Google jadi pihak yang diuntungkan apabila Huawei akuisisi Nokia
Merdeka.com - Kabar yang banyak beredar hari ini adalah berita seputar rencana Huawei mengakuisisi Nokia. Apabila berita tersebut benar, maka siapa pihak yang paling diuntungkan?
Rumor mengenai pengakuisisian Nokia oleh Huawei pertama kali dihembuskan oleh Richard Yu, pimpinan divisi Consumer Business Huawei. Dia mengatakan bahwa dengan mengakuisisi perusahaan asal Finlandia tersebut, maka secara tidak langsung Huawei dapat membantu mengangkat pamor Nokia sekali lagi di dunia mobile.
Namun, seiring dengan maraknya pemberitaan tersebut, Bill Plummer, VP External Affairs Huawei, menyanggah pernyataan Yu dengan mengatakan, "Huawei tidak memiliki rencana untuk mengakuisisi Nokia. Namun, kita (Huawei) tidak menutup pintu, apabila dari pihak Nokia sendiri menginginkannya."
-
Siapa yang diajak Huawei berkolaborasi? Selaras dengan komitmen global Huawei, kami mengundang dan melibatkan para mitra dan pemangku kepentingan untuk bersama-sama meletakkan pondasi yang kokoh untuk penguatan ekonomi digital,' katanya.
-
Kapan Google mengakuisisi Android? Sistem operasi (OS) Android populer untuk smartphone sejak diakuisisi Google pada 2005.
-
Mengapa Huawei genjot kolaborasi? Sebuah bisnis raksasa tidak akan tumbuh dan berkembang dengan baik tanpa adanya kolaborasi. Hal inilah yang terus dipegang teguh Huawei dalam mengelola bisnisnya sebagai perusahaan teknologi multinasional.
-
Siapa yang Google ajak kerjasama? Dalam upaya implementasinya, Google menggandeng perusahaan asal India, Salcit Technologies, yang berfokus pada AI di bidang kesehatan pernapasan.
-
Bagaimana Huawei berkolaborasi di Indonesia? Selama lebih dari 23 tahun beroperasi di Indonesia, Huawei telah membangun dengan berbagai pemangku kepentingan, demi mendukung kesuksesan transformasi digital dan tercapainya Visi Indonesia Emas 2045.
-
Siapa yang terlibat di kerja sama Telkomsel dan Google? 'Kolaborasi dengan Google untuk meningkatkan pengalaman pelanggan melalui kehadiran layanan RCS dengan RBM merupakan langkah yang sejalan dan menjadi wujud komitmen kami untuk menyediakan solusi khusus melalui teknologi terkini kepada para pelanggan bisnis di Indonesia,' kata Wong Soon Nam, Direktur Planning & Transformation Telkomsel saat konferensi pers di Jakarta, Senin (29/1).
Apabila rumor yang beredar benar dan akhirnya Huawei berhasil akuisisi Nokia, maka kira-kira siapa pihak yang akan mendapatkan porsi keuntungan lebih besar, selain Nokia sendiri tentunya.
Selama ini, Nokia masih berkutat pada pemakaian Windows Phone di dalam produknya. Padahal, dalam pantauan beberapa firma analisis, Windows Phone masih jauh untuk dapat ungguli kedigdayaan Android dan iOS.
Dari pernyataan Yu, Huawei bersedia mengakuisisi Nokia apabila perusahaan pembesut produk Lumia series ini berkenan menanggalkan Windows Phone dalam perangkatnya.
Untuk saat ini, Huawei bertengger di urutan ke-3 di pasaran mobile China di bawah Samsung dan Apple, mengalahkan vendor lainnya. Huawei adalah perusahaan pemroduksi perangkat berbasis Android.
Apabila Nokia mau menanggalkan Windows Phone dan berganti menggunakan Android di dalam produk mereka, maka secara otomatis salah satu pihak yang akan diuntungkan tanpa harus kerja keras adalah Google.
Android adalah salah satu produk dari Google yang digunakan oleh banyak perusahaan pencipta perangkat mobile di dunia, seperti Samsung, Sony sampai dengan HTC.
kembali, apabila rumor tersebut benar, dengan bergabungnya Nokia di jajaran Android, maka akan membuat Google semakin mantap berada di urutan pertama sebagai perusahaan pemilik operating system mobile terkemuka dunia.
Dan lagi, apabila semakin banyak perusahaan ternama yang menggunakan Android, maka kompetitornya yaitu Apple dengan iOS akan semakin jauh tertinggal.
Memang sampai sekarang belum ada kepastian resmi baik dari Nokia atau dari Huawei (pusat), namun akan menjadi satu hal yang menarik apabila Nokia akhirnya menggunakan Android di dalam produknya, tentu saja salah satunya melalui jalan akuisisi oleh Huawei.
(mdk/das)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Fakta membuktikan sanksi AS terhadap perusahaan China tak selalu berjalan mulus.
Baca SelengkapnyaKolaborasi yang dibangun Huawei selama ini diharapkan mempermudah terwujudnya Indonesia emas pada 2045.
Baca SelengkapnyaHuawei mengklaim telah berpengalaman dalam infrastruktur 5G.
Baca SelengkapnyaPerubahan ini mencerminkan bagaimana AI menggantikan lapangan kerja di industri.
Baca SelengkapnyaPHK kali ini merupakan pengurangan karyawan terbesar yang memang sudah direncanakan.
Baca SelengkapnyaIndosat dan Nokia memiliki visi bersama untuk menjawab tantangan perkembangan pesat sektor telekomunikasi di Indonesia.
Baca SelengkapnyaTelkom dan Huawei Jalin Kerja Sama strategis B2B, Data Center, dan Cloud, serta percepatan pembangunan keahlian TelkomGroup.
Baca SelengkapnyaDua perusahaan multinasional ini juga cukup kompetitif dari sisi pendapatan.
Baca SelengkapnyaPenandatangan kerja sama yang dilakukan pada ajang Mobile World Congress 2024.
Baca SelengkapnyaBerawal dari ini, banyak karyawan Google yang memprotes kebijakan kerja sama perusahaan dengan Israel.
Baca SelengkapnyaDengan memiliki akun Google, Anda bisa menggunakan aplikasi Google Maps dan beberapa aplikasi lain.
Baca SelengkapnyaSaat ini Google menghadapi ancaman dari penggunaan produk AI generatif.
Baca Selengkapnya