Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Anonymous Indonesia dapat dukungan dari masyarakat di tanah air

Anonymous Indonesia dapat dukungan dari masyarakat di tanah air Anonymous Indonesia. © Twitter.com

Merdeka.com - Menurut pemberitaan sebelumnya, telah dikatakan bahwa Anonymous Indonesia siap untuk menyerang Australia nanti malam.

Dengan munculnya berita tersebut, di luar dugaan banyak warga Indonesia yang menyatakan dukungannya lewat Facebook. Hampir semua komentar yang muncul dalam posting tersebut menyuarakan untuk pro pada Anonymous Indonesia.

Bahkan beberapa di antaranya mengatakan untuk menyerang pemerintahan Australia, jangan hanya lembaga-lembaga seperti sekolah dan yang lainnya. Padahal perang cyber ini justru akan merugikan negara apabila pihak Australia menyerang balik.

indonesia

Serangan hacker dari Indonesia ke sejumlah situs Australia terkesan sporadic sehingga banyak yang salah dan bukan situs penting pemerintah. Komentar tersebut setidaknya dapat dibaca dari sebuah post yang ditulis dalam situs forum online Indonesia, Kaskus.

"Beberapa hacker yang sempat mengungkapkan bahwa serangan yang beberapa hari lalu dilakukan terhadap situs-situs Australia barulah semacam peringatan agar pemerintah Australia meminta maaf. Memang diakui yang diserang adalah situs-situs bukan pemerintah, ini agar mereka memberi tahu pemerintah Australia untuk tidak memata-matai Indonesia," ungkap Direktur Indonesia ICT Institute Heru Sutadi yang mengaku sempat berbincang dengan sejumlah hacker, belum lama ini.

"Karena pihak Australia belum ada konfirmasi dan meminta maaf dan menganggap ini tidak seberapa web mereka di-deface, maka akan ada serangan besar-besaran DDOS site resmi negara Australia habis gov.au," kata seorang hacker melalui akun @MIrZA_stw.

Apabila tidak ada gangguan dari pihak lain, nanti malam Anonymous Indonesia akan meruntuhkan Australia. Hanya saja belum diketahui pada pukul berapa mereka akan mulai melancarkan serangan 'santet online' ini.

Baca Juga:

4 Aksi hacker paling menggegerkan di awal November

Ancaman Anonymous lumpuhkan Facebook tak terbukti

Jumat malam, hacker Indonesia akan kembali serbu situs Australia

Aksi Anonymous Indonesia terhalang, Filipina lanjut terus

Anonymous: Koruptor dan para tirani takut kepada kita (mdk/ega)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP