Google: Android Masih Berfungsi di Perangkat Huawei
Merdeka.com - Alphabet Inc yang merupakan orang tua perusahaan dari Google memberi keputusan untuk menghentikan dukungan Android pada smartphone Huawei.
Keputusan ini diambil menyusul peraturan pemerintah Amerika Serikat yang memasukkan Huawei dalam daftar hitam perdagangan.
Dengan kondisi itu, banyak pengguna smartphone Huawei yang khawatir dengan keberlangsungan Android di perangkatnya.
-
Dimana sistem operasi Android digunakan? Android - Sistem operasi mobile yang dikembangkan oleh Google. Android merambah ke berbagai perangkat, seperti smartphone, tablet, bahkan smart TV. Kelebihan utama dari Android adalah adanya playstore yang memungkinkan pengguna untuk mengunduh dan menginstal berbagai aplikasi. Selain itu, Android juga memiliki user interface yang intuitif dan mudah digunakan.
-
Gimana caranya agar HP Android tetap bisa pakai WhatsApp? Jika sistem operasi pada smartphone Android masih dapat diperbarui, lakukanlah proses pembaruan. Namun, jika tidak lagi dapat diperbarui, pertimbangkan untuk mengganti perangkat dengan versi yang lebih baru.
-
Kenapa Android banyak digunakan? Android - Sistem operasi mobile yang dikembangkan oleh Google. Android merambah ke berbagai perangkat, seperti smartphone, tablet, bahkan smart TV. Kelebihan utama dari Android adalah adanya playstore yang memungkinkan pengguna untuk mengunduh dan menginstal berbagai aplikasi. Selain itu, Android juga memiliki user interface yang intuitif dan mudah digunakan.
-
Mengapa Huawei genjot kolaborasi? Sebuah bisnis raksasa tidak akan tumbuh dan berkembang dengan baik tanpa adanya kolaborasi. Hal inilah yang terus dipegang teguh Huawei dalam mengelola bisnisnya sebagai perusahaan teknologi multinasional.
-
Bagaimana Huawei berkolaborasi di Indonesia? Selama lebih dari 23 tahun beroperasi di Indonesia, Huawei telah membangun dengan berbagai pemangku kepentingan, demi mendukung kesuksesan transformasi digital dan tercapainya Visi Indonesia Emas 2045.
-
Apa yang bisa dilakukan jika Android hilang? Dengan fitur Find My Device, pengguna dapat melacak, mengunci, atau menghapus data di ponsel dari jarak jauh.
Menjawab kekhawatiran tersebut, Google memastikan bahwa pengguna smartphone Huawei hingga sekarang masih dapat memakai layanan Google.
"Kami jamin sambil mematuhi aturan dari pemerintah Amerika Serikat, layanan seperti Google Play dan keamanan Google Play Protect masih dapat berfungsi di perangkat Huawei yang ada saat ini," tulis perusahaan dikutip dari akun Twitter Android melansir Tekno Liputan6.com, Selasa (21/5/2019).
Tanggapan ini senada dengan pernyataan juru bicara Google pada Reuters beberapa waktu lalu. Dalam pernyataanya, Google menyebut pihaknya memastikan akan mematuhi peraturan pemerintah Amerika Serikat dan meninjau implikasinya.
Penangguhan Google ini diprediksi dapat membuat bisnis smartphone Huawei di luar Tiongkok pincang. Sebab, perusahaan tersebut dipastikan akan segera kehilangan akses pembaruan sistem operasi Android dari Google.
Smartphone Huawei di masa depan juga diprediksi tidak akan memperoleh akses ke sejumlah layanan populer Google, seperti Play Store, Gmail, dan YouTube.
Alasannya, aplikasi itu tidak dicakup dalam lisensi open source, melainkan perlu kerja sama komersial dengan Google.
Di sisi lain, seorang sumber mengatakan, "Huawei hanya akan bisa menggunakan Android versi publik dan tidak akan bisa mendapatkan akses ke aplikasi dan layanan ekslusif dari Google."
Huawei akan terus memiliki akses ke sistem operasi Android yang tersedia melalui lisensi open source atau yang dikenal dengan Android Open Source Project (AOSP).
Versi ini tersedia secara gratis bagi siapapun yang ingin menggunakannya. Total, menurut Google, ada sekitar 2,5 miliar perangkat Android yang aktif di seluruh dunia.
Namun demikian, menurut sumber tersebut, Google akan menyetop akses, dukungan teknis, dan kolaborasi Google yang melibatkan aplikasi dan layanan ekslusifnya ke depan.
Pihak Huawei sendiri menyebut, telah menghabiskan beberapa tahun terakhir untuk menyiapkan rencana darurat. Salah satunya adalah dengan mengembangkan teknologinya sendiri, seandainya diblokir dari penggunaan Android.
Beberapa teknologi ini telah digunakan dalam produk-produk Huawei yang saat ini hanya dijual di Tiongkok.
Sumber: Tekno Liputan6.comReporter: Agustinus Mario Damar
(mdk/idc)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Namun bukan berarti HP yang tak dapat update dari Google tidak bisa dipakai.
Baca SelengkapnyaBerikut ini deretan HP Android bekas yang dicari-cari.
Baca SelengkapnyaDeretan HP Android ini sudah tidak bisa lagi menggunakan WhatsApp mulai Oktober mendatang
Baca SelengkapnyaHuawei 3 layar lipat punya keunggulan bisa menggunakan jaringan satelit.
Baca SelengkapnyaBerikut adalah daftar HP Samsung Galaxy yang kebagian pembaruan Android 15.
Baca SelengkapnyaBerikut adalah daftar smartphone yang tidak dapat mengakses WhatsApp pada tahun 2024.
Baca SelengkapnyaGoogle akan memungkinkan aplikasi Linux berjalan di perangkat Android.
Baca SelengkapnyaTindakan Huawei ini membuat parlemen AS berang. Bahkan sampai serukan boikot.
Baca SelengkapnyaKehilangan HP Android? Jangan panik! Pelajari cara melacak, mengunci, dan menghapus data HP Anda yang hilang dengan fitur Find My Device dari Google.
Baca SelengkapnyaPengguna Android perlu bersabarpeluncuran Android 15 berlangsung lebih lama dari biasanya. Namun, Google telah mengumumkan jadwal untuk peluncuran Android 16.
Baca SelengkapnyaHuawei resmi memasarkan seri Watch GT 5 di Indonesia mulai 3 Oktober 2024.
Baca SelengkapnyaSamsung sudah mengeluarkan pembaruan keamanan lebih dulu dari Google dengan peringatan bahwa Android sedang dalam bahaya. Simak selengkapnya.
Baca Selengkapnya