Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bagus mana, GSM atau CDMA?

Bagus mana, GSM atau CDMA? Ilustrasi Telekomunikasi Seluler. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Global System for Mobile Communication (GSM) dan Code Division Multiple Access (CDMA) adalah dua teknologi seluler yang paling banyak digunakan di dunia. Sayangnya, CDMA kini sudah tidak bisa lagi bersaing dengan GSM karena tingkat penggunaannya yang makin kecil.

Terlebih, pemerintah melalui BRTI juga menyebutkan bahwa umur CDMA di Indonesia tinggal menghitung hari. Padahal, jika dibandingkan, sebenarnya CDMA juga tidak kalah dibandingkan GSM yang jumlah penggunanya lebih banyak.

Lantas, apa saja beda kedua teknologi seluler ini? Simak ulasannya seperti yang dilansir Engineers Garage berikut ini.

Teknologi

CDMA berbasis pada teknologi spektrum tersebar yang memanfaatkan dengan optimal lebarnya pita bandwidth sehingga proses transfer data bisa dilakukan dengan benar. Sementara itu, GSM menggunakan spektrum wedge yang disebut dengan carrier. Carrier ini dibagi menjadi beberapa slot waktu yang bisa digunakan oleh masing-masing pengguna secara bergantian.

Keamanan

CDMA boleh dibilang merupakan teknologi seluler yang cukup aman dan tahan menghadapi penyadapan. Dibanding dengan GSM, sistem enkripsi CDMA masih jauh lebih bagus.

Tiap pengguna CDMA diberikan sebuah kode unik saat melakukan panggilan sehingga keamanan mereka lebih terjamin. Namun begitu, GSM juga bisa memiliki fitur keamanan serupa jika operatornya mau melakukan upgrade jaringan.

Persebaran pengguna

Mengenai jumlah pengguna, CDMA memang kalah dibandingkan GSM. Pengguna GSM sendiri diperkirakan ada sekitar 80 persen dari seluruh pengguna ponsel yang tersebar di 210 negara di dunia.

Sama seperti di Indonesia, CDMA kebanyakan juga digunakan di daerah pedesaan dikarenakan biayanya yang murah. Namun, untuk roaming internasional, GSM lebih dipilih karena sudah jadi standar internasional.

Kecepatan transfer data

Kecepatan transfer data antara GSM dan CDMA memang berbeda jauh. Jika kini GSM memiliki LTE dan WiMax yang mampu transfer data dengan kecepatan 1 gigabit per detik, sementara EV-DO Rev B hanya mampu transfer data hingga 14,7 megabit per detik.

Namun begitu, karena jumlah pengguna terlalu banyak, transfer rate LTE sangat sulit mencapai 1 gigabit per detiknya. Sebaliknya, kecepatan transfer data maksimal CDMA sangat mudah dicapai karena jumlah penggunanya tidak terlalu banyak.

Potensi radiasi

Ponsel GSM memancarkan getaran gelombang radiasi secara terus menerus, sehingga terus dilakukan perbaikan untuk mengatasi gelombang radiasi tersebut agar tidak mengganggu manusia. Sementara, ponsel CDMA tidak menghasilkan gelombang yang sama sehingga tingkat keamanannya bagi tubuh pun lebih baik ketimbang GSM.

Baca juga:CDMA mati, pelanggan 5 operator ini akan merugiOperator FWA rontok, CDMA tinggal menghitung hariKantongi ponsel bisa bikin mandul?5 Mitos teknologi yang ternyata salahSmartphone dapat sebabkan kanker? (mdk/nvl)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sejumlah Keunggulan HP Android Ini Tak Ditemukan di iPhone Lho
Sejumlah Keunggulan HP Android Ini Tak Ditemukan di iPhone Lho

Ada banyak merek HP Android berkualitas, sehingga menghadirkan lebih banyak opsi dalam memilih HP yang sesuai kebutuhan.

Baca Selengkapnya
Internet Operator Seluler Ini Disebut OpenSignal Paling Unggul Dibandingkan Kompetitornya
Internet Operator Seluler Ini Disebut OpenSignal Paling Unggul Dibandingkan Kompetitornya

Opensignal baru saja merilis pengalaman jaringan seluler di Indonesia per Desember 2023.

Baca Selengkapnya
Suara Ringtone Nokia Jadul Bukan Sembarang Bunyi-bunyian, Ada Pesan Tersembunyi di Baliknya
Suara Ringtone Nokia Jadul Bukan Sembarang Bunyi-bunyian, Ada Pesan Tersembunyi di Baliknya

Bunyi-bunyi ringtone pada HP Nokia tak sekadar suara. Ada makna di balik itu semua.

Baca Selengkapnya
Indosat Umumkan Kerja Sama dengan China Mobile, Buat Apa?
Indosat Umumkan Kerja Sama dengan China Mobile, Buat Apa?

Berikut adalah tujuan dari kerja sama Indosat Ooredoo dengan China Mobile.

Baca Selengkapnya
Deretan HP Nokia Symbian yang Hit di Zamannya, Bisa Buat Internetan tapi Lemot Banget
Deretan HP Nokia Symbian yang Hit di Zamannya, Bisa Buat Internetan tapi Lemot Banget

Di zamannya Nokia jenis ini begitu populer. Teknologi terdepan yang dihadirkan Nokia cocok saat itu.

Baca Selengkapnya
Telkomsel Jalin Kerja sama dengan Google, Ini yang Mereka Lakukan
Telkomsel Jalin Kerja sama dengan Google, Ini yang Mereka Lakukan

Kerja sama ini bertujuan meningkatkan pengalaman komunikasi pelanggan dan menyajikan solusi pesan singkat yang lebih canggih.

Baca Selengkapnya
Rencana Merger XL Axiata dan Smartfren, Menkominfo: Kami Dukung!
Rencana Merger XL Axiata dan Smartfren, Menkominfo: Kami Dukung!

XL Axiata dan Smartfren dirumorkan akan merger. Kominfo memberi restu.

Baca Selengkapnya
6 Tips Membeli Headset Terbaik, Cek Selengkapnya di Sini!
6 Tips Membeli Headset Terbaik, Cek Selengkapnya di Sini!

Sebelum membeli headset incaran, kamu bisa melakukan perbandingan harga, antara satu toko dengan toko online lain.

Baca Selengkapnya
Dirut Telkom soal Starlink: Satelit dan BTS Saling Melengkapi
Dirut Telkom soal Starlink: Satelit dan BTS Saling Melengkapi

BTS akan tetap diperlukan meskipun ada teknologi satelit. Keduanya saling melengkapi.

Baca Selengkapnya