HTC klaim lakukan terobosan besar lewat teknologi ini

Merdeka.com - Dalam sebuah forum pengembang aplikasi 'Vive Unbound' di China minggu lalu, CEO HTC, Cher Wang mengatakan bila perusahaannya sudah melakukan terobosan luar biasa lewat kacamata visual reality.
Perangkat kacamata tersebut adalah headset Vive VR, perangkat tambahan untuk visual reality mirip Oculus VR milik Facebook yang banyak dipakai gamer saat ini. Sayangnya, Wang tidak menyebutkan secara jelas apa terobosan itu.
Namun, bisa kelihatannya HTC sudah mampu menghasilkan perangkat VR yang dapat menghadirkan pengalaman dunia 3D yang lebih nyata. Pengguna dari teknologi Vive VR juga bukan hanya gamer, tetapi perusahaan mobil terkemuka seperti Audi.
Pabrikan-pabrikan mobil disebut bakal menggunakan Vive VR untuk membuat calon pembeli bisa merasakan mencoba mengendarai mobil tanpa perlu keluar dari garasi, cukup memasang headset itu di kepala.
Awalnya Vive VR direncanakan launching di bulan Desember ini, namun kenyataannya HTC baru akan merilisnya di bulan April 2016. Sebelum itu, HTC akan memamerkan Vive VR di hajatan Consumer Electronics Show (CES) di bulan Januari 2016.
Sumber: GSM Arena
(mdk/bbo)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya