Canggihnya Nubia X, Smartphone Layar Depan Belakang!

Merdeka.com - Ketika penghalang untuk sebuah smartphone jadi benar-benar bezel-less adalah kamera depan dengan segala sensornya, banyak vendor smartphone yang berinovasi untuk tetap memberi layar lebar. Mulai dari Samsung dengan Infinity Displaynya, Apple dengan notchnya, serta Oppo dengan stealth camera atau slidingnya.
Namun ada inovasi terbaru dari Nubia, anak perusahaan dari ZTE, yang membuat layar menjadi lebar dengan menghilangkan kamera depan. Kok bisa?
Yap, Nubia X, produk terbaru dari Nubia, tidak memiliki kamera depan. Namun smartphone ini memiliki layar kedua di bagian belakang sehingga untuk selfie, pengguna bisa tetap memakai kamera belang.
Harus diakui, konsep ini cukup 'anti-mainstre3am' namun cukup jenius membuat bagian depan dari smartphone jadi full layar dan tampak elegan.
Layar utama dari Nubia X memiliki bentang layar 6,26 inci dengan resolusi 2280x1080, serta aspek rasio layarnya 19:9. Ada bezel yang cukup tipis berupa bezel atas dan dagu, namun masih memiliki aspek rasio bodi ke layar sebesar 93,6 persen.
Di bagian belakang, terdapat layar kedua yang beresolusi 1520x720 yang menurut Nubia dapat digunakan untuk "HD Selfie". Selain itu bisa juga digunakan untuk wallpaper, signature yang bisa dikustomisasi, gambar "dynamic", serta deretan kontrol lain.
Selesai soal layar, dari sektor dapur pacu, kamera, dan software, terdapat jerohan ala Android flagship 2018. Mulai dari prosesor Snapdragon 845 dipadu RAM 8GB, memori internal 256GB, kamera 16+24MP, serta berjalan di atas Android 8.1 Oreo.
Harga dari smartphone ini benar-benar tak menguras kantong. Di China, harga Nubia X dibanderol 3.300 Yuan (7 Juta Rupiah) untuk 6GB/64GB, serta 4.300 Yuan (9 juta Rupiah) untuk 8/256GB.
(mdk/idc)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya