6 Panduan yang wajib ditaati saat beli smartphone bekas
Merdeka.com - Saat ini, mulai banyak smartphone murah dengan kualitas mumpuni. Namun, bagi mereka yang ingin lebih dari sekedar murah, maka smartphone kelas atas pun kadang dibeli meskipun hanya barang secondhand atau bekas pakai orang lain.
Meski begitu, ternyata banyak juga peminat dari smartphone bekas tersebut. Buktinya, berbagai forum jual beli smartphone bekas atau toko besar yang jual smartphone second juga banyak beredar di mana-mana.
Sayangnya, mungkin karena tidak teliti sebelum membeli, banyak juga yang merasa kecewa setelah membeli smartphone bekas itu. Padahal, jika saja 6 tips berikut ini diikuti, mungkin tidak akan ada yang namanya rasa kecewa tersebut.
-
Bagaimana cara memilih smartphone yang tepat? Memilih smartphone yang tepat memerlukan pemahaman tentang kebutuhan dan budget Anda.
-
Bagaimana memilih ponsel murah dan terbaik 2024? Pilih ponsel berdasarkan sistem operasi yang Anda gunakan. Jika keluarga dan teman Anda banyak menggunakan layanan Apple seperti iMessage dan FaceTime, maka iPhone mungkin menjadi pilihan yang tepat. Namun, jika Anda sudah terbiasa dengan Samsung dan Android, tetaplah pada platform tersebut. Saat ini, beralih antara iOS dan Android menjadi semakin mudah, jadi Anda tidak perlu khawatir jika ingin mencoba sistem operasi yang berbeda.
-
Mengapa orang khawatir soal smartphone? Selama bertahun-tahun, masyarakat khawatir bahwa gelombang radio yang dipancarkan oleh smartphone—jenis radiasi non-ionisasi—dapat memicu kanker otak.
-
Bagaimana cara menghindari kerugian membeli mobil bekas? “Terkadang para konsumen mobil bekas harus menutupi ETLE kalau kebetulan pas mau diperpanjang enggak bisa,“ kata Kepala Seksi (Kasi) Standarisasi STNK Korlantas Polri AKBP Aldo S, di Jakarta, Rabu (12/7).
-
Fitur apa saja yang penting di ponsel murah? Untuk ponsel murah, beberapa pilihan yang direkomendasikan adalah Motorola Moto G Power 5G dan Google Pixel 8A. Kedua ponsel ini menawarkan semua fitur dasar yang Anda harapkan tanpa harga yang tinggi.
-
Apa yang harus dilakukan sebelum membeli mobil bekas? “Terkadang para konsumen mobil bekas harus menutupi ETLE kalau kebetulan pas mau diperpanjang enggak bisa,“ kata Kepala Seksi (Kasi) Standarisasi STNK Korlantas Polri AKBP Aldo S, di Jakarta, Rabu (12/7).
Lantas, apa saja yang harus diperhatikan sebelum membeli smartphone second? Simak ulasannya yang berhasil dikumpulkan merdeka.com (6/12) berikut ini.
Legal atau tidak?
Hal pertama yang harus Anda periksa saat membeli smartphone bekas adalah memeriksa riwayat asal-usul barang tersebut. Pastikan bahwa barang yang Anda beli legal dan bukan barang selundupan atau hasil kejahatan lainnya.
Hal ini bisa dilihat dari kartu garansi, nota pembelian sebelumnya, segel yang terpasang di badan ponsel, dan tentunya IMEI.
Kenapa harus legal? Karena pemerintah lewat Kemendag dan Kemenkominfo pernah menyatakan akan memberantas peredaran smartphone atau ponsel lainnya yang memiliki IMEI palsu dan tidak terdaftar di Indonesia.
Periksa riwayat penggunaan
Jangan percaya jika sang penjual bilang kalau smartphone lawas yang mereka jajakan adalah bekas pakai milik perempuan atau baru dipakai beberapa saat saja. Ada baiknya Anda tanya-tanya dulu pernah dipakai apa saja smartphone tersebut.
Percuma saja kalau smartphone tersebut masih bagus namun ternyata sudah pernah kena root, jatuh, atau kena kecelakaan yang bisa menyebabkan kecacatan pada smartphone tersebut. Jadi, perhatikan dengan benar aspek satu ini.
Cek fisiknya
Cek fisik di sini harus dilakukan secara mendetail mulai dari luar hingga dalam-dalamnya. Pastikan layar, tombol fisik, bodi, hingga baterai masih dalam keadaan utuh dan tidak cacat.
Ada baiknya Anda sudah tahu bagaimana bentuk fisik asli barang tersebut saat masih baru. Hal ini guna menghindari penipuan saat Anda membelinya dalam keadaan bekas.
Utamakan yang bergaransi
Kebanyakan smartphone yang dijual adalah smartphone yang sudah habis masa garansinya. Namun, banyak juga yang masih dalam masa garansi dan dijual oleh pemiliknya dengan berbagai alasan.
Usahakan cari smartphone yang masih bergaransi meskipun itu hanya seminggu. Atau, Anda juga bisa minta penjual smartphone memberikan garansi sekitar seminggu sebagai antisipasi kalau saja smartphone tersebut mengalami kendala dalam beberapa hari penggunaannya.
Cari yang masih didukung produsen
Produsen smartphone kadang menghentikan dukungan baik dalam bentuk penanganan kerusakan ataupun update software bagi perangkatnya yang lawas. Jika Anda berpikir untuk beli smartphone bekas, maka perhatikan juga opsi satu ini.
Dengan masih adanya dukungan dari produsen terhadap smartphone tersebut, maka hajat hidupnya akan terbantu setidaknya dalam masa yang lama. Namun, jika sudah tidak didukung lagi, maka Anda akan mengalami kesulitan tiap kali ingin upgrade software atau fitur terbaru.
Pertimbangkan harga
Yang terakhir, tentunya adalah masalah kocek atau harga. Jika smartphone yang Anda beli harganya selisih Rp 500 ribu ke bawah jika dibandingkan dengan yang baru, maka sebaiknya urungkan saja niat beli smartphone bekas tersebut. Tabung dulu uang Anda hingga akhirnya bisa membeli yang baru.
Namun, jika harganya terpaut sangat jauh atau lebih dari Rp 500 ribu, tak ada salahnya untuk dibeli. Hal ini tentu juga harus memperhatikan adanya alternatif smartphone lain atau promo-promo yang diberikan oleh produsen dan distributor smartphone lain.
Baca juga:Cara jitu mengatasi smartphone yang terendam airCara downgrade BBM versi 8 ke 7Cara mudah instal aplikasi Android di BlackBerry 10Tips mudah jalankan aplikasi Android di smartphone BlackBerryTips mengisi ulang baterai smartphone atau tablet secara kilat (mdk/nvl)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sebelum membeli headset incaran, kamu bisa melakukan perbandingan harga, antara satu toko dengan toko online lain.
Baca SelengkapnyaSelalu ada model iPhone terbaru, yang membuat model lama ditinggalkan, lantaran tak lagi dapat pembaruan iOS.
Baca SelengkapnyaBerikut beberapa tips untuk membeli spare part mobil copotan dengan aman
Baca SelengkapnyaBerikut tanda HP perlu ganti yang baru. Jangan sampai Anda tidak sadar.
Baca SelengkapnyaAda beberapa cara yang bisa dilakukan supaya tak terjebak atau tidak menjadi korban penipuan berkedok pre-order barang seperti iPhone.
Baca SelengkapnyaMengganti velg merupakan salah satu modifikasi yang sering dilakukan oleh pemilik mobil. Modifikasi ini dapat membuat mobil terlihat baru dan lebih sporty.
Baca SelengkapnyaMengganti velg adalah salah satu jenis modifikasi yang sering dilakukan oleh pemilik mobil. Modifikasi memberikan tampilan baru yang lebih sporty pada kendaraan
Baca SelengkapnyaBerikut ini beberapa tipa membeli mobil tua. Simak yuk!
Baca SelengkapnyaBerikut adalah beberapa tips untuk membantu dalam proses pembelian mobil bekas dari luar kota
Baca SelengkapnyaMengganti velg merupakan salah satu modifikasi yang sering dilakukan oleh pemilik mobil. Modifikasi ini dapat membuat mobil terlihat baru dan lebih sporty.
Baca SelengkapnyaSalah satu hal yang harus kamu ketahui bahwa TV LED memiliki bermacam-macam ukuran.
Baca Selengkapnya