Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

4 Prediksi Kuat Spesifikasi Samsung Galaxy Note 10

4 Prediksi Kuat Spesifikasi Samsung Galaxy Note 10 Bocoran Samsung Galaxy Note 10. ©2019 phonearena.com

Merdeka.com - Samsung Galaxy Note 10 akan segera rilis pada pertengahan Agustus mendatang. Namun sejak awal Juni lalu, bocoran Note 10 sudah bertebaran di internet.

Note 10 sendiri diharapkan menjadi smartphone papan atas yang memiliki banyak pembaruan dan fitur lebih baru ketimbang Samsung S10 yang rilis Februari lalu.

Nah, berikut akan kami bagikan deretan prediksi kuat soal spesifikasi Samsung Galaxy Note 10, melansir Phone Arena.

Peningkatan Soal Kamera

Prediksi kuat pertama adalah soal kamera. Disebut, Samsung Note 10 akan membawa empat kamera (3 kamera belakang, 1 selfie). Bahkan, Samsung Note 10+ akan membawa lima buah kamera (4 kamera belakang, 1 selfie).

Peletakan kamera belakang ini akan diposisikan secara vertikal.

Kamera utamanya akan mengusung sensor 12MP yang sama dengan Samsung S10, namun lensanya memiliki 3 variasi bukaan yakni f1.5, f1.8, dan f2.4.

Lensa ini akan dipasangkan dengan kamera wide angle dan juga kamera telephoto dengan 2x optical zoom.

Sementara di Samsung Note 10+ yang dikabarkan memiliki satu kamera lebih banyak, diprediksi kamera ini adalah Time-of-Flight. Sensor kamera ini sudah ada di Samsung S10 5G. Kamera ini berfungsi mengumpulkan data kedalaman untuk modus portrait dan konten AR.

Beberapa fitur seperti dukungan HDR10+, optimisasi AI, mode action cam, serta stabilisasi optikal juga masuk dalam aspek kamera. Terdapat juga perekaman video 4K di 60fps untuk video yang lebih tajam, serta mode slow-motion dan hyperlapse.

Layar Terbaik

Selain kamera, prediksi kuat adalah soal layar. Varian Samsung Note 10 akan mengusung layar Dynamic AMOLED Infinity O dengan lubang kamera di bagian tengah, berbentang 6.3 inci. Resolusinya Full HD yakni (2280 x 1080p).

Di versi yang lebih besar yakni Note 10+, terdapat layar Dynamic AMOLED serupa dengan bentang 6,8 inci serta resolusi Quad HD (3040 x 1440p). Di varian ini, kerapatan pikselnya jadi luar biasa, mencapai 498 piksel di tiap incinya.

Layar ini sendiri dilaporkan mendukung konten HDR10+ dan diproteksi juga dengan Corning Gorilla Glass 6.

Di bawah panel layar juga terdapat sensor sidik jari ultrasonik seperti di Samsung S10.

S-Pen Makin Canggih

Di Samsung Note 9 lalu, S Pen diperkenalkan dengan tenaga bluetooth. Dengan ini, S Pen bisa digunakan sejauh 9 meter untuk remote yang berguna untuk selfie, presentasi, dan lainnya.

Pengisian baterainya pun cepat, hanya dengan disimpan selama 40 detik, pengguna bisa menggunakannya selama 40 menit.

Nah, apa yang jadi pembaruan di S Pen Note 10 terbaru?

Stylus terbaru ini diprediksi akan mendukung 4096 tingkatan tekanan yang berbeda dan menawarkan ketebalan ujung pen setipis 0,7 milimeter. Selain itu, latensinya sangat minim dengan waktu di bawah 70 milidetik.

Selain itu, terdapat fitur "Air Action" yang membuat pengguna bisa melakukan navigasi smartphone beserta laman antarmukanya hanya dengan S Pen. Tak perlu lagi menyentuh layar!

Dapur Pacu Terbaik

Soal jerohan, diprediksi Samsung Note 10 akan mengusung Snapdragon 855 atau 855 Plus yang berfokus pada gaming. Di luar AS, Samsung Note 10 akan mengusung Exynos 9825.

Exynos 9825 sendiri dibangun dalam teknologi 7 nanometer, sehingga akan lebih hemat daya ketimbang Exynos 9820 (Samsung S10) yang dibangun di 8 nanometer.

Prosesor ini akan dipadu dengan RAM 8GB dengan storage 256GB berbasis UFS 3.0 yang lebih cepat dalam membaca dan menulis data.

Soal baterai, akan ada 3.600mAh untuk Note 10 dan 4.300mAh untuk Note 10+, dengan fast charging 25W.

(mdk/idc)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ada Rumor Samsung Galaxy Tab S10 FE Bakal Dirilis Tahun Depan
Ada Rumor Samsung Galaxy Tab S10 FE Bakal Dirilis Tahun Depan

Samsung Galaxy Tab S10 FE dipastikan akan diluncurkan tahun depan, berdasarkan informasi promosi dari Goodnotes yang menawarkan gratis.

Baca Selengkapnya
Samsung Luncurkan Galaxy Tab S10 dan Galaxy Tab S10 Ultra, Harganya Rp 17 Juta, Ini Keunggulannya
Samsung Luncurkan Galaxy Tab S10 dan Galaxy Tab S10 Ultra, Harganya Rp 17 Juta, Ini Keunggulannya

Samsung merilis tablet flagship terbarunya yakni Galaxy Tab S10 Plus dan Galaxy Tab S10 Ultra. Begini kemampuannya.

Baca Selengkapnya
Deretan Fitur AI Galaxy Tab 10 Ultra yang Mudahkan Pekerjaan
Deretan Fitur AI Galaxy Tab 10 Ultra yang Mudahkan Pekerjaan

Anda perlu bekerja multitasking dan tetap terhibur ketika sedang mobile? Galaxy Tab S10 Series mungkin bisa jadi salah satu opsinya.

Baca Selengkapnya
Samsung Rilis Galaxy Tab S10 di Luar Tradisi, Ternyata Ada Alasan di Baliknya
Samsung Rilis Galaxy Tab S10 di Luar Tradisi, Ternyata Ada Alasan di Baliknya

Samsung punya alasan khusus mengapa Galaxy Tab S10 hanya mengeluarkan dua model saja, Tab S10 Plus dan Tab S10 Ultra.

Baca Selengkapnya
Asus Zenfone 10 Bakal Dirilis di Indonesia Akhir September, Ini Bocoran Speknya
Asus Zenfone 10 Bakal Dirilis di Indonesia Akhir September, Ini Bocoran Speknya

Berikut adalah bocoran spesifikasi Asus Zenfone 10 yang bakal dirilis nanti.

Baca Selengkapnya
Asus Zenfone 10 Dirilis di Indonesia Punya 2 Pilihan Spek, Segini Harganya
Asus Zenfone 10 Dirilis di Indonesia Punya 2 Pilihan Spek, Segini Harganya

Berikut harga Asus Zenfone 10 yang dirilis di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Begini Bocoran Desain Bodi Samsung Galaxy S25, Lebih Bagus Mana dengan Galaxy S24?
Begini Bocoran Desain Bodi Samsung Galaxy S25, Lebih Bagus Mana dengan Galaxy S24?

Samsung Galaxy S25 Ultra memperkenalkan desain yang lebih bulat, layar penuh yang datar, serta ditenagai oleh chipset Snapdragon 8 Elite.

Baca Selengkapnya
Deretan Smartphone Android Terbaik di Rentang Harga Rp 1 Jutaan
Deretan Smartphone Android Terbaik di Rentang Harga Rp 1 Jutaan

Bagi Anda yang sedang mencari smartphona Android Rp 1 jutaan, berikut 7 rekomendasi pilihan redaksi.

Baca Selengkapnya
Diduga ini Deretan Warna Samsung Galaxy S24 Jelang Dirilis
Diduga ini Deretan Warna Samsung Galaxy S24 Jelang Dirilis

Samsung digadang-gadang akan memperkenalkan Galaxy S24 bulan ini.

Baca Selengkapnya
Lebih Tipis dari Huawei Mate XT, Samsung Bakal Tawarkan HP 3 Layar Lipat
Lebih Tipis dari Huawei Mate XT, Samsung Bakal Tawarkan HP 3 Layar Lipat

Samsung dilaporkan tengah mengembangkan ponsel pintar tri-fold yang sangat canggih.

Baca Selengkapnya
5 Alternatif HP yang Layak Dipertimbangkan selain Samsung Galaxy S24 Ultra
5 Alternatif HP yang Layak Dipertimbangkan selain Samsung Galaxy S24 Ultra

Berikut daftar HP yang layak dipertimbangkan selain Samsung Galaxy S24 Ultra.

Baca Selengkapnya
Daftar Harga Samsung Galaxy A Series Oktober 2024
Daftar Harga Samsung Galaxy A Series Oktober 2024

Ingin tahu harga terbaru Samsung Galaxy A Series? Kami telah merangkum harga terbaru untuk Galaxy A06, A15, A25, A35, dan A55 di Oktober 2024.

Baca Selengkapnya