan sehingga kondisinya saat ini sudah memburuk.

Melansir dari unggahan akun Instagram @prokopim_pemkomedan pada Jumat (8/10), berikut kisahnya selengkapnya.

Derita Penyakit Langka Atresia Bilier

kisah pilu bayi derita penyakit langka perut membesar dan butuh transplantasi hati

Instagram/@prokopim_pemkomedan ©2021 Merdeka.com

Olivia bercerita, awalnya bayi mereka dibawa ke RS Pirngadi Medan. Oleh dokter, diketahui bahwa bayi Aiyla mengalami kelainan sejak lahir dengan kondisi tidak adanya saluran empedu.

Kondisi itu lah yang membuat sejak umur empat bulan perut bayi Aiyla terus membesar, diawali dengan mata yang menguning.

Olivia menambahkan, seharusnya bayinya dioperasi saat usia dua bulan, namun bayi Aiyla terlambat mendapatkan penanganan dan kini sudah berusia 7 bulan.

"Harusnya dioperasi pada usia 2 bulan, saat ini usia Aiyla sudah 7 bulan katanya sudah telat," kata Olivia.

Usai melihat kondisi bayi Aiyla tersebut, Bobby pun langsung menyampaikan kepada orangtua bayi Aiyla bahwa Pemkot Medan akan mengusahakan kesembuhan bayi mereka. Soal biaya, seluruhnya akan ditanggung oleh Pemkot Medan.

Harus Transplantasi Hati

kisah pilu bayi derita penyakit langka perut membesar dan butuh transplantasi hati

Instagram/@prokopim_pemkomedan ©2021 Merdeka.com

Menurut dokter, penyakit Atresia Bilier yang dialami bayi Aiyla ini memang terlambat ditangani. Sehingga saat ini satu-satunya jalan pengobatan adalah dengan melakukan transplantasi hati. "Memang itu awalnya dari empedu, karena penanganannya atau pun dari pihak keluarga lama membawa ke rumah sakit, sudah naik sampai ke hati, fungsi hatinya oleh karena itu fungsi hatinya," ujar Bobby usai mendengar penjelasan dokter.Namun sayangnya, rumah sakit di Kota Medan belum ada yang bisa melakukan prosedur transplantasi hati tersebut, sehingga bayi Aiyla harus dirujuk ke rumah sakit di Jakarta.Saat ini, Bobby masih terus melakukan diskusi dengan pihak keluarga bayi Aiyla untuk penanganan lebih jauh. "Satu-satunya (cara) adalah transplantasi. Memang di Medan, Sumut di Adam Malik belum bisa melaksanakan itu. Namun, kita sudah berdiskusi dengan keluarga bagaimana solusi, kami serahkan kepada keluarga bagaimana kondisi anak kita, adik kita. Baru ke depannya keputusan orang tuanya kami akan support," ujar Bobby.Sementara untuk biaya perawatan bayi Aiyla selama di RS Adam Malik, seluruhnya ditanggung oleh Pemkot Medan. "Kita gunakan unregister Kota Medan, tentunya nanti kalau keluarganya sudah mengambil keputusan (bersedia ditangani lebih jauh) akan kita diskusikan lagi," ujar Bobby. (mdk/far)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Heboh Bayi Laki-Laki Hamil di Sumbar, Ini Penjelasan Medisnya
Heboh Bayi Laki-Laki Hamil di Sumbar, Ini Penjelasan Medisnya

Heboh seorang bayi laki-laki berusia 5 bulan di Sumatera Barat (Sumbar) memiliki janin di perutnya.

Baca Selengkapnya
Penjelasan RSAB Harapan Kita Penyebab Bayi Dua Bulan Sempat Kritis hingga Gizi Buruk
Penjelasan RSAB Harapan Kita Penyebab Bayi Dua Bulan Sempat Kritis hingga Gizi Buruk

RSAB Harapan Kita berjanji menangani bayi berinisial LAH secara optimal.

Baca Selengkapnya
Suster Salah Kasih Susu, Bayi Dua Bulan Kritis Hingga Gizi Buruk
Suster Salah Kasih Susu, Bayi Dua Bulan Kritis Hingga Gizi Buruk

Sang ibu menuntut pertanggungjawaban kepada pihak rumah sakit.

