Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ingin jadi global hub, Telkom akuisisi GTA Teleguam

Ingin jadi global hub, Telkom akuisisi GTA Teleguam Telkom. © Itwire.com

Merdeka.com - PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk (Telkom) serius dengan komitmennya untuk mengembangkan bisnis ke kancah internasional dan siap menjadi new global hub yang berperan sebagai perlintasan traffic telekomunikasi (voice, data, dan internet) dunia.

Hal ini dibuktikan Telkom melalui entitas anak usahanya Telekomunikasi Indonesia International USA Inc. (Telkom USA) mengakuisisi AP Teleguam Holding Inc., perusahaan induk GTA Teleguam yang merupakan salah satu operator telekomunikasi di Guam. Saat ini proses akuisisi telah sampai pada tahap persetujuan Pemerintah setempat.

Akuisisi GTA ini akan memperkuat bisnis Telkom Group khususnya di bisnis internasional melengkapi keberadaan Telin Singapore, Telin Hong-Kong, Telkom Australia, Telkom Taiwan, Telkom USA, Telin Malaysia, Telkom Macau, Telin Timor-Leste Telkom Saudi Arabia dan kantor cabang di Myanmar. Selain itu, akuisisi ini juga akan memperkuat GTA dari sisi keahlian teknis dan finansial sehingga menguntungkan bagi pelanggan, mitra dan karyawan GTA.

Orang lain juga bertanya?

“Menjadi suatu kebanggaan bagi kami dapat menjadikan GTA Teleguam sebagai bagian dari bisnis internasional Telkom Group. Hal ini semakin memantapkan langkah Telkom Group untuk hadir sebagai new global hub, salah satu pusat lalu lintas telekomunikasi dunia,” ungkap Direktur Wholesale & International Service Telkom, Honesti Basyir dalam siaran persnya, Senin (01/06).

Honesti menambahkan, Guam merupakan market yang sangat menarik dan potensial untuk bisnis internasional Telkom Group dengan Pendapatan Domestik Bruto (PDB) per kapita tertinggi diatas rata-rata negara di Asia, sumber daya manusia yang handal, dan tingkat adopsi masyarakat dalam aspek teknologi telekomunikasi yang tinggi.

Selain itu, posisi strategis Guam sebagai landing point sebagian besar kabel laut yang menghubungkan Asia dan Amerika Serikat, sejalan dengan visi Telkom menjadi new global hub.

Telkom dan GTA Teleguam sebelumnya telah menjalin hubungan baik melalui konsorsium pembangunan kabel laut internasional Souh East Asia – United States (SEA-US) bersama negara anggota lainnya dalam rangka memenuhi permintaan bandwidth yang kian meningkat antara Asia Pacific dan Amerika Utara. Dengan adanya sinergi Telkom da GTA saat ini, akan memperkuat positioning Telkom sebagai hub trafik telekomunikasi dunia di kawasan Asia Pasific.

Honesti menambahkan, keterlibatan Telkom di konsorsium SEA-US memberikan kesempatan bagi Telkom untuk mengenal GTA lebih baik. ”GTA merupakan perusahaan telekomunikasi yang memiliki pangsa pasar yang besar dan pertumbuhan yang tinggi, brand yang kuat dan quality & technology leader di mobile, landline dan internet business.”

Dalam kesempatan yang terpisah, CEO GTA Teleguam Robert Haulbrook mengatakan, dengan adanya kerjasama ini diharapkan dapat memberikan keuntungan bagi kedua belah pihak. ”GTA telah mampu mempertahankan manajemen dan budaya lokal Guam meskipun kami telah dimiliki oleh investor asing selama sepuluh tahun. Saya yakin bahwa GTA akan memperoleh banyak manfaat dari pengalaman, kemampuan teknis dan kehandalan karyawan Telkom yang sudah sangat dikenal,” ujar Robert.

(mdk/bbo)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Telkom Terus Perluas Bisnis Digital demi Bangun Kawasan Asia Indo-Pasifik
Telkom Terus Perluas Bisnis Digital demi Bangun Kawasan Asia Indo-Pasifik

Kegiatan ASEAN Indo-Pacific Forum (AIPF) telah selesai dilaksanakan dengan sukses dan semarak selama dua hari pada 5-6 September 2023 di Jakarta.

