Indosat Ooredoo komitmen tingkatkan kualitas perempuan Indonesia
Merdeka.com - Indosat Ooredoo mengklaim peduli terhadap peningkatan kualitas perempuan di Indonesia. Kepedulian itu mereka wujudkan dengan menjadikan pemberdayaan perempuan (Woman Empowerment) sebagai salah satu pilar program Corporate Social Responsibility (CSR). Tak hanya CSR itu saja, Indosat Ooredoo mengakui telah banyak melakukan berbagai program pemberdayaan perempuan untuk meningkatkan kualitas hidup mereka terutama melalui TIK dan digital.
Jika mengacu pada jumlah pengguna seluler yang mencapai 278 juta pengguna tahun lalu, hanya 13 juta perempuan yang memiliki akses internet. Inilah yang menjadi acuan bagi Indosat Ooredoo untuk mengembangkan berbagai inisiatif. Indosat Ooredoo percaya dengan melakukan pemberdayaan perempuan melalui pemanfaatan koneksi internet akan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia.
Indosat Ooredoo sudah menggagas beragam inisiatif untuk perempuan sejak 2012, diawali dengan inisiatif INSPERA (Inspirasi Perempuan Indonesia). INSPERA fokus pada pemberdayaan womenpreneurs di wilayah pedesaan Indonesia dengan menawarkan pelatihan fungsional melalui penggunaan teknologi mobile sambil memberikan bimbingan dan modal kerja.
-
Apa yang KPID DKI Jakarta lakukan untuk perempuan dan penyiaran digital? 'Sangat penting ya peran perempuan di dalam konteks penyiaran, karena kita tahu 56 persen penonton televisi adalah kaum perempuan. Dan kaum perempuan ini adalah juga yang menjaga tontonan yang pantas, atau layak untuk disaksikan oleh anak-anak,' ujar Nezar dalam acara Pembentukan Masyarakat Peduli Penyiaran dengan deklarasi dan literasi di Jakarta, Selasa (5/12).
-
Kenapa KPID DKI Jakarta anggap perempuan penting di dunia penyiaran? Ketua KPID DKI Jakarta Puji Hartoyo mengatakan, perempuan adalah garda terdepan bagi kehidupan di masyarakat. Karena itu, perannya dalam dunia penyiaran sangat dibutuhkan. 'Perempuan adalah dermaga dan taman ilmu bagi anak-anak untuk tumbuh kembangnya, maka perempuan ini memegang peranan yang sangat penting bagi keluarga dan kehidupan Masyarakat dari dampak penyiaran.' ucapnya.
-
Mengapa OJK fokus pada perempuan? 'Perempuan sebagai ‘bendahara’ dan guru pertama bagi anak dalam keluarga. Selain itu, banyak perempuan berprofesi sebagai guru dan pelaku UMKM. Sehingga, peningkatan pengetahuan pengelolaan keuangan menjadi keterampilan penting untuk dikuasai oleh perempuan.
-
Apa yang dilakukan Pertamina untuk Hari Kartini? Hari Kartini, lanjut Agdya, merupakan momen untuk merayakan semangat dan dedikasi pahlawan perempuan yang telah memberikan inspirasi bagi banyak perempuan Indonesia untuk dapat mengambil peran lebih, beraktualisasi, dan berkontribusi, baik bagi pengembangan diri maupun masyarakat.
-
Siapa yang berpartisipasi dalam Kongres Perempuan Indonesia? Perempuan dari berbagai organisasi berkumpul untuk mendiskusikan isu-isu penting, seperti perdagangan anak, pernikahan dini, serta peningkatan akses terhadap kesehatan dan pendidikan.
-
Apa makna Hari Kartini bagi perempuan Indonesia? Ucapan selamat hari Kartini untuk wanita Indonesia bukan sekadar kalimat untuk menyemangati, tapi juga sebuah pengingat akan pentingnya pemberdayaan wanita dan pengakuan atas kontribusi mereka yang tak terhingga dalam membentuk masa depan bangsa.
