Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 Gadget unggulan yang akan rilis bulan Oktober nanti

7 Gadget unggulan yang akan rilis bulan Oktober nanti Lumia 1520 dan Nokia Sirius. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Bulan September ini menjadi bulan pilihan yang banyak dijadikan bulan baik untuk merilis berbagai gadget terbaru beberapa vendor terkenal. Sebut saja iPhone 5C dan iPhone 5S yang menjadi pusat perhatian di dunia teknologi.

Meski September menjadi bulan 'hujan gadget', bukan berarti bulan Oktober nanti bakal sepi. Diperkirakan, banyak gadget baru yang diprediksi akan rilis bulan depan. Apa saja gadget tersebut? Berikut liputannya.

iPad Mini 2

Perangkat tablet mini dari Apple ini rencananya bakal dirilis pada tanggal 15 Oktober mendatang. Mengenai spesifikasi, belum diketahui secara jelas. Hingga kini dirumorkan perangkat iPad Mini 2 akan dilengkapi dengan Retina Display dan sensor sidik jari mirip dengan yang ada pada iPhone 5S.

Nokia Lumia 1520

Perangkat phablet pertama dari Nokia ini memang cukup menjadi pembicaraan. Menurut teaser yang dirilis Nokia, Lumia 1520 bakal diresmikan pada tanggal 22 Oktober mendatang.Nokia Lumia 1520 diharapkan akan mengusung spesifikasi layar 6inci FHD dengan resolusi 1920x1080piksel. Selain itu didukung oleh chipset Snapdragon 800. RAM yang tersedia berkisar 2GB dan memberikan memori internal 32GB yang juga menyisakan ruang untuk microSD. Baterai yang digunakan kemungkinan besar berkapasitas 3400mAh. Operating system-nya menggunakan Windows Phone 8 GDR3. Sementara untuk urusan kamera, perangkat phablet pertama dari Nokia ini akan didukung oleh PureView 20MP. Nokia Lumia 1520 akan dibanderol dengan harga USD 699 dolar atau setara dengan Rp 8 juta.

iPad 5

iPad 5 sepertinya akan membarengi iPad Mini 2 untuk dirilis pada tanggal 15 Oktober mendatang. Diperkirakan, teknologi sensor sidik jari juga akan disematkan pada perangkat ini. Sementara untuk masalah harga serta spesifikasi lainnya belum diketahui secara lebih detail.

Samsung Galaxy Note 10.1

Sesuai namanya, Galaxy Note 10.1 ini akan mengusung layar yang cukup untuk memanjakan Anda dengan bentang 10,1inci. Tentu saja ini akan menjadikan pengalaman Anda untuk menonton video lebih menyenangkan.Selain itu, spesifikasi lain yang terkuak adalah resolusi layar yang dimiliki, yaitu 2560x1600. Sementara itu, RAM yang tersedia dikabarkan berkapasitas 3GB, dan 802.11ac, NFC, serta Bluetooth 4.0 LE. Dikabarkan pula, perangkat ini memiliki dukungan S Pen.Meski belum diketahui perihal harga dan jadwal resmi perilisannya, namun perangkat ini kuat diprediksi bakal rilis bulan Oktober mendatang.

Nintendo 2DS

Perangkat game terbaru besutan Nintendo, Nintendo 2DS akan dijadwalkan meluncur sebelum perayaan natal. Lebih tepatnya tanggal 12 Oktober mendatang.Nintendo 2DS ini akan tersedia dalam dua warna, putih dengan detail merah dan hitam dengan detail biru. Meskipun tanggal peluncuran sudah muncul, namun harga perangkat game ini masih belum diketahui.

Samsung Galaxy NX

Samsung Galaxy NX DSLR ini akan dijual dengan harga USD 1599 dolar atau setara dengan Rp 17,8 juta (body only). Apabila Anda berminat untuk membeli body kit (lensa 18-55), maka Anda harus merogoh kocek sebesar USD 1699 dolar atau sekitar Rp 19 juta.

Spesifikasi kamera ini adalah sebagai berikut:

  • 20,3MP APS-C CMOS sensor
  • DRIMe IV Image Signal processor
  • Advanced Hybrid Auto Focus system
  • 1/6000sec shutter speed
  • ISO hingga 25.600
  • Build-in Pop-up flash
  • Lens shift image stabilization
  • 8,6fps shooting
  • Nokia Sirius (Lumia 2520)

    Sempat dikatakan bakal batal rilis, ternyata rumor baru mengungkapkan bahwa tablet pertama dari Nokia bernama Sirius dikabarkan bakal rilis 22 Oktober mendatang. Bila hal ini benar, maka tablet ini akan membarengi Nokia Lumia 1520 pada perilisan hari itu.Perangkat yang juga dikenal sebagai Lumia 2520 ini bakal mengusung layar berukuran 10,1inci yang akan memanjakan Anda untuk pengalaman layar lebar.Sementara untuk prosesor yang digunakan adalah Qualcomm Snapdragon 800 dengan dukungan RAM 2GB. Baterai yang disematkan pada perangkat ini belum diketahui kapasitasnya, namun dipastikan baterai tersebut memiliki daya tahan selama 10 jam.Sistem operasi yang berjalan di dalamnya adalah Windows RT. Sementara untuk kamera yang ditancapkan pada Jinsh Sirius bersensor 7MP, bukan 6MP seperti yang ditulis pada spesifikasi sebelumnya.

