Mengenal Sosok Hetty Andika Perkasa, Istri Jenderal TNI dan Anak Tokoh Intelijen
Merdeka.com - Setelah ramai diperbincangkan sumbangan KASAD Jenderal TNI AD Andhika Perkasa untuk tenaga medis di RSPAD Gatot Subroto yang bertugas menangani kasus virus Corona, kini giliran istrinya, Hetty yang menjadi sorotan publik.
Pemilik nama asli Diah Erwiany Trisnamurti Hendrati Hendropriyono ini disorot karena terharu saat mengetahui perjuangan tenaga medis di RSPAD Gatot Subroto. Walaupun lengkap menggunakan masker saat melakukan telekonferensi, ia tak kuasa menitikkan air mata saat mendengar cerita tenaga medis yang bekerja.
Sosok Diah Erwiany atau Diah Perkasa ini bukan sosok sembarangan. Istri KASAD TNI AD ini merupakan sosok yang cukup disegani. Berikut merdeka.com rangkum sosok Diah Perkasa atau Hetty Andika Perkasa, Rabu (22/4).
-
Siapa suami Diah Permatasari? Gambar ini diambil ketika Diah Permatasari bersama suaminya merayakan Hari Valentine pada tahun 1997 yang lalu.
-
Diah Permatasari tampil kayak gimana? Meskipun telah menginjak usia 53 tahun, Diah Permatasari tetap mempesona dengan penampilannya yang memesona. Ia terlihat cantik dengan gamis bermotif bunga dan surban senada, menunjukkan bahwa kecantikannya tidak akan pudar seiring berjalannya waktu.
-
Siapa istri Andika Perkasa? Istri Andika Perkasa adalah Diah Erwiany Trisnamurti Hendrati Hendropriyono
-
Siapa yang iri dengan tubuh Diah Permatasari? Tidak hanya mempertahankan kecantikannya dengan baik, netizen juga iri dengan bentuk tubuh yang dimiliki oleh Diah. Tidak mengherankan jika ia mendapatkan sebutan 'hot mom' mengingat pernah menjadi model untuk Majalah Wanita Femina.
-
Siapa anak Diah Permatasari? Marco lahir pada 17 Agustus 2006, menjadikannya seorang remaja yang berusia 17 tahun pada saat ini.
-
Siapa nama lengkap anak Diah? Marco, atau Marciano Nicholas Jatmiko, terlahir pada tahun 2006 dan masih berada di bangku SMA.
Anak dari Kepala BIN Pertama
2017 Merdeka.com
Diah Perkasa merupakan anak pertama dari tokoh intelijen nasional, Jenderal TNI (Purn.) Prof. Dr. Drs. H. Abdullah Mahmud Hendropriyono, S.E., S.H., M.B.A., M.H. atau sering disebut A.M. Hendropriyono.
Hendropriyono adalah Kepala Badan Intelijen Negara pertama, yang dijuluki the master of intelligence. Julukan ini disematkan kepada pria berusia 74 tahun karena menjadi "Profesor di bidang ilmu Filsafat Intelijen" pertama di dunia.
Dilansir Wikipedia Indonesia, AM Hendropriyono juga sempat menjadi Menteri i Menteri Transmigrasi dan Pemukiman Perambah Hutan dalam Kabinet Pembangunan VII dan Kabinet Reformasi Pembangunan dari tahun 1998 hingga 1999.
Pria kelahiran Yogyakarta ini merupakan penggagas lahirnya Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN) di Sentul, Bogor, Dewan Analis Strategis (DAS) Badan Intelijen Negara, Sumpah Intelijen, Mars Intelijen, menetapkan hari lahir badan intelijen, mencipta Logo dan Pataka BIN dan menggagas tugu Soekarno-Hatta di STIN.
Menikah dengan Jenderal Andika Perkasa
YouTube @NET Lifestyle 2019 Merdeka.com
Diah Perkasa atau yang kerap disapa Hetty ini menikah dengan Jenderal TNI Andika Perkasa, S.E., M.A., M.Sc., M.Phil., Ph.D. Jenderal Andika Perkasa merupakan KASAD TNI AD ke-32 yang merupakan lulusan Akademi Militer 1987 juga berpengalaman dalam Infanteri (Kopassus).
Jenderal Andika Perkasa dan Hetty dikaruniai seorang anak bernama Alex Perkasa. Februari lalu, istri Alex, Avina, melahirkan seorang putra yang diberi nama Arthur Ibrahim Perkasa-Hendropriyono.
