Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Di India, BlackBerry Z10 dijual dari kafe ke kafe

Di India, BlackBerry Z10 dijual dari kafe ke kafe BlackBerry Z10. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - BlackBerry punya banyak cara untuk menggenjot penjualan produk BlackBerry 10 miliknya. Di India misalnya, perusahaan yang dipimpin oleh Thorsten Heins ini menawarkan Z10 di kafe-kafe.

Seperti yang dilansir oleh ZDNet (20/5), hal ini ternyata sudah dimulai sejak Bulan April kemarin. Di negara yang menjadi salah satu lumbung uang BlackBerry ini, perangkat terbaru mereka memang dijual dengan mengenalkannya ke kafe-kafe.

Blackberry melakukan demonstrasi perangkat kepada pengguna dengan mengajak 130 Barista dan waralaba Cafe Coffee Day yang tersebar di Delhi, Mumbai, dan Bangalore.

Hal ini pun menuai hasil yang positif. Sekitar 70 persen pengunjung kafe di India mengaku suka dengan demonstrasi yang dilakukan oleh BlackBerry. Padahal, Blackberry sendiri hanya menargetkan untuk mendapatkan respon positif di sini sebesar 50 persen saja.

Dari angka yang tertarik ini sendiri, 82 persennya dikonfirmasi melakukan pembelian Z10. Sementara, satu dari sepuluh pengunjung kafe diketahui meminta informasi lebih lanjut mengenai perangkat ini.

Melihat hal ini, BlackBerry India Marketing Director, Ashish Gupta, mengaku puas dan akan terus meneruskannya. Dikatakannya, BlackBerry India akan terus melakukan demonstrasi di kafe-kafe Lucknow, Kolkata, Ahmadabad dan Pune. (mdk/nvl)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sosok di Balik Kesuksesan Kopi Janji Jiwa yang Kini Tersebar Ribuan Gerai di Indonesia
Sosok di Balik Kesuksesan Kopi Janji Jiwa yang Kini Tersebar Ribuan Gerai di Indonesia

Billy Kurniawan juga memiliki 3 ribu karyawan operasional dan berhasil menjual hingga 15 juta gelas kopi per bulan.

Baca Selengkapnya
Alasan Ngopi Jadi Gaya Hidup Kaum Urban
Alasan Ngopi Jadi Gaya Hidup Kaum Urban

Mau begadang minum kopi, kumpul-kumpul bareng sambil ngopi, melepas penat dengan kopi.

Baca Selengkapnya
Platform Jual Beli Kini Berkembang dengan Cepat
Platform Jual Beli Kini Berkembang dengan Cepat

Ramainya pengguna media sosial kini digunakan untuk tempat jual beli.

Baca Selengkapnya
41 Kata-kata Promosi Melalui Media Sosial, Efektif dan Ampuh Menarik Pelanggan
41 Kata-kata Promosi Melalui Media Sosial, Efektif dan Ampuh Menarik Pelanggan

Ada beragam kata yang perlu dirangkai untuk membentuk kalimat ajakan yang menarik dan menjanjikan para calon pembeli.

Baca Selengkapnya
Bikin Bangga, Deretan Produk UMKM Cianjur Ini Tembus Pasar ASEAN
Bikin Bangga, Deretan Produk UMKM Cianjur Ini Tembus Pasar ASEAN

Tiga produknya berhasil tembus pasar di negara-negara ASEAN seperti kopi luwak, sambal honje sampai radio kayu antik.

Baca Selengkapnya
Bazaar UMKM BRILiaN Kembali Digelar, BRI Bantu Perluas Penjualan Usaha Prukades
Bazaar UMKM BRILiaN Kembali Digelar, BRI Bantu Perluas Penjualan Usaha Prukades

Pelaku usaha yang ikut dalam kegiatan ini merupakan pelaku usaha binaan BRI dalam program Klasterku Hidupku maupun UMKM dari program pemberdayaan Desa BRILiaN

Baca Selengkapnya