Belajar Aset Kripto: Mengenal Centralized Finance dan Decentralized Finance
Merdeka.com - Dalam dunia aset kripto, Centralized Finance (CeFi) dan Decentralized Finance (DeFi) yang ditenagai teknologi blockchain memainkan peran penting dewasa ini. Platform PointPay.io adalah satu satu yang melengkapi peran itu.
Lantas, apa sih Centralized Finance atau CeFi?
Seperti namanya, CeFi adalah sistem keuangan terpusat (centralized). Kita mengenal itu dengan istilah lain yakni fintech (financial technology). Lazimnya CeFi dikendalikan secara langsung oleh perusahaan aplikasi, sehingga proses dan kinerjanya lebih dijamin oleh perusahaan itu sendiri.
-
Bagaimana Blockchain bekerja di sistem keuangan? Blockchain bekerja di dalam sistem keuangan dengan cara mencatat transaksi keuangan dalam blok data yang terhubung secara terus-menerus.
-
Apa fungsi utama Blockchain? Blockchain adalah teknologi yang digunakan sebagai sistem penyimpanan atau bank data secara digital yang terhubung dengan kriptografi.
-
Dimana teknologi blockchain bisa diterapkan? Blockchain memiliki potensi untuk mengubah cara kita melakukan transaksi, mengelola data, dan membangun kepercayaan di berbagai industri.
-
Bagaimana adopsi teknologi mendorong harga kripto? Misalnya pengenalan DeFi (Decentralized Finance), NFT (Non-Fungible Tokens) atau layer 2 scaling solutions di Ethereum sering kali menarik perhatian investor. Ketika koin tertentu mendapatkan manfaat langsung dari inovasi teknologi tersebut, minat pasar terhadap koin tersebut meningkat.
-
Mengapa transaksi digital penting untuk ekonomi digital? Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie menyebutkan bahwa Indonesia memiliki potensi besar untuk digital ekonomi senilai 800 miliar dollar Amerika Serikat (AS) atau sekitar Rp12.096,8 triliun.
-
Kenapa bitcoin penting? Bitcoin menawarkan janji biaya transaksi yang lebih rendah daripada mekanisme pembayaran online tradisional.
Nah, saat ini kegiatan pinjam-meminjam uang lewat beragam lembaga keuangan non-perbankan sudah sangat lazim. Di Indonesia saja aplikasi pinjam online (pinjol) menjamur, karena menjadi pilihan mendapatkan dana segar selain dari bank. Ini masuk kategori CeFi, tapi tidak dan belum memanfaatkan teknologi blockchain serta tidak ada unsur aset kripto.
Namun, ada CeFi yang bertenaga blockchain dengan aset kripto sebagai obyek nilai, karena dikelola langsung oleh perusahaan tertentu. Salah satunya adalah PointPay, sebagai perusahaan CeFi terpercaya dan teruji.
Andrey Svyatov, CEO PointPay, mengatakan DeFi punya konsep berbeda dengan CeFi, meski sama-sama menggunakan teknologi blockchain yang bersifat decentralized. Hal yang paling membedakan keduanya adalah DeFi memiliki celah sangat rentan untuk ditinggalkan karena beban komisi yang sangat tinggi, sehingga bisa menjadi beban tersendiri bagi pengguna maupun kelangsungan hidup DeFi sendiri di tengah-tengah masyarakat.
“Sedangkan CeFi hadir dalam komisi yang sangat bersaing sehingga jika ditambah dengan fitur layaknya perbankan, maka perusahaan CeFi digadangkan akan lebih diminati di masa mendatang,” ujar Svyatov dalam keterangannya, kemarin.
Decentralized Finance (DeFi)
Menurutnya, DeFi sendiri disebut decentralized, karena transaksi keuangannya berjalan secara langsung di blockchain antarpengguna. Tidak ada pihak ketiga sebagai perantara. Di PointPay, kami memainkan peran di sektor CeFi, karena kami harus memastikan transaksi aman dan layanan yang baik untuk pengguna serta komisi yang jauh lebih rendah dibandingkan DeFi.