Baca Selengkapnya
Heboh Bayi 5 Bulan Hamil di Sumbar, Begini Faktanya
Heboh Bayi 5 Bulan Hamil di Sumbar, Begini Faktanya

Tim medis membuat kesimpulan setelah melakukan CT scan.

Baca Selengkapnya
Kisah Perempuan Asal Wonogiri Hamil 10 Tahun, Dikira Busung Perut Ternyata Lahirkan 'Bayi Ajaib'
Kisah Perempuan Asal Wonogiri Hamil 10 Tahun, Dikira Busung Perut Ternyata Lahirkan 'Bayi Ajaib'

Perempuan ini menduga mengalami busung perut. Namun setelah dibedah terdapat 'bayi ajaib' dengan panjang 40 cm.

Baca Selengkapnya
Awalnya Enggak Bisa Pipis, Bocah 11 Tahun kini Harus Rutin Cuci Darah, Penyebabnya Makanan & Minuman
Awalnya Enggak Bisa Pipis, Bocah 11 Tahun kini Harus Rutin Cuci Darah, Penyebabnya Makanan & Minuman

Bocah malang bernama Raihan itu menderita gagal ginjal. Kini ia rutin melakukan pengobatan rawat jalan.

Baca Selengkapnya
6 Dokter Spesialis RSAB Harapan Kita Tangani Bayi Sempat Kritis dan Gizi Buruk Diduga Akibat Suster Salah Beri Susu
6 Dokter Spesialis RSAB Harapan Kita Tangani Bayi Sempat Kritis dan Gizi Buruk Diduga Akibat Suster Salah Beri Susu

RSAB Harapan Kita juga berjanji akan memberikan perkembangan penanganan anak dari Chintia Suciati (29) tersebut secara terbuka kepada masyarakat.

Baca Selengkapnya
Kisah Pilu Bayi Baru Lahir Ditinggal Kabur Ayah, Sel Tubuhnya Digerogoti Bakteri Ganas Harus Dirawat di ICU
Kisah Pilu Bayi Baru Lahir Ditinggal Kabur Ayah, Sel Tubuhnya Digerogoti Bakteri Ganas Harus Dirawat di ICU

Seorang bayi bernama Aditya harus mengalami masalah kesehatan yang hampir merenggut nyawanya.

Baca Selengkapnya
Bayi Tertukar di Rumah Sakit Sentosa Kemang, Ibu Mencari Keadilan
Bayi Tertukar di Rumah Sakit Sentosa Kemang, Ibu Mencari Keadilan

Sudah setahun kasus ini berjalanan, namun pihak rumah sakit tak kunjung memberikan pertanggungjawaban.

Baca Selengkapnya
Kronologi Bocah di Bekasi Diduga Korban Malapraktik Meninggal Dunia Usai Operasi Amandel
Kronologi Bocah di Bekasi Diduga Korban Malapraktik Meninggal Dunia Usai Operasi Amandel

Seorang bocah meninggal dunia diduga korban malapraktik usai menjalani operasi amandel di Rumah Sakit Kartika Husada, Jatiasih, Kota Bekasi

Baca Selengkapnya
Respons Menkes Soal Kasus Dugaan Bayi Tertukar di RS Kawasan Cempaka Putih
Respons Menkes Soal Kasus Dugaan Bayi Tertukar di RS Kawasan Cempaka Putih

Kejadian bermula saat istri MR sedang hamil tua mengalami konstraksi pada 14 September 2024. MR membawa istri ke sebuah klinik di kawasan Cilincing, Jakarta

Baca Selengkapnya
Anak Mati Batang Otak hingga Koma Usai Operasi Amandel, Orang Tua Polisikan RS ke Polda Metro
Anak Mati Batang Otak hingga Koma Usai Operasi Amandel, Orang Tua Polisikan RS ke Polda Metro

A divonis mengalami mati batang otak karena tidak sadarkan diri usai operasi amandel

Baca Selengkapnya