Instagram punya 1 miliar pengguna
Merdeka.com - CEO dan Pendiri Instagram, Kevin Systrom mengumumkan bahwa aplikasi besutannya itu telah memiliki 1 miliar pengguna di seluruh dunia. Angka sebesar itu, merupakan pertumbuhan paling signifikan dari Instagram.
Sebab, bila merujuk pada data bulan September 2017 lalu, Instagram hanya memiliki 800 juta pengguna. Namun menariknya adalah ada pertumbuhan yang eksponensial dari aplikasinya itu sebanyak 200 juta.
Kevin beserta Mike – partner pendiri Instagram - pun mengakui tak menduga bilamana akan ada pertumbuhan yang sangat cepat saat ini.
-
Siapa yang mengembangkan Instagram? Instagram merupakan aplikasi media sosial berbagi foto dan video yang diluncurkan pada tahun 2010 oleh Kevin Systrom.
-
Kenapa Instagram lebih banyak diunduh? 'Instagram telah mengungguli TikTok dalam hal adopsi selama beberapa tahun terakhir, didorong oleh popularitas fitur reelnya bersama dengan fitur dan fungsi media sosial yang sudah ada sebelumnya,' ujar Abraham Yousef, manajer wawasan senior di Sensor Tower.
-
Bagaimana proses peluncuran Instagram di tahun 2010? Aplikasi media sosial berbagi foto dan video ini hanya membutuhkan waktu delapan minggu bagi para insinyurnya untuk dikembangkan sebelum diluncurkan pada sistem operasi seluler Apple tanggal 6 Oktober 2010.
-
Kapan Instagram Resmi Dirilis? Aplikasi Instagram diluncurkan pada 6 Oktober 2010, dan memperoleh 25.000 pengguna dalam satu hari.
-
Bagaimana Instagram memengaruhi strategi pemasaran? 'Dengan laporan ini, harapan kami dapat menjadi jembatan antara pelaku industri, marketer, key opinion leader, dan instansi terkait agar dapat memaksimalkan strategi pemasaran di era digital yang dinamis,'
-
Apa yang sedang tren di dunia nama Instagram? IG atau Instagram adalah salah satu media sosial yang populer dan memiliki pengguna terbanyak di dunia.
"Ini luar biasa. Sesuatu yang Mike dan saya tidak pernah pikirkan akan terjadi," kata Kevin sebagaimana dilaporkan TheVergedan TechCrunch, Kamis (21/6).
Sayangnya, Kevin tak menyebutkan dari mana sebagian besar pengguna baru itu berasal. Jika tahun lalu, tumbuhnya user baru Instagram lantaran adanya fitur Stories. Fitur tersebut diduga yang menjadikan tumbuhnya pengguna aplikasi anak usaha Facebook ini.
Hanya saja, kemungkinan penambahan penggunanya itu disebabkan karena adanya inovasi seperti penambahan GIF, emoji, dan polling. Di sisi lain, barangkali untuk mendongkrak pengguna baru ke depannya, Instagram mengumumkan fitur anyarnya yakni IGTV.
Sederhananya, IGTV ini digadang-gadang fitur baru yang kemungkinan mampu mengalihkan para pengguna YouTube. Pasalnya, konsepnya mirip dengan YouTube dan nantinya akan ada beberapa rekomendasi akun yang bisa diikuti. Lantas, apakah cara ini akan mendongkrak pengguna baru mereka? Kita lihat saja.
(mdk/faz)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Instagram telah mengambil alih TikTok sebagai aplikasi dengan unduhan terbanyak di 2023.
Baca SelengkapnyaPlatform karya anak bangsa S.id telah dikunjungi 1 miliar visitors dalam waktu 1,5 tahun. Pengguna aktif datang dari guru dan pelaku UMKM.
Baca SelengkapnyaFacebook menjadi jejaring sosial terbesar di dunia.
Baca SelengkapnyaIklan masih menjadi sumber pendapatan terbesar dari media sosial.
Baca SelengkapnyaJika dilihat dari segi pendapatan, TikTok berpotensi menyalip Meta.
Baca SelengkapnyaThreads telah mencetak rekor pertumbuhan pengguna sejak diluncurkan pada hari Rabu.
Baca SelengkapnyaSaat ini, tercatat ada 99,8 juta pengguna TikTok di Tanah.
Baca SelengkapnyaPerusahaan analisa data untuk social commerce pede bisa merengkuh pengguna dua kali lipat pada 2025.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum tentang 8 fakta menarik tentang TikTok yang wajib Anda ketahui.
Baca SelengkapnyaKeberadaan Tiktok pun kini mulai menggantikan keberadaan Google sebagai situs pencarian informasi di ruang maya.
Baca SelengkapnyaSejak Ganti Nama, Platfom X Raup Laba Bersih Hingga Rp89 Miliar
Baca SelengkapnyaCristiano Ronaldo kini merambah dunia digital. Bintang Al Nassr itu resmi meluncurkan kanal YouTube pribadinya, Rabu (21/8/2024) malam WIB.
Baca Selengkapnya