Saat ini PointPay menawarkan sejumlah kemudahan mengakses fitur-fitur CeFi. Mulai pinjaman aset kripto (loan), termasuk layanan menabung kripto dengan bunga tahunan yang menjanjikan.
“PointPay juga punya native token sendiri, yakni PXP yang punya beragam manfaat,” ucapnya.
Di PointPay.io, pengguna asal Indonesia bisa menikmati layanan simpan Bitcoin dengan bunga tahunan sebesar 6,1 persen, sedangkan untuk USDT (bernilai dolar AS) sebesar 8 persen.
Sementara untuk kripto PXP yang merupakan native token PointPay, pengguna bisa mendapatkan bunga 30 persen. Fitur seperti (token) ini adalah pendapatan pasif yang lebih menarik dibandingkan menyimpan rupiah atau dolar di bank. Selain itu, PXP juga bisa digunakan untuk mendapatkan diskon atau potongan biaya untuk layanan loan di PointPay.io.
Hal lazim lannya, DeFi biasanya dilengkapi dengan aset kripto, sebagai alat pembayaran, sekaligus investasi. Nilai pasar DeFi melonjak luar biasa sejak pertengahan tahun lalu. Sepanjang masa, berdasarkan data dari DeFiPulse, nilainya setara triliunan rupiah. Sektornya pun beragam, mulai dari lending (meminjam kripto), staking (menyimpan kripto dan berimbal hasil), swap (menukar kripto), dan sebagainya.
Svyatov menilai jangkauan DeFi dan CeFi memang berskala global, karena teknologi blockchain bisa diakses oleh siapa saja di banyak negara, termasuk dari Indonesia. (mdk/sya)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Peningkatan ini mencerminkan komitmen ethereum untuk terus berinovasi dan mengatasi tantangan dalam lanskap blockchain dan cryptocurrency yang dinamis.
Baca SelengkapnyaKeberadaan Kripto berawal dengan Bitcoin pada tahun 2009.
Baca SelengkapnyaProduk Derivatif merupakan instrumen investasi yang nilainya bergantung pada aset dasar, dalam hal ini adalah aset kripto.
Baca SelengkapnyaPenguatan ekosistem tersebut sangat bergantung pada kerja sama yang baik antara pemerintah, pelaku industri dan lembaga pendukung.
Baca SelengkapnyaDalam industri keuangan, teknologi blockchain telah membuka jalan bagi konsep keuangan terdesentralisasi (DeFi).
Baca SelengkapnyaLangkah ini dinilai semakin menguatkan kepercayaan regulator terhadap potensi pertumbuhan dan pentingnya aset kripto dalam pasar keuangan global.
Baca SelengkapnyaPer Januari 2024 terdapat 32 Calon Anggota Bursa yang terdiri dari 29 CPFAK dan 3 Non-CPFAK yang mendaftar di tahun 2023.
Baca SelengkapnyaPlatform Jual Beli Aset Kripto Punya Dompet Web3 Pertama di Indonesia, Ini Dia Keunggulannya
Baca SelengkapnyaTransaksi kripto mudah dilacak karena ada jejak digital yang tidak bisa dihapus.
Baca SelengkapnyaPemulihan pasar kripto dari titik rendah pekan lalu menunjukkan tanda-tanda berkelanjutan.
Baca SelengkapnyaCFX juga mengemban tugas untuk mempercepat adopsi aset digital serta memastikan kepatuhan ketat terhadap regulasi untuk mencegah penyalahgunaan.
Baca SelengkapnyaDia menekankan pentingnya penggunaan platform perdagangan kripto yang teregulasi dan terdaftar secara resmi di Badan Pengawas Perdagangan Berjangka (Bappebti).
Baca Selengkapnya