    Baca juga:Samsung Galaxy S4 edisi emas siap dipasarkan5 Cara jaga baterai smartphone tahan seharian (2)5 Cara jaga baterai smartphone tahan seharian (1)Samsung Galaxy S5 bakal gunakan casing logam[Tips] Shortcut pada iOS 7[Tips] Hal sederhana yang membuat baterai smartphone lebih awet7 Tips agar smartphone tidak mudah meledakTips agar tombol Home iPhone dan iPad lebih awet (mdk/ega)

    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    Daftar HP yang Masih Ditunggu-tunggu Dirilis hingga Penghujung 2023
    Daftar HP yang Masih Ditunggu-tunggu Dirilis hingga Penghujung 2023

    Berikut HP-HP yang masih ditunggu dirilis. Apa saja ya?

    Baca Selengkapnya
    Deretan Produk Baru dan Canggih Milik Samsung yang Bakal Dirilis Nanti Malam, Ada Galaxy Z Fold 6
    Deretan Produk Baru dan Canggih Milik Samsung yang Bakal Dirilis Nanti Malam, Ada Galaxy Z Fold 6

    Berikut produk baru Samsung yang akan dirilis nanti malam.

    Baca Selengkapnya
    Asus Zenfone 10 Bakal Dirilis di Indonesia Akhir September, Ini Bocoran Speknya
    Asus Zenfone 10 Bakal Dirilis di Indonesia Akhir September, Ini Bocoran Speknya

    Berikut adalah bocoran spesifikasi Asus Zenfone 10 yang bakal dirilis nanti.

    Baca Selengkapnya
    Xiaomi Rencanakan Peluncuran SUV MX11 pada Akhir Oktober 2024
    Xiaomi Rencanakan Peluncuran SUV MX11 pada Akhir Oktober 2024

    Paling dinantikan adalah kehadiran SUV baru Xiaomi yang kabarnya akan diberi kode nama MX11.

    Baca Selengkapnya
    Seperangkat Teknologi Keren Wajib Diboyong saat Mudik Lebaran Bikin Orang Kampung Melongo
    Seperangkat Teknologi Keren Wajib Diboyong saat Mudik Lebaran Bikin Orang Kampung Melongo

    Berikut adalah deretan teknologi terbaru yang cocok dibawa ke kampung halaman.

    Baca Selengkapnya
    Daftar HP yang Bakal Dirilis November 2023, Mana Paling Menarik?
    Daftar HP yang Bakal Dirilis November 2023, Mana Paling Menarik?

    Merek-merek ini akan menghiasi pasar HP, termasuk di Indonesia?

    Baca Selengkapnya
    12 HP Samsung Galaxy yang Bakal Kebagian Pembaruan Android 15
    12 HP Samsung Galaxy yang Bakal Kebagian Pembaruan Android 15

    Berikut adalah daftar HP Samsung Galaxy yang kebagian pembaruan Android 15.

    Baca Selengkapnya
    6 HP China Kelas Premium yang Bakal Dirilis Oktober 2024
    6 HP China Kelas Premium yang Bakal Dirilis Oktober 2024

    Berikut adalah merek-merek HP China yang akan dirilis Oktober 2024. Ada yang ditunggu-tunggu?

    Baca Selengkapnya
    Samsung Galaxy Z Fold Special Edition Dikabarkan Segera Dirilis
    Samsung Galaxy Z Fold Special Edition Dikabarkan Segera Dirilis

    Samsung Galaxy Z Fold Special Edition akan mulai pre-order pada 18 Oktober dengan peluncuran resmi 25 Oktober 2024.

    Baca Selengkapnya
    Spesifikasi MPV Listrik Maxus Mifa 7 dan 9, Bakal jadi Tandingan Toyota Voxy dan Nissan Serena
    Spesifikasi MPV Listrik Maxus Mifa 7 dan 9, Bakal jadi Tandingan Toyota Voxy dan Nissan Serena

    PT Indomobil Energi Baru, sebagai agen pemegang merek Maxus di Indonesia, telah secara resmi meluncurkan dua model listrik pertamanya, yaitu Mifa 7 dan Mifa 9.

    Baca Selengkapnya
    Beberapa Jam Lagi Dirilis, Begini Cara Menonton Peluncuran iPhone 16
    Beberapa Jam Lagi Dirilis, Begini Cara Menonton Peluncuran iPhone 16

    Apple akan memperkenalkan setidaknya ponsel pintar seri terbarunya iPhone 16 series

    Baca Selengkapnya
    Ini Prediksi Lengkap Varian hingga Harga iPhone 15 yang Bakal Dirilis Pekan Depan
    Ini Prediksi Lengkap Varian hingga Harga iPhone 15 yang Bakal Dirilis Pekan Depan

    Berikut adalah bocoran lengkap semua tentang iPhone 15.

    Baca Selengkapnya