Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ada beberapa foto Gunung Kelud yang ternyata palsu

Ada beberapa foto Gunung Kelud yang ternyata palsu Gunung Kelud meletus © AFP PHOTO/Juni Kriswanto

Merdeka.com - Pada hari Kamis (13/02), sekitar pukul 22:50 WIB, Gunung Kelud akhirnya memuntahkan isi dalam perutnya. Sontak banyak masyarakat yang berlarian untuk menyelamatkan diri dan juga membantu warga lainnya.

Selain kehebohan itu yang terjadi, ada pula yang mengabadikan letusan Gunung kelud tersebut dari jarak yang cukup jauh kemudian mengunggahnya ke berbagai jejaring sosial, seperti Facebook, Instagram dan Twitter.

Dari banyaknya foto yang berlalu-lalang di jejaring sosial, memang beberapa di antaranya adalah foto asli namun ada pula sebagian foto yang ternyata bukan merupakan gambar dari aktivitas Gunung Kelud pada saat itu.

Seperti contohnya adalah foto Gunung Kelud yang menunjukkan sedang melelehkan lava pijarnya, namun berdasarkan sebuah website bernama Volcano Discovery, ada beberapa foto yang menunjukkan aktivitas anak Gunung Kelud yang memang sedang memuntahkan lava namun terjadi pada bulan November 2007 silam.

Selain itu, ada pula foto gumpalan awan debu vulkanik disertai dengan petir yang ternyata adalah gambar dari letusan sebuah gunung yang berada di Selatan Osorno, Chili pada bulan June 2011 lalu.

Memang tidak dapat menyalahkan siapapun akan beredarnya gambar atau foto yang ternyata bukan merupakan tampilan Gunung Kelud kemarin, karena secara umum, setiap orang akan langsung sharing gambar apa yang dia dapat di internet ke orang lain tanpa harus mengetahui kebenarannya.

Apalagi akses untuk berselancar dengan internet juga sekarang ini lebih mudah dan dapat dilakukan kapan serta di mana saja dengan bantuan gadget atau perangkat mobile.

Namun, yang menjadi perhatian adalah dengan beredarnya gambar-gambar yang ternyata palsu tersebut dapat membuat orang yang berada di daerah itu dan melihatnya akan menjadi panik, seperti ketika beredarnya isu Tsunami yang akan menerjang daerah pesisir Jawa Tengah beberapa tahun silam. (mdk/das)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gunung Tangkuban Perahu Dikabarkan Erupsi, Begini Faktanya
Gunung Tangkuban Perahu Dikabarkan Erupsi, Begini Faktanya

Beredar sebuah video di media sosial Facebook yang menyebut Gunung Tangkuban Perahu erupsi.

Baca Selengkapnya
Polda Sulut Pastikan Akun Polisi Hina Pendaki Gunung Marapi adalah Palsu
Polda Sulut Pastikan Akun Polisi Hina Pendaki Gunung Marapi adalah Palsu

Dalam profil akun @rendytoejeh yang juga disebarkan akun X @Pai_C1 diperlihatkan kalau si polisi merupakan anggota Polda Sulawesi Utara (Sulut).

Baca Selengkapnya
Geger Penemuan 41 Makam Keramat Palsu di Sukabumi untuk Praktik Dukun, Ini Faktanya
Geger Penemuan 41 Makam Keramat Palsu di Sukabumi untuk Praktik Dukun, Ini Faktanya

Bahkan, ada juga makam yang dibuat seolah sangat tua dan kramat, dengan menambahkan bangunan serta kain kafan di batu nisan.

Baca Selengkapnya
Serba-serbi Cerita Keberadaan Gunung Bohong di Cimahi, Pernah Pura-Pura Meletus
Serba-serbi Cerita Keberadaan Gunung Bohong di Cimahi, Pernah Pura-Pura Meletus

Rupanya beberapa cerita ini membuat bukit itu disebut Gunung Bohong. Salah satunya dulu dikabarkan pernah pura-pura meletus.

Baca Selengkapnya
Viral Video Jalan Terbelah Akibat Gempa Tuban, Ini Faktanya
Viral Video Jalan Terbelah Akibat Gempa Tuban, Ini Faktanya

Beredar video kerusakan yang diklaim akibat gempa Tuban, simak penelusurannya

Baca Selengkapnya
Ada Foto Patung Naga Raksasa di IKN? Cek Faktanya
Ada Foto Patung Naga Raksasa di IKN? Cek Faktanya

Benarkah patung naga raksasa dibangun di IKN? Simak penelusurannya

Baca Selengkapnya
Sederet Kasus Kebakaran di Gunung Akibat Kelakuan Manusia
Sederet Kasus Kebakaran di Gunung Akibat Kelakuan Manusia

Selain karena faktor alam berupa gesekan ranting saat musim kemarau, juga kerap disebabkan aktifitas perburuan liar.

Baca Selengkapnya
Viral Gas SO2 Gunung Ruang Menyebar hingga Pulau Jawa, Begini Faktanya
Viral Gas SO2 Gunung Ruang Menyebar hingga Pulau Jawa, Begini Faktanya

Beredar di media sosial TikTok sebuah video yang memberikan informasi terkait dampak erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya
Penampakan Gurita Raksasa Terdampar di Pantai Bali, Asli atau Rekayasa? Ini Penjelasannya
Penampakan Gurita Raksasa Terdampar di Pantai Bali, Asli atau Rekayasa? Ini Penjelasannya

Benarkah foto gurita raksasa terdampar di Bali? Ini Penelusurannya

Baca Selengkapnya
Viral Foto Bandung Diselimuti Salju, Cek Faktanya
Viral Foto Bandung Diselimuti Salju, Cek Faktanya

Benarkah salju turun di Kota Bandung? Simak penelusurannya:

Baca Selengkapnya
Heboh Gundukan bak Gunung Baru Muncul Usai Gempa Bawean Jatim, Ini Penjelasan Ahli
Heboh Gundukan bak Gunung Baru Muncul Usai Gempa Bawean Jatim, Ini Penjelasan Ahli

Gundukan yang diduga gunung berapi itu beberapa kali diunggah di media sosial dan diberi nama Bledug Kramesan.

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Video Penampakan Kilat di Lintasan Kereta Api Saat Gunung Ruang Meletus
CEK FAKTA: Hoaks Video Penampakan Kilat di Lintasan Kereta Api Saat Gunung Ruang Meletus

Beredar video yang mengklaim penampakan kilat Gunung Ruang Meletus, simak penelusurannya

Baca Selengkapnya