Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Indosat merasa beruntung AXIS diakuisisi XL Axiata

Indosat merasa beruntung AXIS diakuisisi XL Axiata Indosat. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Ternyata ada pihak yang merasa diuntungkan dengan bergabungnya PT XL Axiata dengan PT AXIS Telekom. Pihak tersebut adalah PT Indosat Tbk.

Direktur Utama PT Indosat Tbk Alexander Rusli mengatakan bahwa Indosat merasa beruntung dengan diakuisisinya AXIS oleh XL. Keuntungan tersebut dirasakan dengan bertambahnya pengguna IM3 setelah proses akuisisi tersebut berjalan.

"Kami justru beruntung Axis diambil oleh XL, Axis itu kan lawannya IM3, kami merasa diuntungkan Axis diambil oleh XL," ujarnya, seperti dikutip dari Antara (16/06).

Alexander mengatakan konten Axis mirip dengan IM3, karena itu para pelanggan Axis banyak yang beralih ke IM3.

"Placing axis itu sama dengan IM3, jadi fokusnya berkurang terhadap pasar (XL) karena ada penambahan ke IM3," katanya.

Pada September 2013, XL Axiata dengan Saudi Telecom Company (STC) untuk mengakuisisi Axis Telekom Indonesia senilai USD 865 juta atau setara Rp 8,7 triliun.

Kedua belah pihak akhirnya menandatangani perjanjian jual-beli bersyarat (Conditional Sales Purchase Agreement/CSPA), dengan demikian maka "due diligence" terhadap entitas yang akan dibeli sudah bisa dilakukan.

Dalam CSPA antara XL dan STC itu dinyatakan XL membayar nilai nominal saham yang disepakati dan membayar sebagian dari hutang dan kewajiban Axis.

Hingga semester pertama 2013, Axis memiliki hutang senilai Rp 11,06 triliun. Axis sendiri ditaksir sebesar 865 juta dolar AS dengan catatan buku keuangan Axis bersih dari hutang dan posisi kas nol (cash free and debt free) dalam CSPA.

Jika transaksi terjadi, harga pembayaran akan digunakan untuk membayar nilai nominal saham Axis serta membayar hutang dan kewajiban Axis.

Presiden Direktur dan CEO PT XL Axiata Tbk Hasnul Suhaimi menilai akuisisi XL terhadap Axis bakal menguntungkan pelanggan kedua belah pihak.

"Lebih dari 65 juta pelanggan akan diuntungkan melalui kualitas layanan yang lebih prima dan cakupan jaringan yang lebih luas," katanya.

Menurut dia, akuisisi Axis akan mendukung pengembangan industri telekomunikasi Indonesia, sekaligus menjadi referensi untuk ekspansi bisnis yang berfokus pada pertumbuhan dan belanja modal yang efisien. (mdk/das)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Rencana Merger XL Axiata dan Smartfren, Menkominfo: Kami Dukung!
Rencana Merger XL Axiata dan Smartfren, Menkominfo: Kami Dukung!

XL Axiata dan Smartfren dirumorkan akan merger. Kominfo memberi restu.

Baca Selengkapnya
Rencana Merger XL Axiata dan Smartfren Temui Titik Terang
Rencana Merger XL Axiata dan Smartfren Temui Titik Terang

Setelah dirumorkan merger, kini Axiata dan SinarMas saling mulai menjajaki.

Baca Selengkapnya
Bareng Huawei, XL Axiata Perkuat Pengembangan Otomasi Jaringan
Bareng Huawei, XL Axiata Perkuat Pengembangan Otomasi Jaringan

Melalui kemitraan ini, XL Axiata telah berhasil mencapai AOMM Level 3.0.

Baca Selengkapnya
Cara XL Kantongi Cuan Rp 1,3 Triliun Disaat Daya Beli Masyarakat Turun
Cara XL Kantongi Cuan Rp 1,3 Triliun Disaat Daya Beli Masyarakat Turun

Pada periode ini, pendapatan data dan layanan digital mencapai Rp 23,38 triliun, atau sekitar 92 persen dari total pendapatan.

Baca Selengkapnya
Indosat Akuisisi 300 Ribu Pelanggan MNC Play
Indosat Akuisisi 300 Ribu Pelanggan MNC Play

Indosat resmi mengakuisisi pelanggan MNC Play dalam ekosistem digitalnya. Berikut penjelasan lengkapnya.

Baca Selengkapnya
Pelanggan XL Kini Bisa Buka Tabungan di CIMB Niaga
Pelanggan XL Kini Bisa Buka Tabungan di CIMB Niaga

XL Axiata dan CIMB Niaga menjalin kerja sama strategis untuk mensinergikan layanan perbankan dan telekomunikasi.

Baca Selengkapnya
Begini Respons XL Axiata soal Ramai Starlink
Begini Respons XL Axiata soal Ramai Starlink

Respons XL Axiata tak terduga saat ramai Starlink.

Baca Selengkapnya
First Media Resmi Jadi Bagian dari XL Axiata
First Media Resmi Jadi Bagian dari XL Axiata

Bergabungnya salah satu penyedia layanan internet kabel terbesar di Indonesia tersebut sebagai bagian dari tindak lanjut bergabungnya Link Net dengan XL Axiata.

Baca Selengkapnya
Data Center Indosat Dibeli BDx Indonesia Senilai Rp 2,6 Triliun
Data Center Indosat Dibeli BDx Indonesia Senilai Rp 2,6 Triliun

Transaksi ini menegaskan komitmen bersama dalam memberdayakan Indonesia melalui kemajuan teknologi.

Baca Selengkapnya
Pengamat soal Indosat Dikabarkan Beli Aset MNC Play: Arahnya Ikuti Jejak Telkomsel dan XL Axiata
Pengamat soal Indosat Dikabarkan Beli Aset MNC Play: Arahnya Ikuti Jejak Telkomsel dan XL Axiata

FMC digadang-gadang menjadi opsi baru menggenjot pendapatan operator seluler.

Baca Selengkapnya
Infomedia Dinobatkan Sebagai Customer Experience Management Services Company of the Year 2024
Infomedia Dinobatkan Sebagai Customer Experience Management Services Company of the Year 2024

Infomedia berhasil meraih penghargaan sebagai 'The 2024 Indonesian Customer Experience Management Services Company of the Year'.

Baca Selengkapnya
Pendapatan XL selama 2023 Mencapai Rp 32 Triliun
Pendapatan XL selama 2023 Mencapai Rp 32 Triliun

Berikut adalah faktor-faktor yang mendorong XL bisa meraih pendapatan sebesar itu.

Baca Selengkapnya