Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hacker Suriah serang aset milik Obama

Hacker Suriah serang aset milik Obama Syrian Electronics Army. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Hacker Suriah yang tergabung dalam Syrian Electronic Army (SEA), tidak ada hentinya dalam mengusik dunia maya Amerika Serikat. Baru saja, mereka mengacak-acak akun Twitter dan Facebook resmi Obama.

Seperti yang dilansir oleh Time (28/10), SEA mengklaim bahwa mereka telah menguasai layanan pemendek tautan yang dimiliki Obama. Sehingga ketika tautan tersebut dipakai oleh akun Twitter dan Facebook resmi sang presiden, oleh SEA pun diarahkan ke video propaganda mereka.

Seorang juru bicara Organizing for Action, sebuah program kampanye yang dimiliki Obama, pun kemudian menyatakan bahwa bukan Twitter dan Facebook yang di-hack. "Sebuah akun menuju pemendek tautan kami yang sebenarnya dikuasai," katanya.

Dalam Twitter SEA sendiri kelompok yang mengaku berafiliasi dengan presiden Assad tersebut menyatakan bahwa mereka juga menguasai banyak akun email yang berkaitan dengan berbagai kampanye Obama. Klaim SEA, email tersebut didapatkan dengan cara mengaksesnya melalui back-end situs kampanye Obama.

Menanggapi hal ini, OfA sendiri tidak mau berkomentar. Namun, aksi peretasan tersebut memang benar terjadi.

Hacker SEA sendiri selama ini memang dikenal merupakan kelompok yang amat antipati dengan pemerintahan Amerika Serikat. Apalagi, setelah sempat tersiar isu bahwa Amerika ingin intervensi kondisi negaranya, SEA pun makin rajin melakukan serangan ke situs dan akun Twitter asal negeri Paman Sam tersebut.

Sebagai contoh, grup peretas yang berbasis di Suriah ini pernah melakukan deface terhadap situs resmi marinir Amerika. Selain itu, mereka juga pernah menguasai berbagai akun Twitter besar seperti AP yang sempat membuat stabilitas ekonomi Amerika Serikat terguncang.

Akibat hal ini, Biro Investigasi Federal Amerika Serikat (FBI) menyatakan bahwa sedang dilakukan pantauan peringatan terhadap seluruh warga Amerika mengenai SEA dan kapabilitasnya. Siapa saja warga Amerika Serikat yang terbukti membantu SEA dalam menyerang dunia maya akan dikategorikan sebagai teroris yang secara aktif menyerang perusahaan besar di Amerika. (mdk/nvl)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
iPhone Milik Staf Kampanye Presiden AS Diretas Hacker China
iPhone Milik Staf Kampanye Presiden AS Diretas Hacker China

Sebuah laporan menyatakan bahwa iPhone yang dimiliki oleh dua staf kampanye presiden AS telah berhasil diretas oleh peretas yang berasal dari Tiongkok.

Baca Selengkapnya
Deretan Serangan Hacker Indonesia Berhasil Bobol Situs Penting Israel
Deretan Serangan Hacker Indonesia Berhasil Bobol Situs Penting Israel

Banyak hacker atau peretas bereaksi dengan kebijakan perang Israel.

Baca Selengkapnya
Elon Musk Diancam Hacker Buka Akses Satelit Starlink di Negara Ini
Elon Musk Diancam Hacker Buka Akses Satelit Starlink di Negara Ini

Para hacker sudah meretas X khusus di 12 negara. Dua jam X di negara itu tak bisa diakses.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Media Asing Juluki 'Menteri Giveaway' Buat Menkominfo Budi Arie Usai PDN Dibobol Hacker
VIDEO: Media Asing Juluki 'Menteri Giveaway' Buat Menkominfo Budi Arie Usai PDN Dibobol Hacker

Media asing Channel News Asia menyoroti tajam kinerja Menteri Kominfo Budi Arie usai heboh PDSN dibobol hacker.

Baca Selengkapnya
Deretan Kasus Peretasan Hacker Bikin Heboh Indonesia, Para Politisi Ini Pernah jadi Sasaran
Deretan Kasus Peretasan Hacker Bikin Heboh Indonesia, Para Politisi Ini Pernah jadi Sasaran

Serangan hacker Indonesia ke situs-situs pemerintahan Israel sedang jadi perbincangan.

Baca Selengkapnya
Bela Palestina, Hacker Rusia Retas Situs Pemerintah Israel
Bela Palestina, Hacker Rusia Retas Situs Pemerintah Israel

Para hacktivis atau peretas ikut terjun membela Palestina dengan meretas situs web pemerintah Israel.

Baca Selengkapnya
Akun Instagram Bandara Adi Soemarmo Diretas, Dipakai Jualan iPhone Murah
Akun Instagram Bandara Adi Soemarmo Diretas, Dipakai Jualan iPhone Murah

Akun Instagram Bandara Internasional Adi Soemarmo Solo @adisoemarmoairport diretas orang tak bertanggungjawab.

Baca Selengkapnya
Selain Omar A, Ini Daftar Hacker Mengaku Asal Palestina Pernah Gegerkan Dunia
Selain Omar A, Ini Daftar Hacker Mengaku Asal Palestina Pernah Gegerkan Dunia

Berikut beberapa nama hacker yang pernah muncul dan mengklaim berasal dari Palestina.

Baca Selengkapnya
Media Sosial Dibanjiri Hoaks Soal Perang Hamas-Israel, Ada yang Gunakan Video Lama Bahkan Video Game untuk Sebar Berita Palsu
Media Sosial Dibanjiri Hoaks Soal Perang Hamas-Israel, Ada yang Gunakan Video Lama Bahkan Video Game untuk Sebar Berita Palsu

Beberapa jam setelah serangan Hamas ke Israel, X atau Twitter dibanjiri video dan foto hoaks serta informasi menyesatkan tentang perang di Gaza.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Instagram Mahfud Kena Hack, Posting Video Tentara Israel
VIDEO: Instagram Mahfud Kena Hack, Posting Video Tentara Israel

Akun sosial media Instagram milik cawapres nomor urut 03 yang juga Menko Polhukam Mahfud Md mengalami peretasa.N.

Baca Selengkapnya
Terungkap, IP Address Peretas YouTube DPR RI Berada di Amerika Serikat
Terungkap, IP Address Peretas YouTube DPR RI Berada di Amerika Serikat

Dari peninjauan BSSN, alamat peretasan itu berasal dari Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya
Bukan Hanya KPU, Ini Sederet Situs Pemerintah yang Pernah Dibobol Hacker
Bukan Hanya KPU, Ini Sederet Situs Pemerintah yang Pernah Dibobol Hacker

Indonesia kembali dihebohkan kabar kebobolan 204 juta Data Pemilih Tetap (DTP) Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Baca Selengkapnya