Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

BRISat siap bantu masyarakat di pedalaman lebih melek teknologi

BRISat siap bantu masyarakat di pedalaman lebih melek teknologi BRI menuju pelosok desa. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Mengembangkan perbankan digital di Indonesia bukanlah perkara mudah. Pemahaman tentang layanan tersebut belum sepenuhnya dimengerti oleh seluruh lapisan masyarakat, khususnya mereka yang tinggal di pedalaman. Padahal, pengetahuan tentang berbagai fasilitas seperti phone banking, SMS banking, internet mobile dan internet banking bakal menghadirkan kemudahan tersendiri bagi nasabah.

Tahun 2015 lalu, tercatat ada total 873,1 juta transaksi dengan nilai Rp 899, 4 triliun yang terjadi melalui mesin anjungan tunai mandiri (ATM). Angka ini meningkat dibanding tahun sebelumnya. Diprediksi jika pada bulan Desember 2016angka tersebut bakal kembali mengalami kenaikan. Data tersebut membuktikan jika sebenarnya transaksi seperti ini cukup diminati karena praktis dan efisien. Akan sangat disayangkan apabila kemudahan seperti itu tak bisa dijangkau oleh seluruh lapisan masyarakat.

Perlu digarisbawahi, jika menciptakan masyarakat Indonesia yang melek teknologi diperlukan sokongan dan upaya nyata dari semua pihak, khususnya perbankan. Dalam hal ini, proses atau tahapan seperti edukasi dan sosialisasi terhadap inovasi teknologi wajib segera dipraktikkan.Wakil Direktur Utama Bank Rakyat Indonesia (BRI), Sunarso, menyatakan jika tidak menutup kemungkinan untuk merealisasikan hal itu dalam jangka waktu yang pendek.

Pernyataan tersebut tampaknya memang bukan isapan jempol belaka. Langkah nyata dilakukan oleh BRI dengan meluncurkan BRIsat, satelit komunikasi pertama yang dimiliki sepenuhnya oleh bank. Peluncurannya dilakukan oleh Arianespace dari Guyana Perancis, pada tanggal 19 Juni 2016 dini hari waktu Indonesia. Selanjutnya, satelit ini bakal memulai perjalanan selama 10 hari untuk mencapai orbit geostasioner di slot 150.5 E.

Setelah berada di orbit, selanjutnya bakal dilangsungkan handover atau penyerahan pengendalian dan diperkirakan BRIsat siap difungsikan pada bulan Agustus. Kehadiran satelit ini diharapkan dapat mengembangkan layanan perbankan berbasis digital demi mewujudkan masyarakat yang terkoneksi. BRIsat adalah kontribusi besar BRI guna menyukseskan program inklusi keuangan dan membuat masyarakat pedalaman lebih melek teknologi.

Peluncuran BRIsat membawa dampak besar pada perseroan dan segmen mikro. Peningkatan fasilitas bagi nasabah adalah prioritas BRI. Bersiap dengan hadirnya berbagai fasilitas yang disediakan untuk UMKM, seperti LAS mobile Wifi, EDC Wifi (BRIlink, BRIZZI, dan mini ATM), POS Wifi, Web BRIlink, dan BRI Vision (TV BRI).

(mdk/idc)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
AgenBRILink Bukti Nyata Peran BRI Ciptakan Pemerataan Ekonomi yang Inklusif
AgenBRILink Bukti Nyata Peran BRI Ciptakan Pemerataan Ekonomi yang Inklusif

Keberadaan AgenBRILink tidak hanya membuka dan mendekatkan akses keuangan semata, namun menciptakan sharing economy bagi masyarakat.

Baca Selengkapnya
Luncurkan Internet Starlink, Elon Musk Ingin Warga Terpencil Bisa Jualan ke Pasar Global
Luncurkan Internet Starlink, Elon Musk Ingin Warga Terpencil Bisa Jualan ke Pasar Global

Elon Musk mengaku senang bisa membawa jaringannya masuk ke Indonesia.

Baca Selengkapnya
FOTO: Cerita Agen BRILink Jadi Jembatan Transaksi Perbankan Bagi Masyarakat di Muara Gembong Bekasi
FOTO: Cerita Agen BRILink Jadi Jembatan Transaksi Perbankan Bagi Masyarakat di Muara Gembong Bekasi

Kehadiran agen BRILink sangat membantu masyarakat yang berada jauh dari lokasi bank atau ATM untuk melakukan transaksi keuangan.

Baca Selengkapnya
Di AIPF 2023, Dirut BRI Sunarso Tegaskan Posisi BRI Dalam Dukung Perekonomian Indonesia
Di AIPF 2023, Dirut BRI Sunarso Tegaskan Posisi BRI Dalam Dukung Perekonomian Indonesia

Transformasi digital, pembiayaan berkelanjutan dan inovatif adalah hal relevan yang selama ini menjadi fokus BRI.

Baca Selengkapnya
Perjuangan Bebas Blankspot: Ungkapan Syukur dari Masyarakat Desa yang Kini Terkoneksi
Perjuangan Bebas Blankspot: Ungkapan Syukur dari Masyarakat Desa yang Kini Terkoneksi

Sinyal internet yang kini bisa diakses membawa kebahagiaan tersendiri bagi masyarakat di daerah yang tadinya blankspot.

Baca Selengkapnya
Merdeka Sinyal, Ini Kisah Masyarakat NTT yang Akhirnya Bisa Menggunakan Internet di Era Jokowi
Merdeka Sinyal, Ini Kisah Masyarakat NTT yang Akhirnya Bisa Menggunakan Internet di Era Jokowi

Jokowi, selama era kepemimpinannya, membantu masyarakat dari daerah 3T untuk dapat menikmati akses internet dengan lebih mudah.

Baca Selengkapnya
Berkat Program Desa BRIlian, Wisata Tebing Breksi Makin Berkembang dan Berikan Manfaat bagi Pelaku UMKM Sekitar
Berkat Program Desa BRIlian, Wisata Tebing Breksi Makin Berkembang dan Berikan Manfaat bagi Pelaku UMKM Sekitar

Pihak BRI menjalankan beberapa program untuk pelaku UMKM di Desa Sambirejo di antaranya pelatihan, pengadaan alat, serta pemberian beasiswa pendidikan.

Baca Selengkapnya
Brand Value BRI Meroket 30% Jadi USD11,25 Miliar, Catatkan Pertumbuhan Tertinggi di Asia Tenggara
Brand Value BRI Meroket 30% Jadi USD11,25 Miliar, Catatkan Pertumbuhan Tertinggi di Asia Tenggara

BRI tercatat memiliki brand value senilai USD11,25 miliar atau tumbuh 30% secara year on year.

Baca Selengkapnya
Luhut: Sekarang Tidak Perlu Lagi BTS, Wong Sudah Ada Starlink
Luhut: Sekarang Tidak Perlu Lagi BTS, Wong Sudah Ada Starlink

Masuknya Starlink bisa mengurangi wilayah blank spot di Indonesia tanpa menggunakan BTS dari operator telekomunikasi.

Baca Selengkapnya
Tidak Hanya Dukungan Finansial, BRI Beri Pendampingan pada Klaster Usaha
Tidak Hanya Dukungan Finansial, BRI Beri Pendampingan pada Klaster Usaha

Selain dukungan finansial, BRI juga memberikan pelatihan-pelatihan yang sangat bermanfaat bagi pengembangan usaha, seperti pelatihan pemasaran digital dan penge

Baca Selengkapnya
Program BRInita Sukses Hantarkan BRI Raih Merdeka Awards 2024
Program BRInita Sukses Hantarkan BRI Raih Merdeka Awards 2024

BRInita (BRI Bertani di Kota) menjadi salah satu program CSR BRI untuk negeri yang berhasil menghantarkan BRI meraih penghargaan Merdeka Awards

Baca Selengkapnya
Inaugurasi Desa BRILiaN Batch 1 2024, BRI Beri Apresiasi Bagi 40 Desa Terpilih
Inaugurasi Desa BRILiaN Batch 1 2024, BRI Beri Apresiasi Bagi 40 Desa Terpilih

Inaugurasi Desa BRILiaN Batch 1 2024, BRI Beri Apresiasi Bagi 40 Desa Terpilih

Baca Selengkapnya