"Komitmen kami akan terus membantu para perempuan berkarya dengan memanfaatkan teknologi TIK dan mobile untuk meningkatkan kualitas hidup mereka, terutama bagi para perempuan di seluruh Indonesia. Kami juga berkomitmen untuk meningkatkan jumlah perempuan Indonesia yang terhubung ke internet menjadi 43 persen di tahun 2020," ujar Deva Rachman, Group Head Corporate Communications Indosat Ooredoo dalam keterangan resminya saat hari Perempuan Internasional.
INSPERA kemudian mengembangkan inisiatifnya dengan membuat program pemberdayaan khusus pada keterampilan para perempuan purna TKI. Program ini membekali para perempuan purna TKI agar lebih berkualitas dalam bekerja serta meningkatkan keterampilan kewirausahaan agar lebih mandiri di negara asal tanpa perlu bekerja di luar negeri.
Program ini telah melibatkan 60 perempuan dari tiga komunitas yang menerima manfaat dari teknologi digital. Dengan akses ke dunia digital, Indosat Ooredoo berharap purna TKI semakin mudah dalam melakukan proses pencarian informasi, komunikasi, mengatur keuangan usaha, melakukan pemasaran, atau kegiatan lainnya dengan lebih mudah dan efisien.
Mulai 2016, INSPERA memperluas program dengan mengadakan rangkaian kelas master dan profesional (Women Masterclass) sepertitalkshow dengan para pengusaha perempuan terkemuka hingga pejabat pemerintahan. Selama kegiatan dari bulan Maret sampai November 2016, lebih dari 600 perempuan mendapatkan manfaat dari program tersebut. Sedangkan total penerima manfaat dari seluruh kegiatan INSPERA selama 2016 mencapai lebih dari 1.400 perempuan di Indonesia.
"Inisiatif-inisiatif yang kami telah kami lakukan selama ini merupakan bagian dari Women Connected to Mobile Internet Campaign, sebuah kampanye jangka panjang dalam rangka mewujudkan komitmen Indosat Ooredoo dalam memastikan konektivitas dan internet dapat digunakan untuk mendorong perkembangan dan peranan perempuan Indonesia," katanya.
(mdk/idc)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Festival akbar pemberdayaan perempuan ini merupakan wujud komitmen Pertamina dalam mendukung dan memajukan peran perempuan.
Baca SelengkapnyaAdrias menjelaskan, Festival Akbar Pemberdayaan Perempuan Renjana Cita Srikandi mengusung tema Energizing You, Elevating Each Other.
Baca SelengkapnyaSetiap perempuan dapat merencanakan masa depan dan mewujudkan keamanan finansial, baik untuk dirinya sendiri maupun keluarganya.
Baca SelengkapnyaInisiatif merupakan langkah strategis pemerintah yang bertujuan mendorong pengarusutamaan gender
Baca SelengkapnyaMenteri Bintang mengatakan perempuan adalah kekuatan bangsa yang akan menentukan pembangunan Indonesia di masa depan.
Baca SelengkapnyaPertamina menegaskan komitmennya untuk mendorong peran perempuan semakin signifikan dalam industri energi nasional.
Baca SelengkapnyaMemperingati hari Kartini 2024, PT Pertamina terus mengoptimalkan Srikandi BUMN Pertamina grup.
Baca SelengkapnyaUntuk bisa mewujudkan hal tersebut, diperlukan kerjasama yang menyeluruh hingga jajaran PPA dan PPO di tingkat Polres.
Baca SelengkapnyaPersentase pekerja perempuan di BCA juga mencapai 60,8 persen dari total pekerja dan menduduki 61,1 persen dari total manajer di perusahaan.
Baca SelengkapnyaProgram ini juga mendukung inovasi berbasis teknologi yang bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat luas.
Baca SelengkapnyaMenteri Pemberdayaan Perempuan dan Anak Apresiasi Program Binaan Pertamina di Sulsel
Baca SelengkapnyaPNM memberikan akses permodalan bagi perempuan prasejahtera di seluruh Indonesia dengan maksimal pendapatan senilai Rp 800.000 per bulan.
Baca Selengkapnya