Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Omzet Turun Akibat Pandemi, Pria Ini Berhasil Olah Ikan Lele Jadi Produk Inovasi

Omzet Turun Akibat Pandemi, Pria Ini Berhasil Olah Ikan Lele Jadi Produk Inovasi Ilustrasi Abon. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Pandemi Covid-19 yang masih merebak hingga saat ini membawa dampak yang besar bagi perekonomian masyarakat. Banyak masyarakat yang kehilangan pekerjaannya. Tak sedikit juga pelaku usaha yang bisnisnya lesu dan berimbas pada turunnya pendapatan.

Seperti yang dialami oleh Samian, pembudidaya ikan lele di Kampung Kamal, Kelurahan Senipah, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. Ia memulai budi daya lelenya sejak 2019.

Sejak pandemi Covid-19, omzet dari penjualan ikan lele segar yang diperoleh Samianmenurun drastis. Tak tinggal diam, bersama Kelompok Pembudidaya Ikan Lele di kampungnya, Samian mulai memproduksi produk inovasi abon dari ikan lele.

"Awal mulanya hasil budi daya ikan lele kami jual ke Balikpapan. Namun, saat pandemi Covid-19 tengkulak yang membeli hasil budi daya mereka tidak lagi datang," kata Samian pada Jumat (30/10).

Padahal, dari 5.000 bibit yang Ia budidayakan, biasanya bisa menghasilkan hingga 6 kuintal ikan lele. Melansir dari ANTARA, berikut kisahnya selengkapnya.

Ikan Lele Segar Tak Laku Dipasaran

Dengan menurunnya permintaan akibat pandemi Covid-19, membuat ikan lele yang Ia dipelihara makin besar. Sedangkan, ukuran ideal ikan lele untuk dikonsumsi sebanyak 7-8 ekor dengan total beratnya mencapai 1 kilogram.

Saiman mengungkapkan, karena ukurannya ikan lelenya terlalu besar, berat 1 kg hanya bisa 2-4 ekor sehingga ikan lele tidak laku di pasaran.

Olah Ikan Lele Jadi Abon

Kondisi tersebut, membuat Samian dan anggota kelompok lainnya berinisiatif membuat produk makanan dari ikan lele. Ia membuat produk inovasi abon ikan lele dengan menggandeng Kelompok Wanita Tani (KWT) Kampung Kamal.Setengah dari hasil panen ikan lele masyarakat Kampung Kamal, kemudian diproduksi menjadi abon. Total panen biasanya mencapai 6 kuintal. Setengahnya ikan lele berukuran besar, dan itu yang dijadikan bahan untuk membuat abon."Produksi abon ikan lele pas ramai-ramainya pada saat awal pandemi Covid-19,” katanya.

Dijual dengan Harga Rp15 Ribu

Dengan bahan baku ikan lele seberat 2,5 kg, Samian bisa menghasilkan 8 ons abon. Kemudian dikemas per 1 ons, lalu dijual seharga Rp15 ribu. Sedangkan, ikan lele segar yang dijual ke tengkulak biasanya harganya Rp18 ribu/kg.Menurutnya, kini makin banyak masyarakat yang familier dengan budi daya ikan lele. Namun, untuk menyiapkan bibit ikan lele yang masih sulit, terutama untuk usia 0 sampai 3 bulan. (mdk/far)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jalankan Bisnis Akhir Zaman, Pria Asal Kediri Kini Punya 36 Kolam Ikan
Jalankan Bisnis Akhir Zaman, Pria Asal Kediri Kini Punya 36 Kolam Ikan

Pria ini tak menyangka jika ikan yang dikenal murah di Indonesia, ternyata menghasilkan cuan di luar negeri.

Baca Selengkapnya
Bisnisnya Gulung Tikar saat Pandemi, Begini Kisah Perempuan Bali Kembali Bangkit Jual Olahan Ikan, Cuannya Melimpah
Bisnisnya Gulung Tikar saat Pandemi, Begini Kisah Perempuan Bali Kembali Bangkit Jual Olahan Ikan, Cuannya Melimpah

Pandemi Covid-19 menjadi pukulan telak bagi banyak pebisnis, termasuk bagi Komang Ari Widianti.

Baca Selengkapnya
Ekonomi Terpuruk Sampai Pernah Dijuliki 'Raja Utang', Pria Ini Sukses Jadi Juragan Lele
Ekonomi Terpuruk Sampai Pernah Dijuliki 'Raja Utang', Pria Ini Sukses Jadi Juragan Lele

Kesuksesan akan bergantung pada kerja keras yang dilakukan seseorang.

Baca Selengkapnya
Berawal Coba-Coba, Pengusaha Ikan Lele Asap di Deli Serdang Raup Omzet hingga Jutaan Rupiah
Berawal Coba-Coba, Pengusaha Ikan Lele Asap di Deli Serdang Raup Omzet hingga Jutaan Rupiah

Merintis usaha berawal dari coba-coba justru menjadi cuan. Ya, itu yang dialami oleh pengusaha ikan lele asap di Deli Serdang.

Baca Selengkapnya
Melihat Inovasi Ibu-Ibu di Bantul Cegah Stunting, Buat Produk Abon Lele Tinggi Nilai Gizi
Melihat Inovasi Ibu-Ibu di Bantul Cegah Stunting, Buat Produk Abon Lele Tinggi Nilai Gizi

Ketersediaan bahan baku lele yang melimpah serta kandungan gizi yang baik membuat usaha tersebut terus berkembang.

Baca Selengkapnya
Unik, Pria Kebumen Budi Daya Kepiting Bakau Pakai Jerigen Bekas, Disusun Model Apartemen Bertingkat
Unik, Pria Kebumen Budi Daya Kepiting Bakau Pakai Jerigen Bekas, Disusun Model Apartemen Bertingkat

Sujadi mengakui sementara ini belum bisa memenuhi permintaan pasar karena saking banyaknya permintaan itu.

Baca Selengkapnya
Pria 26 Tahun Ini Raup Omzet Rp500 Juta Sebulan dari Budidaya Lele, Begini Kisahnya
Pria 26 Tahun Ini Raup Omzet Rp500 Juta Sebulan dari Budidaya Lele, Begini Kisahnya

Usaha budidaya ikan lele milik Gustavian berawal dari pertemanan. Gustavian melihat bahwa banyak teman-temannya yang berbisnis lele.

Baca Selengkapnya
Tak Ingin Jadi Limbah, Ibu Rumah Tangga di Tangerang Olah Tulang Lele jadi Camilan Renyah
Tak Ingin Jadi Limbah, Ibu Rumah Tangga di Tangerang Olah Tulang Lele jadi Camilan Renyah

Inovasi stik tulang lele ini lahir dari banyaknya limbah tulang lele di tempat usaha abonnya

Baca Selengkapnya
Jenis Ikan Lele yang Cocok untuk Budi Daya, Perlu Diketahui
Jenis Ikan Lele yang Cocok untuk Budi Daya, Perlu Diketahui

Lele merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang populer untuk dibudidayakan di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Pria Sleman Ini Sukses Ternak Ayam KUB, Ini Kisah Inspiratif di Baliknya
Pria Sleman Ini Sukses Ternak Ayam KUB, Ini Kisah Inspiratif di Baliknya

Dengan modal yang sedikit, Ragawi mulai menekuni dunia peternakan.

Baca Selengkapnya
Satu Desa Panen Cuan, Ini Kisah Inspiratif Para Petani Tulungagung Kompak Budi Daya Ikan Patin
Satu Desa Panen Cuan, Ini Kisah Inspiratif Para Petani Tulungagung Kompak Budi Daya Ikan Patin

Sebagian orang menilai menjadi petani bukan hal keren. Para petani di Kabupaten Tulungagung menepis anggapan tersebut dengan prestasi

Baca Selengkapnya
Potret Transformasi Saluran Air di Banyuwangi, Dulu Kotor Penuh Sampah Kini Jadi Tempat Budi Daya Ikan
Potret Transformasi Saluran Air di Banyuwangi, Dulu Kotor Penuh Sampah Kini Jadi Tempat Budi Daya Ikan

Warga Desa Genteng Wetan Kabupaten Banyuwangi ini berhasil membuktikan bahwa lingkungan yang bersih bisa mendatangkan cuan

Baca Selengkapnya