Kerap Menemani Suami Bertugas
2019 Merdeka.com
Sebagai istri seorang jenderal tentu Hetty kerap menemani Jenderal Andika Perkasa dalam setiap kesempatan. Seperti dalam unggahan channel YouTube TNI AD yang berjudul Terciduk Kasad, Jenderal Andika Perkasa memberikan instruksi olahraga untuk para prajurit dan persit. Hetty yang juga merupakan ketua persit mendampingi sang suami sambil tangannya digenggam erat.
Di kesempatan lain, tampak Jenderal Andika Perkasa dan sang istri sedang menyambangi Aceh, mereka disambut baik oleh warga sekitar. Mereka tampak bergandengan tangan dan tersenyum menyapa para warga.
Berhati Lembut dan Dermawan
2020 Merdeka.com/Youtube TNI AD
Hetty juga merupakan perempuan berhati lembut dan dermawan. Sebelum turut andil menyumbangkan beberapa boks madu untuk tenaga medis di RSPAD Gatot Subroto, ia pernah mewujudkan mimpi seorang prajurit perbatasan.
Serma Ahmad, Babinsa di Pulau Liran pernah bermimpi untuk melihat kota Jakarta. Ia ingin melihat pusat TNI AD tempat ia mengabdi. Selain itu ada pula Danramil wanita, Yuliana Rosario yang merupakan Danramil Koramil 1701-04/ARSO.
Tidak lama, ia mewujudkan mimpi kedua prajurit dan mengajaknya keliling Jakarta.
"Sebagai hadiah kita hadirkan di Jakarta supaya dia juga lihat Monas, dan lihat tempat-tempat lain di Jakarta," ucap Jenderal Andika.
"Nanti saya ajak jalan-jalan keliling di Jakarta," tambah Ibu Hetty.
Peduli Sesama
2020 Merdeka.com/Youtube TNI AD
Tangis Hetty pecah ketika mengetahui perjuangan tenaga medis RSPAD Gatot Subroto yang berjuang menangani COVID-19. Saat telekonferensi bersama sang suami, ia menyapa petugas medis dengan mengenakan masker dan menyambung perkataan Kasad."Minggu depan nanti saya kirim lagi," kata istri Andika Perkasa itu.
Para petugas medis mengucapkan terima kasih atas kiriman madu dari pimpinannya."Ibu terima kasih atas perhatiannya kepada kami, petugas medis yang berdinas di ruangan isolasi tekanan negatif ibu. Kami merasa diperhatikan (oleh) atasan, kami berterima kasih," ucap Elvi.
Suasana haru mulai nampak ketika Hetty mendengar ucapan terima kasih tersebut."Luar biasa perjuangan mas-mas dan mbak-mbak, saya ingin memeluk," ucap istri Andika Perkasa. (mdk/dim)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Siapa sangka, kisah asmaranya bersama sang istri rupanya diawali dengan perjodohan. Awalnya, sang istri justru merasa enggan.
Baca SelengkapnyaPotret kemeriahan pesta ulang tahun Hetty Perkasa yang ke-53. Sosok Andika Perkasa dan AM Hendropriyono disorot.
Baca SelengkapnyaAndika Perkasa, yang dulunya menjabat sebagai Panglima TNI dan kini memegang posisi sebagai wakil ketua Tim Pemenangan Nasional untuk Ganjar Pranowo.
Baca SelengkapnyaMomen lamaran anak eks Kasau dengan putri eks Panglima TNI.
Baca SelengkapnyaTampil Memesona, Ibu Kombes Heni Tania yang kompak memakai kebaya pink bersama putri pertamanya, Rara Refli di Universitas Bhayangkara Jakarta. Yuk Simak!
Baca SelengkapnyaBerikut potret istri Ansika Perkasa rangkul Anglea dan perwira polisi anak eks Kasau.
Baca SelengkapnyaBerikut momen wedding anniversary eks Panglima TNI Andika Perkasa yang dihadiri eks Kasau dan anaknya.
Baca SelengkapnyaHengki Haryadi dan Duma Intan Karenina, menikah dan dianugerahi dengan empat anak. Sang istri tercinta, Duma aktif dalam berbagai kegiatan sosial. Yuk simak
Baca SelengkapnyaDari segi pendidikan akademik, terungkap jika dia ternyata memiliki belasan gelar yang kini menghiasi nama lengkapnya sendiri.
Baca SelengkapnyaPada momen pelantikan, Jenderal Agus Subiyanto tampak memegang erat tangan sang istri.
Baca SelengkapnyaStafsus Presiden, Diaz Hendropriyono komentari momen kebersamaan ayahnya bersama jenderal-jenderal TNI.
Baca SelengkapnyaBerawal dari perjodohan, ini potret Andika Perkasa yang kini selalu didampingi istrinya.
Baca Selengkapnya