Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tertibkan Baliho Rizieq Shihab, Ini Deretan Sikap Tegas Pangdam Jaya Mayjen Dudung

Tertibkan Baliho Rizieq Shihab, Ini Deretan Sikap Tegas Pangdam Jaya Mayjen Dudung Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman. ©2020 kodamjaya-tniad.mil.id

Merdeka.com - Belum lama ini, beredar luas di media sosial sebuah video yang berdurasi 11 detik, memperlihatkan sejumlah orang berseragam loreng tengah menurunkan spanduk bergambar pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Syihab yang terpasang di sebuah baliho.

Sempat ramai dibicarakan, Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman pun akhirnya memberikan keterangan terkait hal ini. Dudung menegaskan, pencopotan baliho Rizieq Syihab di beberapa titik di Ibu Kota seperti yang ada di video tersebut adalah atas perintahnya.

"Ada berbaju loreng menurunkan baliho Habib Rizieq itu perintah saya," tegasnya saat apel pasukan di Monas, Jakarta pada Jumat (20/11).

Langkah ini Ia ambil berdasarkan hukum, karena menurutnya pemasangan baliho tersebut menyalahi aturan. Ia meminta baik ormas ataupun pihak manapun untuk tidak sembarangan memasang baliho.

Bahkan, pihaknya menegaskan tak akan ragu untuk mengambil langkah tegas jika hal ini kembali terjadi. Berikut langkah tegas Pangdam dalam menangani hal ini.

Tak Ada Toleransi Bagi Pihak yang Ancam Persatuan dan Kesatuan

Terkait hal ini, Dudung menegaskan akan menindak tegas jika FPI masih berani memasang spanduk yang tidak sesuai aturan hukum. Ia mengatakan, pihaknya tak akan memberikan toleransi jika ada oknum atau kelompok- kelompok yang mencoba mengganggu persatuan dan kesatuan NKRI.

"Karena beberapa kali Satpol PP menurunkan, dinaikkan lagi. Perintah saya itu. Begini. Kalau siapapun di republik ini, ini negara hukum, harus taat kepada hukum, kalau masang baliho sudah jelas ada aturannya, ada bayar pajak, dan tempat ditentukan, jangan seenaknya sendiri. Dan ini akan saya bersihkan semua, tidak ada itu baliho yang mengajak revolusi dan segala macam. Ya saya peringatkan dan saya tidak segan menindak dengan keras," katanya.

Tak Segan Bubarkan FPI

pencopotan baliho habib rezieq di kawasan petamburan

©2020 Liputan6.com/Faizal Fanani

Lebih lanjut, Dudung mengungkapkan jika FPI terus melanggar aturan dan berbuat seenaknya, Ia tak segan-segan untuk membubarkan FPI.

"Jangan coba coba pokoknya. Kalau perlu FPI bubarkan saja itu. Bubarkan saja. Sekarang kok mereka ini seperti yang ngatur, suka sukanya sendiri, saya katakan itu perintah saya," tegasnya.

TNI Akan Turun Tangan

Kedepannya, Dudung akan terus mendukung langkah Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) untuk menertibkan sejumlah baliho di Ibu Kota yang tidak mengantongi izin.

Ia mengatakan, Satpol PP bisa berkoordinasi dengan kepolisian dan TNI apabila dalam melaksanakan tugasnya mengalami hambatan.

"Harusnya Satpol PP duluan, baru polisi, baru TNI. Kalau Satpol PP ketakutan ya mau tidakmau kami TNI yang bergerak," ujarnya.

Ia menegaskan, TNI akan turun tangan jika ada ajakan atau provokasi yang mengganggu keamanan negara. (mdk/far)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Baliho Ganjar Dicopot jelang Jokowi Datang, PDIP Ngamuk: Bali Sarang Banteng, Jangan Diganggu!
Baliho Ganjar Dicopot jelang Jokowi Datang, PDIP Ngamuk: Bali Sarang Banteng, Jangan Diganggu!

Satpol PP Bali mencopot baliho raksasa Ganjar-Mahfud MD dan bendera PDIP jelang kedatangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Gianyar, Selasa (31/10).

Baca Selengkapnya
Sosok Jenderal Bintang Dua yang Instruksikan Pencopotan Bendera PDIP dan Baliho Ganjar-Mahfud di Bali
Sosok Jenderal Bintang Dua yang Instruksikan Pencopotan Bendera PDIP dan Baliho Ganjar-Mahfud di Bali

pencopotan bendera parpol dilakukan di tiga lokasi

Baca Selengkapnya
Penjelasan Polda Bali soal Pencopotan Baliho Ganjar-Mahfud dan Bendera PDIP jelang Kedatangan Jokowi
Penjelasan Polda Bali soal Pencopotan Baliho Ganjar-Mahfud dan Bendera PDIP jelang Kedatangan Jokowi

Polda Bali memberikan penjelasan terkait pencopotan baliho Ganjar Pranowo-Mahfud MD jelang kedatangan Presiden Jokowi

Baca Selengkapnya
Jenderal Bintang Dua Klarifikasi soal Pencabutan Baliho Ganjar-Mahfud Jelang Kedatangan Jokowi ke Bali
Jenderal Bintang Dua Klarifikasi soal Pencabutan Baliho Ganjar-Mahfud Jelang Kedatangan Jokowi ke Bali

Presiden Jokowi dalam jadwal kunjungan kerjanya akan mengunjungi Balai Desa Batu Bulan.

Baca Selengkapnya
Balihonya Dicopot jelang Kedatangan Jokowi ke Bali, Ganjar Singgung Netralitas Aparatur Negara
Balihonya Dicopot jelang Kedatangan Jokowi ke Bali, Ganjar Singgung Netralitas Aparatur Negara

Ganjar Pranowo merespons pencopotan baliho dirinya dan Mahfud MD, serta atribut PDIP jelang kunjungan Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
PDIP Bali Geram Baliho Ganjar-Mahfud Belum Dipasang Lagi: Alasan Estetika Dibuat-buat
PDIP Bali Geram Baliho Ganjar-Mahfud Belum Dipasang Lagi: Alasan Estetika Dibuat-buat

Petugas Satpol PP mencopot bendera PDIP dan baliho di dekat lokasi acara Jokowi.

Baca Selengkapnya
TKN Prabowo-Gibran Minta TKD Kepri Cabut Laporan Polisi Terkait Pencopotan Baliho di Batam
TKN Prabowo-Gibran Minta TKD Kepri Cabut Laporan Polisi Terkait Pencopotan Baliho di Batam

Wakil Komandan Echo TKN Prabowo-Gibran, Habiburokhman meminta TKD Kepri untuk mencabut laporan kepolisian terhadap Ketua Bawaslu Kepri dan Bawaslu Batam.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Fakta-Fakta Jenderal Polisi Peritahkan Copot Baliho Ganjar Mahfud Karena Jokowi Datang
VIDEO: Fakta-Fakta Jenderal Polisi Peritahkan Copot Baliho Ganjar Mahfud Karena Jokowi Datang

Kasatpol PP Bali, Nyoman Rai Dharmadi mengatakan perintah pencopotan dari pejabat (Pj) Gubernur Bali Sang Made Mahendra Jaya.

Baca Selengkapnya
TB Hasanuddin: Sebagai Kader PDIP, Saya Tersinggung Baliho Ganjar dan Bendera Kebanggaan Kami Dicopot!
TB Hasanuddin: Sebagai Kader PDIP, Saya Tersinggung Baliho Ganjar dan Bendera Kebanggaan Kami Dicopot!

TB Hasanuddin tersinggung dengan pencopotan baliho bendera PDI Perjuangan dan baliho Ganjar-Mahfud.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Hasto PDIP Singgung Jokowi, Geram Baliho Ganjar-Mahfud Dicopot Sebut Abuse Of Power
VIDEO: Hasto PDIP Singgung Jokowi, Geram Baliho Ganjar-Mahfud Dicopot Sebut Abuse Of Power

Dampak dari penurunan baliho pasangan Capres-cawapres tersebut kini mendapat sorotan tajam publik

Baca Selengkapnya
Fotonya Bareng Prabowo-Gibran Viral, Ini Penjelasan Dandim Sukoharjo
Fotonya Bareng Prabowo-Gibran Viral, Ini Penjelasan Dandim Sukoharjo

Dandim mengatakan, pemasangan spanduk tersebut dilakukan dengan tujuan untuk penggiringan opini agar masyarakat meragukan netralitas TNI.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Fakta-Fakta Jenderal Polisi Peritahkan Copot Baliho Ganjar-Mahfud Saat Jokowi Datang
VIDEO: Fakta-Fakta Jenderal Polisi Peritahkan Copot Baliho Ganjar-Mahfud Saat Jokowi Datang

Baliho calon presiden serta calon wakil presiden Ganjar Pranowo-Mahfud MD dicopot Satpol PP Provinsi Bali

Baca Selengkapnya