Ini alasan mengapa Obama dan Mark Zuckerberg tak pernah 'ganti' baju
Merdeka.com - Dua sosok paling berpengaruh dari Amerika, Barack Obama dan Mark Zuckerberg, mempunyai kesamaan dalam hal pakaian. Keduanya dikenal hampir tidak pernah mengganti 'dresscode' wajib mereka.
Saat tampil di hadapan publik, Presiden Obama selalu memakai setelan baju resmi plus jas berwarna abu-abu atau biru. Sementara bos Facebook, Mark Zuckerberg, terkenal dengan kaos oblong abu-abu yang dipakainya setiap hari. Nah, baru-baru ini, psikolog bernama Roy F. Baumeister mengaku berhasil mengungkap alasan di balik gaya berpakaian yang tetap Obama dan Mark Zuckerberg.
Menurut penelitian Baumeister, kebiasaan Obama dan Zuckerberg memakai baju yang sama setiap hari disebabkan oleh sebuah fenomena yang disebut decision fatigue atau kelelahan mengambil keputusan.
-
Siapa pendiri Facebook? Sejarah 4 Februari Hari Ulang tahun Facebook, yaitu dimulai Mark Zuckerberg ingin membuat platform chat.
-
Jam tangan mewah apa yang dipakai Mark Zuckerberg? Menurut laporan, miliarder teknologi ini memakai jam tangan Patek Philippe Platinum in-line perpetual calendar dengan dial biru, yang harganya mencapai $141.400 atau sekitar Rp1,18 miliar.
-
Siapa yang sering pakai baju kembaran? Kekompakan Nasha dan Kiesha bersama saudara-saudara mereka menjadi semakin mencolok melalui gaya berpakaian yang seringkali identik.
-
Mengapa Mark Zuckerberg tertarik dengan jam tangan mewah? 'Saya tidak pernah benar-benar ingin punya jam tangan. Tapi setelah melihat itu, saya merasa jam tangan itu keren,' ujar Zuckerberg.
-
Bagaimana Mark Zuckerberg tertarik dengan jam tangan mewah? CEO Meta yang sebelumnya tidak tampak terlalu tertarik pada jam tangan di video tersebut, tampaknya berubah pandangan setelah melihat koleksi mewah Ambani.
-
Siapa yang membuat jam tangan mewah milik Mark Zuckerberg? Menurut laporan, miliarder teknologi ini memakai jam tangan Patek Philippe Platinum in-line perpetual calendar dengan dial biru, yang harganya mencapai $141.400 atau sekitar Rp1,18 miliar.
Mengingat Obama dan Zuckerberg adalah sosok penting yang dituntut mengambil banyak keputusan penting setiap harinya, mereka terdorong mengurangi porsi 'berpikir' untuk kebutuhan lain yang sifatnya sepele, seperti memilih baju. Oleh sebab itu, mereka sengaja mengenakan baju yang sama setiap hari demi hal lain yang lebih penting.
"Anda akan melihat jika saya hanya memakai setelan berwarna abu-abu atau biru. Saya tidak mau repot-repot mengambil keputusan apa yang saya makan atau kenakan hari ini, sebab ada banyak keputusan lain yang lebih penting yang harus saya buat," ujar Obama tahun 2012 lalu.
Senada dengan apa yang dikatakan oleh psikolog Baumeister dan Presiden Obama, Mark Zuckerberg mengungkapkan bila memakai baju yang sama bisa membuat hidupnya lebih mudah.
"Aku ada di posisi yang sangat beruntung di mana aku harus bangun setiap pagi dan membantu lebih dari satu miliar orang (di Facebook). Dan aku merasa tidak bisa melakukan pekerjaan ku dengan baik jika aku menghabiskan energi untuk hal-hal tidak penting dalam hidupku, seperti memilih baju," kata Mark Zuckerberg bulan November tahun 2014 lalu.
Ternyata bukan hanya Obama dan Mark Zuckerberg saja yang tidak mau ambil pusing dengan gaya berpakaian mereka. Mendiang bos Apple, Steve Jobs juga melakukan hal sama. Hampir setiap hari, pria berkacamata itu mengenakan celana jeans biru dan sweater khas berwarna hitam.
Apakah Anda ingin mencoba kebiasaan unik mereka?
(mdk/bbo)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Onadio dan Beby terlihat begitu manis saat mereka saling berpelukan.
Baca SelengkapnyaSetelah ramai kasus pornografi, penampilan Oklin Fia pun kini berubah dan tak terlalu vulgar.
Baca SelengkapnyaErick mengaku kaget, Menteri Basuki yang berdiri di sebelahnya tiba-tiba memegang bajunya.
Baca SelengkapnyaKendati keduanya tak lagi duduk bersebelahan, namun momen kejahilan sosok menteri yang akrab disapa Pak Bas itu harus dialami kembali oleh Erick.
Baca SelengkapnyaGaya berpakaian Paus Fransiskus banjir pujian dari banyak pihak.
Baca SelengkapnyaSelain ilmuwan, Albert Einstein dikenal orang dengan sosok yang sederhana. Ketika berpakaian pun, ia nampak begitu apa adanya.
Baca Selengkapnya