Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Fitnes pun bisa dilakukan di mana saja berkat Wello

Fitnes pun bisa dilakukan di mana saja berkat Wello Wello. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Olahraga merupakan aktivitas yang penting untuk tetap menjaga kesehatan tubuh kita. Namun, disaat kesibukan menyita sebagian besar waktu kita, kegiatan ini pun urung dilakukan.

Untungnya, saat ini zaman sudah berkembang sangat pesat. Dengan bantuan koneksi internet dan laptop pun saat ini siapa saja bisa berolahraga di mana saja dengan menggunakan startup satu ini.

Wello namanya. Layanan ini membantu mempertemukan mereka yang membutuhkan aktivitas gerak tubuh dengan para ahlinya. Jadi, dengan startup satu ini, pengguna bisa berolahraga dengan pendampingan orang yang tepat.

Untuk menggunakan layanan ini pun sangat mudah. Pengguna pertama-tama harus memiliki akses internet yang lancar, karena segala bentuk pengawasan nantinya akan disampaikan lewat internet.

Setelah syarat tersebut bisa dipenuhi, pengguna pun bebas menentukan siapakah yang akan mereka tunjuk sebagai pelatih. Ada dua pilihan kelas yang ditawarkan di sini, yaitu privat dan kelompok, yang tentunya memiliki kelebihan dan keunggulan masing-masing.

Dalam pemilihannya, kedua kelas ini sama-sama menawarkan para pengguna untuk memilih kegiatan apa yang mau mereka lakukan. Mulai dari Yoga, Pilates, terapi, atau pun olahraga biasa. Tanggalnya pun bebas dipilih, sesuai dengan waktu senggang yang dimiliki pengguna.

Setelah pilihan tersebut diisi, pengguna akan ditawarkan beberapa instruktur yang cocok dengan kategorinya. Nantinya juga akan diberikan rekomendasi mengenai siapa saja yang memang benar-benar cocok dengan keinginan pengguna, termasuk dari segi keahlian hingga biaya pertemuannya.

Jika pengguna masih belum percaya dengan kemampuan sang pelatih, mereka bisa terlebih dahulu melihat latar belakang pelatih tersebut. Disediakan juga salah satu video contoh bagaimana praktik latihan yang diajarkannya.

Jika dirasa cocok, pengguna pun bisa menghubungi Wello agar diagendakan pertemuan dan jadwal latihan rutin. Jadi, semua kegiatan ini pun akan dilakukan dengan bantuan internet.

Layanan ini memang ditujukan untuk mereka yang tidak memiliki waktu untuk berangkat ke gym dan melakukan olahraga. Cukup dengan mengakses http://www.wello.co, pengguna bisa mencari pelatih yang diinginkannya dan melakukan olahraga di mana saja dan kapan saja. (mdk/nvl)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
9 Olahraga yang Cocok Dilakukan oleh Siapapun dan pada Usia Berapapun
9 Olahraga yang Cocok Dilakukan oleh Siapapun dan pada Usia Berapapun

Sejumlah olahraga bisa menjadi pilihan yang tepat dilakukan pada seseorang pada usia berapapun.

Baca Selengkapnya
Sempat Idap Infeksi Kelenjar Getah Bening, Sosok Cantik ini Lawan Penyakit dengan Olahraga dan Bisnis
Sempat Idap Infeksi Kelenjar Getah Bening, Sosok Cantik ini Lawan Penyakit dengan Olahraga dan Bisnis

Sebelum memulai bisnis dan membagikan konten olahraga, Salsa, sapaan akrabnya, mulai rutin berolahraga pada tahun 2013.

Baca Selengkapnya
5 Aktivitas Fisik yang Bisa Jadi Alternatif ketika Terlalu Sibuk untuk Berolahraga
5 Aktivitas Fisik yang Bisa Jadi Alternatif ketika Terlalu Sibuk untuk Berolahraga

Pada mereka yang kesulitan menyempatkan waktu berolahraga, terdapat sejumlah aktivitas fisik yang bisa jadi penggantinya.

Baca Selengkapnya
9 Cara Mengatasi Rasa Malas Berolahraga, Ayo Mulai Bergerak!
9 Cara Mengatasi Rasa Malas Berolahraga, Ayo Mulai Bergerak!

Dengan menerapkan strategi ini, Anda dapat mengatasi rasa malas untuk berolahraga dan membangun rutinitas yang sehat dan bermanfaat dalam jangka panjang.

Baca Selengkapnya
Berolahraga dan Bakar Lemak secara Mudah di Rumah dengan Olahraga Ini
Berolahraga dan Bakar Lemak secara Mudah di Rumah dengan Olahraga Ini

Menemukan olahraga yang tepat bisa sangat membantu dalam membakar lemak dan kalori. Salah satu jenis olahraga ini adalah berlari di tempat.

Baca Selengkapnya
Sedang Tren dan Disukai Banyak Orang saat Ini, Ketahui 10 Manfaat dari Olahraga Tenis
Sedang Tren dan Disukai Banyak Orang saat Ini, Ketahui 10 Manfaat dari Olahraga Tenis

Tenis merupakan olahraga yang sedang trend pada saat ini, ketahui sejumlah manfaat kesehatannya.

Baca Selengkapnya
10 Gerakan Bikin Cepat Langsing Hanya di Rumah Saja
10 Gerakan Bikin Cepat Langsing Hanya di Rumah Saja

10 gerakan olahraga yang bisa dilakukan di rumah demi perut langsing

Baca Selengkapnya
Olahraga Barre, Gabungan Unik Balet, Yoga, dan Pilates
Olahraga Barre, Gabungan Unik Balet, Yoga, dan Pilates

Fokus utama olahraga barre adalah pada pengembangan kekuatan otot inti tubuh, termasuk perut, punggung, pinggul, bokong, lengan, dan kaki.

Baca Selengkapnya
Ingin Berinvestasi Kesehatan? Miliki 11 Alat Olahraga Ini di Rumah!
Ingin Berinvestasi Kesehatan? Miliki 11 Alat Olahraga Ini di Rumah!

Tidak perlu alat-alat mahal dan canggih, cukup dengan beberapa alat sederhana yang akan memberikan Anda latihan yang efektif

Baca Selengkapnya
8 Manfaat Latihan Kekuatan Otot untuk Kesehatan, Mengurangi Risiko Penyakit Kronis
8 Manfaat Latihan Kekuatan Otot untuk Kesehatan, Mengurangi Risiko Penyakit Kronis

Latihan kekuatan otot memberikan beragam manfaat kesehatan yang sayang dilewatkan.

Baca Selengkapnya
Duduk Perkara Viral Olahraga Pound Fit Digelar di Stasiun MRT Bikin Penumpang Risih
Duduk Perkara Viral Olahraga Pound Fit Digelar di Stasiun MRT Bikin Penumpang Risih

Merespons hal yang sedang ramai tersebut, PT MRT Jakarta buka suara.

Baca Selengkapnya