Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Masuk Zona Merah, Ini Gerak Cepat Bupati Dairi Cegah Lonjakan Covid-19 di Daerahnya

Masuk Zona Merah, Ini Gerak Cepat Bupati Dairi Cegah Lonjakan Covid-19 di Daerahnya ilustrasi corona. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Kabupaten Dairi masuk dalam daftar kabupaten di Sumatra Utara (Sumut) yang berstatus zona merah Covid-19 atau risiko penularan tinggi. Sebelumnya wilayah ini berada di zona oranye atau risiko sedang.

Hal ini disampaikan oleh Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Sumut, berdasarkan data dari situs resmi covid19.go.id hingga per tanggal 2 Juni 2021.

Terkait hal ini, Bupati Dairi Eddy Keleng Ate Berutu mengadakan rapat khusus bersama Satgas Covid-19 pada Rabu (02/6) untuk membahas solusi dan penanganan penyebaran Covid-19 sekaligus mempercepat agar Kabupaten Dairi kembali berada pada zona hijau. Di antaranya dengan peniadaan pesta selama 2 minggu dan pembatasan kegiatan masyarakat.

Melansir dari ANTARA, berikut gerak cepat Bupati Eddy dalam mengantisipasi lonjakan Covid-19 di Kabupaten Dairi, Sumatra Utara.

Berlakukan PPKM Mikro

Dalam rapat tersebut, Bupati Eddy mengambil kebijakan untuk melakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Berbasis Mikro (PPKM Mikro) di dusun yang masuk dalam zona merah, seperti Dusun Silancang di Pegagan Julu III. PPKM Mikro ini rencananya akan dilakukan selama 2 minggu.

"Dusun yang masuk zona merah seperti Dusun Silancang, Pegagan Julu III kita adakan penyekatan dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Berbasis Mikro (PPKM Mikro) selama 2 minggu. Pemerintah akan mengurangi aktivitas perpindahan warga dan diawasi. Saya berharap satuan tugas kecil di desa mampu melaksanakan hal ini," kata Bupati Eddy.

Tiadakan Kegiatan Pesta Adat

Selain itu, selama 2 minggu ke depan, seluruh kegiatan sosial masyarakat yang mengundang kerumunan seperti acara adat, akan ditiadakan sampai ada keputusan yang baru. Sementara untuk kegiatan keagamaan, bisa dilakukan dengan protokol kesehatan yang ketat."Kegiatan pesta ini dengan berat hati dua minggu ke depan untuk di tunda dulu. Kecuali ada keputusan lain yang sangat spesifik  dari Satgas di kecamatan, desa dan dusun, itu pun atas persetujuan Satgas kabupaten," lanjut Bupati Eddy.

Segera Lakukan Vaksinasi Lansia

Kemudian, Bupati Eddy meminta seluruh kepala desa melakukan pendataan terhadap warganya yang lansia. Data akurat terkait lansia ini nantinya akan dilaporkan secara berjenjang untuk memenuhi kebutuhan vaksinasi bagi lansia tersebut."Kepada kepala desa, saya minta untuk mendata jumlah lansia di daerahnya secara akurat, kita akan membuat laporan secara berjenjang ke provinsi dan pusat untuk pengadaan vaksinasi. Kita dahulukan orang tua kita, karena mereka lebih rentan terpapar virus," ujar Bupati Eddy. (mdk/far)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Perintahkan Relokasi Rumah Korban Banjir di Sumbar Segera Dimulai
Jokowi Perintahkan Relokasi Rumah Korban Banjir di Sumbar Segera Dimulai

Presiden Joko Widodo atau Jokowi memerintahkan proses relokasi rumah warga yang rusak akibat banjir lahar hujan di Sumatera Barat (Sumbar) segera dimulai.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Ditemukan pada 11 Daerah di Jateng
Kasus Covid-19 Ditemukan pada 11 Daerah di Jateng

Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jawa Tengah (Jateng) mengungkapkan kenaikan kasus Covid-19 di wilayahnya.

Baca Selengkapnya
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya
Kasus Difteri Kembali Ditemukan di Garut, Seorang Warga Meninggal
Kasus Difteri Kembali Ditemukan di Garut, Seorang Warga Meninggal

Penyakit difteri kembali ditemukan di Garut, Jawa Barat. Seorang warga Kecamatan Samarang dilaporkan meninggal dunia setelah mengalami gejala difteri.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 di Sumsel Naik Drastis usai Libur Nataru, 1 Orang Meninggal
Kasus Covid-19 di Sumsel Naik Drastis usai Libur Nataru, 1 Orang Meninggal

Kemenkes RI sudah mengirimkan vaksin Inavac ke Dinkes Sumsel.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Pembangunan Jalan dan Jembatan Terdampak Banjir Sumbar Segera Diselesaikan
Jokowi Minta Pembangunan Jalan dan Jembatan Terdampak Banjir Sumbar Segera Diselesaikan

Menurut dia, pemerintah daerah Sumatera Barat telah menyiapkan lahan untuk relokasi warga.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Muncul lagi, Sekda Jateng Sebut yang Terpapar Karena Belum Booster
Kasus Covid-19 Muncul lagi, Sekda Jateng Sebut yang Terpapar Karena Belum Booster

Terkait mobilisasi orang yang banyak berpotensi terjadi pada liburan Natal dan Tahun Baru, pemerintah belum mengeluarkan kebijakan pembatasan perjalanan.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi
Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi

Tren kenaikan kasus mingguan Covid-19 nasional per 9 Desember 2023 dilaporkan menyentuh angka 554 kasus positif.

Baca Selengkapnya
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Informasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.

Baca Selengkapnya
778 Rumah Rusak Akibat Banjir Bandang dan Lahar Dingin di Sumbar, Berikut Rinciannya
778 Rumah Rusak Akibat Banjir Bandang dan Lahar Dingin di Sumbar, Berikut Rinciannya

Ratusan rumah yang rusak itu tersebar di empat daerah.

Baca Selengkapnya
BNPB: Delapan Orang Meninggal Karena Malaria dan DBD di Nias Selatan
BNPB: Delapan Orang Meninggal Karena Malaria dan DBD di Nias Selatan

BNPB mengatakan bahwa jumlah penderita penyakit tersebut terdata pada Januari-Juli 2024 di Nias Selatan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kasus DBD Meningkat, 475 Pasien Dilaporkan Meninggal Dunia
FOTO: Kasus DBD Meningkat, 475 Pasien Dilaporkan Meninggal Dunia

Jumlah korban meninggal dunia itu berasal dari 62.001 kasus DBD yang teridentifikasi.

Baca Selengkapnya