Giliran Facebook Tak Lagi Menjadi Aplikasi Bawaan Smartphone Huawei

Merdeka.com - Reuters dan The Verge, Senin (10/6), melaporkan bahwa setelah Google, kini giliran Facebook yang tak lagi bekerja sama dengan Huawei. Kerja sama ini tentang aplikasi Facebook atau WhatsApp sebagai bawaan aplikasi yang sudah terinstal di perangkat Huawei.
Keputusan yang dilakukan perusahaan besutan Mark Zuckerberg ini merupakan lanjutan dari larangan perusahaan Amerika Serikat berbisnis dengan Huawei.
Walau demikian, pengguna smartphone Huawei masih dapat memasang dan menggunakan aplikasi Facebook, termasuk WhatsApp dan Instagram. Namun secara mandiri.
Keputusan ini berlaku hanya untuk perangkat baru yang diluncurkan Huawei. Tidak berlaku untuk model yang sudah lama. Facebook sendiri menolak berkomentar mengenai waktu berlakunya pembatasan ini. Jika memang benar, raksasa media sosial itu mengambil cara yang berbeda dari Google.
Untuk diketahui, Google sendiri masih mengizinkan Huawei memasang aplikasi dan layanannya di smartphone yang ada saat ini, termasuk perangkat yang belum dikapalkan atau baru diproduksi.
Di sisi lain, keputusan Facebook ini disebut tidak akan banyak berpengaruh ke Huawei. Berbeda dari pembatasan yang dilakukan ARM dan Google, sebab keduanya merupakan rekanan inti perusahaan asal Tiongkok tersebut dalam untuk chip dan sistem operasi.
(mdk/faz)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya