Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Banyak Negara Minta Apple Hapus Aplikasi Judi dari App Store

Banyak Negara Minta Apple Hapus Aplikasi Judi dari App Store Logo Apple. © Telegraph

Merdeka.com - Untuk pertama kalinya, Apple membeberkan jumlah permintaan penghapusan aplikasi dari pemerintah di berbagai negara.

Laporan terbarunya yang dipublikasi pada Selasa (2/7) kemarin menyatakan ada 80 permintaan dari 11 negara untuk menghapus 634 aplikasi di App Store, dalam rentang waktu 1 Juli hingga 31 Desember 2018.

Apple tidak menyebutkan daftar aplikasi yang dihapus dengan pasti, tapi yang jelas aplikasi tersebut dinilai telah melanggar hukum perjudian dan pornografi.

Mengutip laman Tech Crunch, Sabtu (6/7), Tiongkok jadi negara dengan permintaan penghapusan aplikasi terbanyak yakni sebesar 517 aplikasi.

Negara lainnya yang turut mengirimkan permintaan penghapusan aplikasi adalah Vietnam, Austria, Saudi Arabia, Turkey, Lebanon, Belanda, Norwegia, dan Switzerland. Kuwait juga turut melaporkan aplikasi yang dianggap melanggar undang-undang privasi.

Apple juga pertama kalinya mem-posting beberapa surat keamanan nasional (NSL) yang sebelumnya sudah dapat izin publikasi.

Sumber: Liputan6.com

Reporter: Athika Rahma (mdk/faz)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP