10 Juta tahun lagi, tikus akan gantikan manusia kuasai bumi
Merdeka.com - Apa yang terjadi jika kepunahan massal menghantam bumi? Ya, seluruh manusia akan musnah. Dengan begitu kekuasaan manusia di atas bumi akan sirna seiring dengan itu.
Sebuah penelitian terbaru mengungkapkan bahwa saat manusia di bumi ini musnah, maka tahta kekuasaan akan jatuh kepada tikus, seperti yang dikutip dari Antara (6/2).
Para tikus itu, jika benar mengambil alih kehidupan setelah kerusakan, ukuran tubuhnya akan membesar hingga mencapai sebesar balon.
-
Di mana tikus ditemukan? Penemuan mencengangkan telah ditemukan di Puna de Atacama, sebuah wilayah tandus yang melintang di antara Chili dan Argentina.
-
Mengapa jumlah tikus terus meningkat di Amerika Serikat? Jumlah total tikus tersebut terus meningkat karena sejumlah tikus betina mencapai kematangan seksual dalam waktu sekitar enam minggu, dengan masa kehamilan yang berlangsung sekitar 20 hari, dan mereka dapat kawin lagi dalam waktu 24 jam setelah melahirkan.
-
Mengapa tikus ada di puncak gunung berapi? Hingga kini, alasan mengapa dan bagaimana tikus-tikus itu pergi dan dapat bertahan hidup di lingkungan ekstrim tersebut belum jelas.
-
Dimana ular tikus biasanya ditemukan? Jenis ular hitam ini hidup di berbagai habitat. Mulai dari hutan hujan, daerah sekitar sungai, sabana, pemukiman penduduk, perkebunan, hingga persawahan.
-
Apa yang dilakukan Tikus tanah untuk bertahan hidup? Tikus tanah menghabiskan waktunya di bawah tanah dengan memburu serangga seperti belatung, larva kumbang, dan cacing tanah.
-
Bagaimana tikus punya kaki tambahan? Para peneliti membandingkan embrio tikus yang berusia 10 sampai 17 hari dengan dan tanpa versi gen yang berfungsi, yaitu Tgfbr1, yang mengodekan protein reseptor Tgfbr1.
Berdasarkan kajian sejarah geologi, kepunahan massal terjadi di bumi setidaknya sudah lima kali dengan yang terakhir terjadi pada 65 juta tahun yang lalu.
Peneliti memperkirakan saat itu asteroid menghantam bumi dan menyapu bersih Dinosaurus. Setelah itu, mamalia mengambil keuntungan dari sisa ekologis baru dan akhirnya mendominasi jumlah hewan.
Dikutip dari Livescience (5/2), pakar geologi, Jan Zalasiewicz dari Universitas Leicester, Inggris mengatakan Bumi telah di ambang kepunahan massal, yang diperkirakan dapat terjadi beberapa abad ke depan. Hal itu karena kerusakan habitat oleh ulah manusia tidak bertanggung jawab dan juga degradasi lingkungan.
Zalasiewicz dan rekan-rekan peneliti mengembangkan eksperimen untuk meneliti jenis hewan yang paling mungkin bertahan hidup (saat kepunahan massal) dan mengisi kembali populasi dunia. Mereka menyimpulkan tikus kemungkinan besar menjadi hewan terbaik yang mampu bertahan hidup dan memenuhi Bumi kembali.
Hal ini berasal dari hipotesis para peneliti yang menyebutkan bahwa tikus mampu bertahan hidup dan menyelinap di lingkungan berbeda. Secara teori, tikus adalah mamalia yang paling mungkin selamat dengan kemampuan tersebut. Diperkirakan sekitar tiga hingga 10 juta tahun yang akan datang, tikus raksasa akan menguasai hampir seluruh populasi bumi.
Namun, Zalasiewicz menekankan kesimpulan penelitian ini hanyalah dari eksperimen pikiran dan tidak dapat diuji secara eksperimental.
Baca Juga:
Ternyata miliki wajah jelek juga ada manfaatnya
Nonton film romantis bisa bikin pernikahan langgeng
Di 2050, akan banyak orang mati akibat kepanasan
Sekali sentuh, manusia terkuat pun bakal temui ajal
Facebook, Twitter dan internet justru membuat manusia bodoh (mdk/ega)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pertanyaan besar mungkin akan terlintas di pikiran beberapa orang bila manusia kelak punah. Laman Sciencealert menoba memberikan gambarannya. Simak berikut ini.
Baca SelengkapnyaManusia punah menjadi misteri. Teknologi ini meramalkan kiamat kapan terjadi.
Baca SelengkapnyaApakah Dinosaurus akan Berevelosi Menjadi Seperti Manusia Seandainya Tidak Punah?
Baca SelengkapnyaSebuah fosil tengkorak predator raksasa bertaring panjang ditemukan. Konon makhluk tersebut hidup sebelum dinosaurus ada. Begini informasinya.
Baca SelengkapnyaHewan ini merupakan herbivora dengan tubuh raksasa dan leher panjang.
Baca SelengkapnyaBaru-baru ini, ilmuwan dikejutkan dengan penemuan 13 sisa-sisa mumi tikus di lokasi yang sangat tidak terduga.
Baca SelengkapnyaBisa dibayangkan jika ada makhluk yang ukurannya mampu menelan manusia secara utuh atau bergerak begitu cepat sehingga tidak ada kata perlawanan bagi manusia.
Baca SelengkapnyaSuperbenua ini tak main-main. Panasnya mampu membuat makhluk hidup punah, termasuk manusia.
Baca SelengkapnyaSebuah penelitian terbaru mengungkap bahwa populasi semut di Bumi mencapai 20 kuadriliun, jauh lebih tinggi dari estimasi sebelumnya.
Baca SelengkapnyaSeperti Apa Dunia Jika Dinosaurus Tidak Punah? Ini yang Bakal Terjadi
Baca SelengkapnyaPenelitian terbaru yang dilakukan University of Bristol memprediksi kapan manusia dan mamalia akan mengalami kepunahan.
Baca SelengkapnyaTemuan Jejak Kaki Dinosaurus Berusia 100 Juta Tahun Bantah Apa yang Digambarkan Film Jurassic Park, Begini Faktanya
Baca Selengkapnya