Baca Selengkapnya
HUT ke-58, Telkom Kenalkan Platform Indibiz untuk UMKM Go Internasional
HUT ke-58, Telkom Kenalkan Platform Indibiz untuk UMKM Go Internasional

Telkom memperkenalkan platform bernama Indibiz yang merupakan sebuah ekosistem solusi digital dunia usaha di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Telkom dan Huawei Jalin Kerja Sama untuk Buka Peluang Pangsa Pasar B2B di Indonesia
Telkom dan Huawei Jalin Kerja Sama untuk Buka Peluang Pangsa Pasar B2B di Indonesia

Telkom dan Huawei Jalin Kerja Sama strategis B2B, Data Center, dan Cloud, serta percepatan pembangunan keahlian TelkomGroup.

Baca Selengkapnya
Strategi Jitu TelkomGroup untuk Global Connectivity melalui TNeX
Strategi Jitu TelkomGroup untuk Global Connectivity melalui TNeX

Kehadiran TNeX menandai inovasi TelkomGroup melalui Telin dalam memenuhi permintaan pasar global.

Baca Selengkapnya
Wamen BUMN Dukung Langkah Telkom Group Jadi Pemain Terbesar Bisnis Data Center
Wamen BUMN Dukung Langkah Telkom Group Jadi Pemain Terbesar Bisnis Data Center

TelkomGroup memiliki misi untuk membangun ekosistem digital yang salah satunya bisa diwujudkan dengan dukungan data center.

Baca Selengkapnya
Politikus PKS Puji Roadmap Telkom Indonesia: Paling Lengkap dan Bagus
Politikus PKS Puji Roadmap Telkom Indonesia: Paling Lengkap dan Bagus

Ismail Bachtiar berharap Telkom Indonesia punya aksi konkret untuk memastikan kepada publik jika perusahaannya bisa menjadi penguasa market di sektor tersebut.

Baca Selengkapnya
Telkom Bakal Tambah 50 MW Kapasitas Data Center Tahun ini
Telkom Bakal Tambah 50 MW Kapasitas Data Center Tahun ini

Karena memiliki jaringan yang luas, banyak pemain global yang mencari Telkom untuk dijadikan partner.

Baca Selengkapnya
Public Expose Live 2023: Telkom Fokus pada FMC & Data Center, Pastikan Transformasi 5 Bold Moves Berjalan Lancar
Public Expose Live 2023: Telkom Fokus pada FMC & Data Center, Pastikan Transformasi 5 Bold Moves Berjalan Lancar

Melalui strategi utama Five Bold Moves (5BM), langkah strategis ini mulai memperlihatkan sinyal positif.

Baca Selengkapnya
Tingkatkan Daya Saing Global, Telkom Dukung Sertifikasi Halal 497 UMKM Binaan
Tingkatkan Daya Saing Global, Telkom Dukung Sertifikasi Halal 497 UMKM Binaan

Kerja sama Telkom dan Lembaga Pemeriksa Halal PT Surveyor Indonesia untuk Capai Target 10 Juta Sertifikasi Halal di Tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Dukung KTT AIS 2023 Forum, TelkomGroup Siapkan Satellite News Gathering dan Host Broadcaster SEA Today
Dukung KTT AIS 2023 Forum, TelkomGroup Siapkan Satellite News Gathering dan Host Broadcaster SEA Today

TelkomGroup menyediakan dukungan berupa digital connectivity melalui infrastruktur jaringan telekomunikasi terbaik.

Baca Selengkapnya
Pangkas Kesenjangan Digital, 1.000 Lokasi di Indonesia Timur Bakal Kebagian Internet Berbasis Satelit
Pangkas Kesenjangan Digital, 1.000 Lokasi di Indonesia Timur Bakal Kebagian Internet Berbasis Satelit

Layanan ini diperuntukkan bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), badan usaha, layanan kesehatan, dan pemerintahan.

Baca Selengkapnya
Komitmen Kurangi Kesenjangan Digital, Telkomsat Targetkan Layani 1.000 Lokasi di Indonesia Timur
Komitmen Kurangi Kesenjangan Digital, Telkomsat Targetkan Layani 1.000 Lokasi di Indonesia Timur

Telkomsat dengan fasilitas VSAT Star juga mendukung penyediaan internet berkecepatan tinggi di Kantor Diskominfo Provinsi Papua Pegunungan.

Baca Selengkapnya